Lomba Burung Berkicau Kapolda Cup Babel di Pangkalpinang, 16 Juni 2013

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-67, Komunitas Burung Berkicau Bangka Belitung (Babel) bekerja sama dengan Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Babel akan menggelar Pameran dan Lomba Burung Berkicau Kapolda Cup 2013. Even ini akan berlangsung di Lapangan Apel Polda Kepulauan Babel, Jalan Komplek Perkantoran Air Itam No 3, Pangkalpinang, Minggu, 16 Juni mendatang. Bagi sobat kicaumania yang berminat mengikuti even ini, silakan download brosurnya di halaman Brosur Lomba Burung.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Menurut Ketua Pelaksana Irwan Masulin Ginting SIK, panitia membuka tiga kelas, yaitu Bhayangkara, Tribrata, dan Catur Prasetya. Kelas Bhayangkara, yang merupakan kelas utama, akan melombakan empat jenis burung, yaitu murai batu, kacer, lovebird dan serindit. Dengan tiket seharga Rp 200.000, juara pertama akan mendapatkan trofi dan hadiah uang sebesar Rp 4 juta plus bonus Rp 1 juta.

Kelas Tribrata melombakan murai batu, kacer, lovebird, kenari, cucak jenggot, colibri, dan serindit (A-B). Tiket seharga Rp 150.000, di mana juara pertama akan memperoleh trofi dan hadiah uang sebesar Rp 2juta plus bonus Rp 500.000.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Adapun tiket Kelas Catur Prasetya seharga Rp 100.000. Juara pertama berhak atas trofi dan hadiah uang Rp 1,5 juta plus bonus Rp 500.000. Jenis burung yang dilombakan meliputi kacer, lovebird, serindit, colibri, cucak ijo polos, cucak ijo kuning, dan cucak ranting.

Panitia juga akan memilih juara umum single fighter (SF) dan juara umum bird club (BC), masing-masing memperoleh hadiah uang pembinaan Rp 500.000, trofi, dan Piala Bergilir Kapolda Kepulauan Babel. “Juri berasal dari DKI Jakarta dan Bangka Belitung,” kata Irwan Masulin Ginting.

Selain berpeluang memenangi lomba, setiap peserta juga berpeluang memperoleh rezeki nomplok. Sebab, panitia menyediakan aneka doorprize menarik, mulai dari sepeda motor, TV, kipas angin, rice cooker, dan sebagainya.

Untuk informasi lomba dan tiket, silakan hubungi Agus (0852 6743 7851) atau Djuprianto (0813 7382 1966). Penjualan tiket (jual bebas) dibuka tanggal 14-15 Juni 2013 di Toko Burung Agus (belakang Pujako Pangkalpinang), pukul 09.00 – 16.00. Jika masih tersisa, tiket dijual di lapangan pada Hari–H.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Brosur Lomba Burung Kapolda Cup Babel

Info selengkapnya bisa dilihat pada brosur lomba. Anda bisa mengunduh brosur tersebut di halaman Brosur Lomba Burung. Silakan klik link halaman tersebut, kemudian lihat agenda lomba bulan Juni 2013, dan cari tulisan berjudul “Pameran & Lomba Burung Berkicau Kapolda Cup Babel, Pangkalpinang, 16 Juni 2013”. Setelah ketemu, klik judul tersebut sehingga terbuka gambar brosur ukuran besar. Silakan simpan dalam komputer Anda.

Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fair play.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.