Rabuan Mualim: Tiket murmer untuk uji gaco

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Tak bisa dimungkiri, even latber atau latihan rutin sering dijadikan ajang untuk menguji burung besutan baru, atau gaco lama yang sempat ngedrop atau usai mabung. Wajar jika di beberapa kota, even latber tetap menjadi primadona. Itu sebabnya, Andromeda BC Jakarta menggelar even latber dua kali dalam seminggu, Rabu dan Minggu, mengingat banyak kicaumania yang menghendakinya. Latber yang digelar hari Rabu biasa disebut Rabuan Mualim, yang pekan ini berlangsung cukup meriah.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Latber Rabuan Mualim
Latber Rabuan Mualim: tiket murah-meriah menjadi daya tarik tersendiri.

Mualim merupakan nama jalan di mana lapangan permanen Andromeda BC berada. Lokasinya di samping Taman Bunga Wiladatika Cibubur, Jakarta Timur, sehingga sangat representatif dan mudah dijangkau para kicaumania dari berbagai arah.

Penyelenggaraan latber dua kali dalam seminggu juga dilakukan beberapa EO di kota lain. Di Jogja, misalnya, Latber Jalak Pos, menggelar latber pada Rabu dan Minggu juga.

Dalam gelaran Rabu (21/8) lalu, beberapa gaco lawas terlihat pada gantangan di kelas masing-masing. Misalnya lovebird Olive, besutan lawas Bonny N dari Jawara BC, yang siang itu menuai kemenangan di urutan pertama. Burung ini mampu menutup aksi para pesaingnya. Narik ngekek panjang yang dibawakan berkali-kali membawanya meraih juara pertama di kelasnya.

King Arthur, kacer milik H Nur dari Depok, juga merupakan burung langganan juara, dan pernah pula moncer di even nasional. Tak ayal, begitu digantang, gaco lawas ini nyaris tanpa pesaing yang berarti. Kinerjanya jauh lebih menonjol daripada lawan-lawannya.

Namun, jika dikomparasi, lebih banyak gaco anyar yang mengikuti even ini, baik milik pemain baru maupun pemain kawakan. “Inilah arti penting sebuah latber. Burung jawara lomba tingkat nasional pun biasanya lahir dari latberan, kemudian dipinang pemain lain dan diorbitkan ke tingkat regional maupun nasional,” kata Ny Anggun ABC, ketua panitia, didampingi ketua pelaksana Ny S Yusuf ABC.

Latber Rabuan Mualim Andromeda BC
Ny S Yusuf (kanan) dan Wasis Gunadi (kaos biru).

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Tiket murah-meriah (murmer) juga menjadi daya tarik tersendiri. Tak heran jika Rabuan Mualim dan Mingguan Mualim, yang dikemas Andromeda BC, kerap dihadiri pemain bukan hanya dari wilayah Jakarta Timur, tetapi juga dari daerah lain di Jabodetabek.

“Even Rabu kemarin sekaligus menjadi ajang sosialisasi pelaksanaan Latpres Spesial hari Minggu, tanggal 1 September mendatang, di lapangan yang sama. Hadiahnya lebih besar, terutama di Kelas Galalaxy yang terdiri atas murai batu, kacer, cucak hijau dan lovebird,” jelas Ny S Yusuf.

Untuk lebih detailnya, berikut ini brosur Latpres Andromeda BC Minggu, 1 September 2013.

Brosur Latpres Andromeda BC Jakarta 1 Sept 2013
(klik gambar untuk mengunduh brosur)

Untuk pemesanan tiket, silakan hubungi langsung Om Wawan (085 2161 93365) atau Om Endin (08777 580 2338). (d’one)

Hasil Latber Rabuan Mualim Jakarta (Rabu, 21 Agustus 2013)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Kenari Galaxy
1.ARF12Ary/DenyDepok
2.TompelAmar SutaJakarta
3.PoesakaAdi/ErikJakarta
Kacer Bintang A
1.PantheraFrengkieJakarta
2.BlukutukAcunkPSM
3.HalilintarHarryBCI Team
4.SetramasYantoJakarta
5.GrandongA ToriqJakarta
Kacer B
1.King ArthurH NurDepok
2.BlukutukAcunkPSM
Cucak Hijau Bintang
1.PamungkasAli AsrunJakarta
2.Power JepangMberunaiJakata
3.KrategaAde/YadiDepok
4.BarcaNopieKB Team
5.CadasAdy CadasKebun RFC
Cucak Hijau Galaxy
1.sastroDoniCilodong
3.Power JepangMasrunInyonk BC
4.PamungkasAl AsrunJakarta
5.KrategaAde/YadiDepok
6.NirvanaNectJakarta
Lovebird Galaxy
1.OliveBonny NJakarta
2.DirttyAryaBBC
3.MelanieJoko WVNI2
4.JambulAndiJakarta
5.KendedesPaheJakarta
6.RuciRoy/AwalCibubur
Lovebird
1.DirtyAryaBBC
3.Si JambulAndiTaruna Jaya
Murai Batu
1.Intan AnyarSalamDepok
2.BorzimyDavidCibubur
3.Raja BendoBambang PLNDepok
Murai Batu
1.SembraniNana 99Depok
Cucak Jenggot
1.DewaRaja CaloCilodong
Cucak Jenggot
1.TakbirRonnyCibubur
Pentet
1.Tonk BazielDian/KelinkDepok
Pleci Bintang
1.YuppiA’endaGam Team
Pleci Planet
1.YuppyA’EndaGAM Team
2.NeymarFauziCibubur Team
3.JimatBrewokDepok
4.CharoxMustofaJawara BC

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

8 Comments

  1. Sekali lagi saya ucapkan banyak terima kasih atas perhatian, kritik dan saran para kicaumania yg latberan di Jl. Mualim Cibubur, karena pada dasarnya kritik atau bahkan tegoran keras sekalipun, itu tandanya yang bersangkutan “care” dan menyayangkan kalau event tsb sampai jelek citranya. Sayang sekali Minggu kemarin (25 Agustus 2013) saya berhalangan hadir di Mualim. Rabu dpn insyaAllah saya hadir di Mualim dan mulai membenahi apa2 yang perlu dibenahi agar envent2 di Mualim kedepan makin memenuhi harapan para kicaumania yang saya cintai. Bravo Kicaumania. Salam.

  2. namanya jg latberan itung2 uji mental bwt burung kita supaya terbiasa dengan kehadiran banyak orang,klo sdh biasa bru kta turunin di tingkat nasional om

    • Terima kasih bg Ali atas masukannya,

      klo setau saya yg pernah saya perhatikan klo tingkat Nasional itu lebih terorganisir dgn baik sekali, memang masukan untuk menguji mental momongan kita itu benar juga dgn adanya banyak orang,
      tetapi apapun juga kita sharing dsni kita smua dpt saling mengisi dan menghargai pendapat para kicau mania dengan hati terbuka,

      Salam Kicau Mania.

  3. Panitia Andromeda BC di Mualim mengucapkan banyak terima kasih atas masukan dari mas Benny. Kritik dan sarannya sangat bagus, sehingga tidak ada alasan bagi kami untuk tidak menindak-lanjutinya dengan mulai memberi sanksi yang tegas pada para peserta yang berteriak melampaui batas kewajaran. Sekali lagi terima kasih atas kritik konstruktifnya. Salam. Wasis Gunadi

    • terima kasih mas Wasis Gunadi,
      memang butuh waktu untuk mengatur dri penonton tersebut, kita mulai dri hal kecil dahulu dri menegur, sehingga dpt memberikan diskualifikasi bgi pemilik burung yg teriak-2, lokasi sdh bagus tuh mas, dri segala arah mudah dicapai,
      Sukses bwt Tim ANDROMEDA BC,

      Jayalah Terus KIcau Mania.

  4. Tidak akan lagi-2 latihan ap lagi lomba dsni,,, Dsni hanya manusia yg kicau smua (75% lbih),, mohon panitia dsni untuk memperhatikan ketidak tertiban para kicau mania yg tidak tertib,
    (alias teriak-2), kita dsni pecinta & penikmat burung kicau, bukan manusia yg kicau,
    Lokasi dsni memang sangat bagus,, tidk dipungkiri lgi juga omset yg menjanjikan,
    tpi saya pribadi sdh 3x latber dsni & yg terakhir diadakan lomba tggl 18 agustus 2013,
    yg sangat mengecewakan saya apalagi di waktu suasana lomba,, sama sekali saya tidak mendengar suara kicauan burung, panitia hanya memberikan peringatan bendera kuning di bawah bangku dri gantangan burung,
    “..TAPI TIDAK BERANI MENEGUR ORANG YG TERIAK-2..”
    Saya pribadi tidak mempunyai burung bagus, tpi kita sebagai kicau mania mau menikmati hasil dari kinerja burung kita, dengan menikmati suara mental dri burung kita pribadi maupun dri burung teman-2 kicau mania,
    Tolong kepada (ANDROMEDA BC) di Gg Mualim ini memperhatikan dri ketertiban para penontonnya, omset bagus tpi tidak memperhatikan ketertiban penontonnya, sudah banyak juga dri teman-2 mengecewakan dri tempat ini, saya pecinta WEB KICAU MANIA, bru kli ini topik latber di Mualim ini diangkat menjadi topik,
    jdi Mohon maaf atas kekecewaan sya, tpi kita sebagai pecinta kicau mania ingin menikmati Kicau kinerja dri burung kita bkn Kicau dri para penontonnya, tolong kepada panitia, Tegur Lah Para Penonton Yg Tidak Tertib, klo Tepuk Tangan menurut sya itu sih sah-2 aja tpi klo smpe teriak-2 dan mengeluarkan bunyi-2an dri apapun alatnya itu namanya menggangu ketertiban dri suatu latber apalagi lomba,
    Sekian Om Kicau Terima Kasih, Salam.

    • budaya teriak memang hampir merata di setiap gelaran lomba ocehan, memang diperlukan kerjasama semua pihak dari penonton, panitia, EO serta semua elemen yang terlibat dalam acara gelaran tersebut.

      • memang hampir merata Om, tp setelah sya perhatikan 3bln terakhir sdh ada beberapa lapangan latber khususny d daerah jak-tim skitarnya yg panitianya berani dgn tegas menegur sampai memberikan diskualifikasi,
        sehingga para kicau mania dpt menikmati dri jalannya suatu latber maupun perlombaan,

        Sukses Selalu Om Kicau,
        Terima Kasih Atas Respon-nya.

Komentar ditutup.