Kedung Banteng Cup: Matador dan Star Melinda nyeri, TKKM Team merajai anis merah

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Dua kicaumania kakak beradik, Agus Nasa dan Purnomo, sama-sama meraih double winner melalui gaco berbeda dalam kontes Kedung Banteng Cup di Lapangan Kecamatan Gondang, Sragen, Minggu (27/4). Agus dipercaya menggantang cucak hijau Matador milik Suprojo WS, dan berhasil menjuarai dua kelas. Adapun Purnomo membawa Star Melinda, lovebird milik Mr Winoto Star Regency Salatiga yang juga nyeri juara 1.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Cucak hijau Matador dalam dua pekan berturut-turut menunjukkan penampilan yang stabil. Minggu (20/4) lalu, burung ini juga tiga kali menjadi juara 2 dalam even nasional IBC Cup di Jakarta.

Cucak hijau Matador
Agus Nasa (2 dari kiri) dkk saat mengawal cucak hijau Matador hattrick juara 2 di IBC Cup Jakarta.

Agus Nasa tidak hanya mengawal cucak hijau Matador, tetapi juga murai batu Mahardika yang sukses menjuarai Kelas VIP.

Namun Mahardika harus berbagi gelar dengan murai batu Pedrosa milik Aries Colomadu, yang memenangi Kelas Bintang.  Pedrosa adalah juara 1 dan juara 2 dalam even Perwira Cup di Bekonang, Sukoharjo, 13 April lalu.

Murai batu Pedrosa
Murai batu Pedrosa berbagai gelar juara 1 dengan Mahardika milik Suprojo WS.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Lovebird Star Melinda milik Mr Winoto Star Regency juga terlihat makin stabil. Setelah nyeri juara 1 dalam kontes Salatiga Beraksi (13/4), burung ini kembali meraih double winner di Kedung Banteng.

Menurut Purnomo, Star Melinda sebenarnya turun di semua (tiga) kelas lovebird. Sayangnya, ketika tampil di Kelas Bintang, burung terlalu birahi sehingga tidak kerja.

Purnomo dan lovebird Star Melinda
Purnomo (duduk) sukses mengawal LB Star Melinda.

“Biasanya kalau mau kerja selalu juara 1. Tetapi kalau sudah tidak mau kerja, ya sama sekali tak mau bunyi,” jelas Purnomo.

Dua kelas anis merah dimenangi jagoan-jagoan dari TKKM Team Jogja, yaitu Bareta milik Sapta TKKM yang menjuarai Kelas Sejati,  dan Raja Lenong milik H Mansyur TKKM yang menjuarai Kelas Bintang.

TKKM Team Jogja
TKKM Team sapubersih dua kelas anis merah: Sapta (bertopi), H Mansyur (kaos putih), dan Lafran (kaos merah).

Bahkan tiga besar Kelas Sejati ditempati tiga jagoan TKKM, yaitu Bareta, Raja Lenong, dan Kobelco. Anis merah Brekele milik Wawan BRI Magetan bisa mencuri juara kedua di Kelas Bintang.

Hallely WS yang pernah melesat bersama kacer Solo Berrick, kali ini membawa jagoan anyar. Dewa Serayu, nama kacer besutannya, meraih juara 1 dan 2.

Dua kelas kacer lainnya dimenangi Samber Nyowo milik Mr Kurniawan dan Dewa Langit milik Sonny Lee dari Duta Mystic 29 Mei. Sonny juga meraih juara 1 melalui kacer Bazooka, berbagi dengan Slank milik Rudy Cilegon yang burungnya dirawat di Jogja.

Kurniawan dan kacer Samber Nyowo
Kurniawan (kiri): Kacer Samber Nyowo siap ke Ebod Joss Solo dan Paku Alam Jogja.

Mr Mario VIP akhirnya kembali menurunkan kenari Rudal Scud dan harus puas menjadi runner-up diKelas Bintang. Kelas ini dijuarai Krisna milik H Murjiono Wiro SF dari Ponorogo. Krisna sebelumnya nyeri juara 1 di Madiun (13/4), dan tak terkalahkan dalam even Kukilo Aji Purwokerto (20/4).

Mario VIP
Mario VIP moncer di kenari Rudal Scud dan lovebird Chiby.

Satu kelas kenari lainnya dimenangkan Lemonty milik Lafran, juga dari TKKM Team Jogja yang kali ini mengibarkan bendera Duta Paku Alam 11 Mei. Prestasi terbaik Lemonty sebelumnya adalah double winner saat turun dalam Anchor BC Cup di Batam, 16 Maret lalu.

Lafran RAF
Lafran RAF bersama kenari Lemonty.

Namun Mario tetap gembira, sebab bisa meraih juara 2 di kelas lovebird melalui Chiby. “Jago baru, dapat dari hasil ternakan Om Nardi Diesel Bird Farm. Kenari Setan Jepang baru kita turunkan di even Ebos Joss Solo, Minggu tanggal 4 Mei mendatang.”

Secara umum, kontes Kedung Banteng Cup di Sragen berlangsung cukup lancar. Peserta juga ramai, terutama kelas lovebird, murai batu, kacer, cucak hijau dan kenari, meski masih ramai kontes serupa tanggal 12 Januari lalu.

Si Jack Tower dan lovebird Deffender
Si Jack Tower: Lovebird Deffender tampil stabil.
Mr Koco dan MB Natasya
Mr Koco: Kurang terpantau, MB Natasya juara 4.
Suporter teriak
Ih… lucu deh kamu. Hari gini masih teriak aja….

Mr Dalip dan Ikhsan, mewakili panitia, menyampaikan terima kasih atas dukungan dan partisipasi seluruh kicaumania. Meski kemasan biasa dan lokasinya terpencil, jumlah peserta rata-rata 40an per sesi. Artinya, sudah cukup bagus di tengah jadwal lomba yang padat.

Panitia Kedung Banteng Cup.
Mr Dalip (kiri) bersama para personel Panitia Kedung Banteng Cup.

“Tadi teman-teman dari luar kota seperti Jogja sambil guyon juga nyindir. Katanya, wah ini sih sudah bukan Sragen lagi, sudah coret,” ujar Mr Dalip sambil tertawa. (Waca)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Hasil Lomba Kedung Banteng Cup Sragen (Minggu, 27 April 2014)

CUCAK HIJAU VIP
1. MatadorSuprojo WSDt Mystic 29 Mei
2. CasperBanny SSADt Paku Alam 11 Mei
3. KresnoHarun SFPonorogo
4. ArjunaYudi BuahPonorogo
5. TorresMr. LyankMohan 368 Bjn
6. Bayu SiwiYogi BagongMadiun
7. BanaspatiKris AsiaSragen
8. ArjunaKurniawan PKDt Paku Alam Yk
9. Arjo JegegMr. YusElang Biru
10. ApolloDaris CawasDt Paku Alam Yk
CUCAK HIJAU BINTANG
1. MatadorSuprojo WSDt Mystic 29 Mei
2. BanaspatiKris AsiaSragen
3. Star MorenaWinoto Star RegencyDt Mystic 29 Mei
4. KresnaHarun SFPonorogo
5. TorresLyankMohan 368 Bjn
6. Ijo LumutJeffry BuleElang Biru
7. Tombo AtiMr. HadiJajar Solo
8. CasperBanny SSASragen
LOVEBIRD VIP
1. Star MelindaWinoto Star RegencyDt Mystic 29 Mei
2. ExelHady Tato5758 Pontianak
3. BrekeleH. MurjionoWiro SF
4. ArimbiPendiMasaran Sragen
5. MbrebetYMZSemarang
6. Lombok IjoMofian 368Bojonegoro
7. ChibyMario VIPDt Ebod Joss Solo
8. GayatriSipur NaritaSolo
9. ElektraAri POMKartasura
10. Garuda 55CandraSelogiri
LOVEBIRD BINTANG
1. Roro JonggrangIpulPurwantoro
2. DeffenderSi Jack TowerSolo
3. GimbulBektiElang Biru BC
4. 070707HaigunUngaran
5. Lombok IjoMohan 368Bojonegoro
6. SukroKematOlive Squad PO
7. SurtyKurniawan PKDt Paku Alam Yk
LOVEBIRD SEJATI
1. Star MelindaWinoto Star RegencyDt Mystic 29 Mei
2. ChibyMario VIPDt Ebod Joss Solo
3. BrekeleH. MurjionoWiro SF PO
4. TogogCak BachriHandayani GK
5. GayatriSipur NaritaSolo
ANIS MERAH BINTANG
1. Raja LenongH. Mansyur TKKMDt Paku Alam 11 Mei
2. BrekeleWawan BRIMagetan
3. SuketiYMZSemarang
ANIS MERAH SEJATI
1. BaretaSapta TKKMDt Paku Alam 11 Mei
2. Raja LenongH. Mansyur TKKMDt Paku Alam 11 Mei
3. KobelcoH. Mansyur TKKMDt Paku Alam 11 Mei
MURAI BATU VIP
1. MahardikaSuprojo WSDt Mystic 29 Mei
2. Star ATMWinoto Star RegencyDt Mystic 29 Mei
3. CantikGunawanSolo
4. NatasyaKocoAnanta 999 LB Farm
5. MarvelH. Mansyur TKKMDt Paku Alam 11 Mei
6. Semar SaktiNanangSolo
7. Rider XNugrohoSragen
8. MutiaraAgus WWKartasura
9. Top MarkotopMr. Aries ColomaduDt Paku Alam 11 Mei
MURAI BATU BINTANG
1. PedrosaAries ColomaduDt Paku Alam 11 Mei
2. MarvelH. Mansyur TKKM YkDt Paku Alam 11 Mei
3. O’nealBudi YYKaranganyar
4. CantikGunawanSolo
5. JosyBabahe CikySolo
6. CemetiMr. YusElang biru
7. GladiatorSuciptoKlewer Kartasura
9. DioreNanangSragen
KACER VIP
1. Samber NyowoMr. Kurniawan PKDt Paku Alam 11 Mei
2. Dewa LangitMr. Sonny LeeDt Mystic 29 Mei
3. Black LabelWawan BRIMagetan
4. Super KresnaHalley WSJogja
5. SincanTiamElang Biru
6. Black RacerBanny SSASragen
7. OscarNawi NSTMagetan
8. JJYonoSolo
9. BodrexSamidiMojosongo Solo
KACER BINTANG
1. Dewa SerayuHalley WSJogja
2. Samber NyowoMr. Kurniawan PKDt Paku Alam 11 Mei
3. Black LabelWawan BRIMagetan
4. Dewa LangitMr. Sonny LeeDt Mystic 29 Mei
5. Black RacerBanny SSADt Paku Alam 11 Mei
6. Kembang DesaMio / EkoSragen
7. AmsongRudySolo
KACER SEJATI
1. Dewa LangitSonny LeeDt Mystic 29 Mei
2. Dewa SerayuHalley WSJogja
3. Black LabelWawan BRIMagetan
4. Black RacerBanny SSADt Paku Alam 11 Mei
CENDET BINTANG
1. SlankRudi CilegonJogja
2. Jim JokerH. Budi RatnasariPonorogo Tercinta
3. Java OmenMr. LyankMohan 368 Bjn
4. Bang JaliKempling OSOlive Squad PO
5. MourinhoCak Parno HandayaniDt Paku Alam 11 Mei
6. X-TreemBambangSolo
7. AlgojoMr. Sonny LeeDt Mystic 29 Mei
8. CruiserPalma SFSragen
CENDET SEJATI
1. BazookaMr. Sonny LeeDt Mystic 29 Mei
2. SlankRudy CilegonJogja
3. Jim JokerBudi RatnasariPonorogo
4. Java OmenMr. LyankMhn 368 Bojonegoro
KENARI BINTANG
1. KrisnaH. MurjionoWiro SF Braling-PO
2. Rudal ScudMario VIPDt Ebod Joss Solo 4 Mei
3. MaggotsRezaKlaten
4. LemontyLafran RAF TKKMDt Paku Alam 11 Mei
KENARI SEJATI
1. LemontyLafran RAF TKKMDt Paku Alam 11 Mei
2. KrisnaH. MurjionoWiro SF Braling-PO
3. Super MiniMr. LyankMhn 368 Bojonegoro
4. MaggotsRezaKlaten
PLECI BINTANG
1. Mini MonsterMr. JokerBandungan Smg
2. Joyo NdimunJitoGendingan
3. AbabilRofin BrajamusthiDt Ngrambe 11 Mei
4. ApilRio PCMI Plat AEPonorogo
5. AXLNeyMagetan
PLECI SEJATI
1. ApilRio PCMI Plat AEPonorogo
2. Mini MonsterMr. JokerBandungan Smg
3. PlutoTiarPCMI Plat AE
4. SangkuriangRofinSragen
CIBLEK
1. PredatorIrwanSolo
2. MonsterJabrikSolo
3. SimpangYMZSemarang
CUCAK JENGGOT
1. MonalisaBayuSragen
2. GoldenSuprojo WSDt Mystic 29 Mei
CAMPURAN
1. Sang PujangggaAntokAnanta 999 LB  Farm
2. Den BagoesSamCemani Solo

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.