Road to Raja Fauna Cup (30/11): Lomba kicauan plus lovebird beauty contest

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Road to Raja Fauna Cup akan digelar di Lapangan Banteng Jakarta, Minggu tanggal 30 November 2014. Even ini bakal menarik, karena merupakan gabungan dari lomba burung kicauan konvensional dan lovebird beauty contest.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Lomba yang diketuai H Mansur, dengan ketua pelaksana Ubye Garasi, ini membuka lima kelas regular, yaitu Raja Fauna, Nikev, Garasi, KLI, dan BnR Vit. Kelas ini tidak jauh berbeda dari lomba kicauan konvensional lainnya.

Om Ubye bersama Tim Nikev BF
Om Ubye (3 dari kanan) bersama Tim Nikev BF.

“Hadiahnya menggiurkan. Juara pertama Kelas Raja Fauna mendapat hadiah sepuluh jeti. Lalu juara pertama Kelas Nikev dan Kelas Garasi masing-masing lima jeti dan tiga jeti,” kata Om Ubye.

Selain lima kelas regular, panitia juga membuka Beauty Contest dengan tiket hanya Rp 50.000. Kategori  ini khusus lovebird, dengan sembilan kelas sebagai berikut:

  1. Ubye Garasi
    Ubye Garasi

    Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

    Fischery: Semua jenis fischery, kecuali pied.

  2. Personatus: Semua jenis personatus, kecuali pied.
  3. Pied: Semua jenis pied (klep)
  4. Non-klep: Semua jenis mutasi non-klep.
  5. Ring KLI: Semua jenis lovebird yang memakai ring KLI.
  6. Exotic: Lutino / albino, PF, HS, RS.
  7. Exhibition: Nyasa, nigrigenis, taranta.
  8. Parblue: Semua jenis parblue.
  9. BOB: Juara 1 pada masing-masing kelas.

“Untuk Beauty Contest, burung-burung akan ditempatkan di ruangan terbuka dilengkapi karpet,” ujar Om Ubye.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Sejumlah lovebird lovers sudah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti Road to Raja Fauna Cup, termasuk peserta dari Medan dan Surabaya.

Informasi lomba selengkapnya bisa ditanyakan langsung kepada Om Ubye (Pin BB 7EDF246A / HP 0859 5933 3123), atau silakan unduh brosur di bawah ini. (d’one)

Brosur Lomba Burung Berkicau Road to Raja Fauna Cup I, Jakarta, 30 November 2014
(klik gambar untuk mengunduh brosur)

Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.