AS SF juara umum Gebyar Liga Jambi Seri IV

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

AS SF meraih kemenangan penting dalam lomba burung berkicau Gebyar Liga Jambi Seri IV di Jl Sersan Muslim No 88 Beringin, Kelurahan Thehok, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu (26/4) sore tadi. Atas kemenangannya, AS SF memperoleh hadiah uang pembinaan Rp 250.000.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Kemenangan AS SF sejatinya merupakan kemenangan Jangkar SF, tim yang baru terbentuk 20 Maret 2015. Tim ini dibidani oleh Om Tole, Uda Robet, dan Om Theo selaku ketua. Ini gelar pertama bagi Jangkar SF sejak berdiri.

Ketua Jambi Team, Om Said BH, menyerahkan langsung trofi juara umum single fighter yang diterima oleh Ketua Jangkar SF Om Theo.

Jangkar SF juara umum
Ketua Jambi Team. Om Said BH (kiri), menyerahkan trofi juara umum SF kepada Om Theo.

Menurut Om Tole, sejak Gebyar Liga Jambi Seri I (November 2014), dia dan kawan-kawan menggunakan nama AS SF. Hal ini berlanjut hingga Seri II (25/1), Seri III (22/3), dan Seri IV (26/4).

Karena itu, para personel Jangkar SF memutuskan tetap menggunakan nama AS SF hingga Seri V (terakhir) untuk memperbesar peluangnya meraih gelar SF Terbaik, sekaligus meraih uang pembinaan Rp 1 juta.

Dalam Gebyar Liga Jambi Seri IV, poin AS SF antara lain diperoleh melalui aksi ciamik kacer Satria. Jagoan milik Uda Robet (penasihat Jangkar SF) ini meraih double winner.

Kacer Satria
Prestasi kacer Satria milik Uda Robet makin mantap.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Kacer Satria turun di semua (4) kelas yang dibuka panitia. Kelas yang dijuarainya adalah Mega Bintang  dan Bintang. Selain nyeri juara 1, kacer Satria juga meraih juara 2 Kelas Umum dan juara 4 Kelas Sejati.

Burung lain yang menyumbang poin bagi AS SF / Jangkar SF adalah kenari Raja Goyang besutan Om Tole. Raja Goyang juga meraih double winner, masing-masing di Kelas Sejati dan Umum.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Om Tole dan kenari Raja Goyang
Om Tole: Kenari Raja Goyang double winner.

Kenari ST 12 andalan Uda Robet juga moncer, dan dua kali meraih posisi runner-up pada dua kelas yang sama. “Dua kali nomor dua tidak apa-apa. Toh yang juara satu punya rekan sendiri di Jangkar SF,” ungkap Uda Robet, yang tetap senang melihat prestasi kenari ST 12 yang makin mencorong.

Uda Robet bersama kenari ST 12
Uda Robet bersama kenari ST 12

Ketua Jangkar SF Om Theo juga sukses mendulang kemenangan di kelas cililin, dengan meraih juara 2 di Kelas Umum. Selain itu, ciblek milik Om Akim meraih juara pertama Kelas Umum.

“Terimakasih untuk teman-teman yang telah mengerahkan kemampuan nyata di lapangan. Semoga bisa berlanjut di seri terakhir nanti, sehingga bisa menjadi SF Terbaik,” kata Om Theo. (Kelana Lana)

Jangkar SF
Para personel Jangkar SF usai memenangi Gebyar Liga Jambi Seri IV.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.