Penampilan gemilang lovebird Bintang Matrix, Pusoko, dan Mabok di Piala Jawa Timur

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Gelaran nasional Piala Jawa Timur kemasan Radjawali Indonesia Wilayah Jawa Timur memang telah usai. Lomba burung berkicau yang berlangsung di kampus Unesa, Jalan Ketitang Surabaya, Minggu (11/11), ini menjadi magnet tersendiri bagi penggemar lovebird kekekan.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Piala Jawa Timur - kelas lovebird
Piala Jawa Timur: Penjurian lovebird dengan cara melempar stik bendera.

Terbukti 12 kelas lovebird dewasa dan empat kelas lovebird balibu yang dilombakan, rata-rata full peserta. Selain itu, panitia juga menggeber dua kelas lovebird non-klep serta dua kelas lovebird bebas aksi yang juga nyaris full.

Lovebird Bintang Matrix koleksi Abah Antok (Duta Arowana) menjadi salah satu bintang dalam even ini. Bintang Matrix sukses mencetak hattrick.

Sebagian poin kemenangan Bintang  Matrix diberikan kepada Duta Arowana, dan sebagian lagi untuk Kaji Said SF Gresik. Seperti diberitakan sebelumnya (silakan cek di sini), kedua tim ini tampil sebagai juara umum bird club dan single fighter.

Kemenangan pertama lovebird Bintang Matrix diraih di Kelas Tari Remo yang disebut-sebut sebagai “partai neraka”. Burung ini harus beradu durasi dan volume dengan lovebird Pusoko andalan H Jay (JPMRT 78 SF Banjarmasin) dan Kustono milik Om Andrew (Duta Patriot Cup I).

lovebird Bintang Matrix
Abah Antok (tengah) moncer bersama lovebird Bintang Matrix.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Pada Kelas Gandrung B, Bintang Matrix kembali pamer durasi supernya kepada tim juri RI. Trofi juara pertama kembali diraihnya, mengungguli lovebird Manggala milik Om Very Freedom (Karawang) dan Zeus besutan Om Karpet (Salatiga).

Laju Bintang Matrix belum terbendung di Kelas Jaran Kepang D. Pada sesi ini, Bintang Matrix kembali meraih juara 1, disusul lovebird Muslim andalan SB Beton (Duta Bramasta) serta Kozo milik Om Barra Aisha (Ring Barra Giri).

Selain memenangi tiga kelas, lovebird Bintang Matrix juga moncer di beberapa sesi lainnya,  dengan meraih juara 2 Kelas Gandrung A dan Sandur K, juara 3 Kelas Jaran Kepang C dan E, serta juara 4 di Kelas Kerapan Sapi.

Lovebird Pusoko juga menjadi perbincangan di kalangan peserta Piala Jawa Timur. Jagoan H Jay ini meraih double winner, dengan menjuarai Kelas Gandrung A dan Sandur K. Pada dua kelas ini, Pusoko selalu memaksa Bintang Matrix di posisi kedua.

lovebird Pusoko
H Jay (JPMRT 78 SF Banjarmasin) sukses bersama lovebird Pusoko.

Penampilan lovebird Pusoko juga tetap stabil pada beberapa sesi lainnya. Terbukti gaco ini sukses menjadi runner-up sebanyak tiga kali, serta sekali menjadi juara 4.

Lovebird Mabok juga double winner

Bintang lainnya di kelas lovebird adalah Mabok  besutan Abah Sakri (Airlangga Team). Sama seperti Pusoko, lovebird Mabok juga berhasil mencetak double winner.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

lovebird Mabok
Lovebird Mabok andalan Abah Sakri.

Kemenangan pertama diraih Mabok di Kelas Reog F, setelah unggul atas Pusoko dan Cebol milik Om Erick LM SF (Duta Nae Team). Gelar kedua diperolehnya dari Kelas Reog G, setelah unggul durasi atas Pang Parot dan Chaca, keduanya gaco Om Agung Mahadewa.

Airlangga Team
Airlangga Team sukses mengawal lovebird Mabok.

Lovebird Kustono milik om Andrew (Duta Patriot Cup I) masih stabil di jalur prestasi. Kustono sukses menjuarai Kelas Kerapan Sapi, setelah menang durasi melawan Manggala dan Codet andalan Om Adi Cimot (Prima PSR 212 BC). Kustono juga meraih juara 3, 4, dan 5 pada sesi lainnya. (Endar)

lovebird Kustono
Om Andrew (berdiri, tengah) bangga atas prestasi lovebird Kustono.
SB Beton
SB Beton (Duta Bramasta) orbitkan lovebird Muslim.

Lihat juga Daftar juara lomba burung berkicau Piala Jawa Timur.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.