Garasi BC dan KFC Pemalang terbaik dalam Gebyar Merah Putih di Randudongkal

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Lomba burung berkicau Gebyar Merah Putih di lapangan Perhutani Randudongkal, Pemalang, Rabu (17/8), berjalan sukses tanpa teriak maupun komplain dari peserta. Sebanyak 478 ekor burung tampil dalam even yang digelar Komunitas Ocehan Pemalang Selatan (KOPS) dan Zaeni Event Organizer ini.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Panitia membuka empat kelas, yaitu Pahlawan, Pejuang, Bangsa, dan Merdeka), yang seluruhnya terdiri atas 15 sesi lomba. Paguyuban Juri Independen Pantura pimpinan Om Zaeni Mashall tetap menjadi tumpuan di lapangan. Selain kerja keras panitia, kinerja tim juri juga menjadi daya dukung sehingga even ini bisa berlangsung lancar dan sukses.

Tim Juri Gebyar Merah Putih
Tim Juri Gebyar Merah Putih.

Persaingan berlangsung seru hampir di semua jenis burung, kecuali kacer yang didominasi Banditz milik Om Hemz (Moga SF). Banditz menjadi satu-satunya burung yang mempu meraih double winner. Pada Kelas Pejuang, burung ini unggul atas kacer Monster milik Om Willy (Karpel BC Tegal) dan Tsunami koleksi Om Sukron (Kurnia SF).

Banditz kembali menjuarai sesi berikutnya, yakni Kelas Bangsa. Kacer Monster lagi-lagi dipaksa bertengger di urutan kedua, disusul Naga kepunyaan Om Imam (Tegalharja).

Selain moncer bersama kacer Monster, Om Willy juga sukses di kelas murai batu. Jagoannya yang bernama CR7 menjuarai Kelas Pejuang, mengalahkan MB Laser milik Om Agus (Docter SF) serta Sangkuriang kepunyaan Mr Cash, rekan setimnya di Karpel BC.

Kelas Bangsa dijuarai murai batu Heroin. Gaco andalan Om Wans (Moga Asri) ini mengungguli Abal Abal koleksi Om Abdan (Karpel BC) dan Botak besutan Om Lihun dari Bulakan.

Tiga kelas lovebird dimenangi burung berbeda. Lovebird Santika milik Om Ony (Ngrekel Team) terbaik di Kelas Pahlawan, mengalahkan Chepot orbitan Om Andi (WSB SF) dan Lasmini kepunyaan Om Ratib (Rembul BC).

Chepot dan Lasmini bersinar di Kelas Pejuang, masing-masing menjadi juara 1 dan 2. Posisi ketiga ditempati lovebird Juleha milik Om Faruq (FIFA SF).

Om Setyawan (Kalista SF) menurunkan gaco anyarnya, lovebird Via Valent. Burung ini menjadi juara dua Kelas Bangsa yang dimenangi K Ros milik Om Apri (Karpel BC). Posisi ketiga ditempati Supernova orbitan Om Burhan (Bantar Bolang).

Garasi BC pimpinan Om Wahono mendominasi kelas cucak hijau yang dimainkan tiga sesi. Dua gaconya, yakni Chepot milik Om Alex dan New Revo andalan Om Afron, selalu masuk tiga besar.

Cucak hijau Chepot bahkan menjuarai kelas utama Pahlawan. New Revo, yang pernah menjuarai beberapa even nasional di Blok Barat dan Blok Tengah, meraih juara 2 Kelas Bangsa dan juara 3 Kelas Pejuang.

Kemenangan cucak hijau Chepot dan New Revo, ditambah kacer Balet milik Om Afron (juara 4) dan kacer Maximus besutan Om Haris (juara 5 dan 6), memberi sumbangan poin yang berarti bagi Garasi BC yang akhirnya tampil sebagai juara umum bird club.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Garasi BC
Garasi BC juara umum bird club, moncer di kelas cucak hijau dan kacer.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Gelar juara umum single fighter (SF) diraih KFC Pemalang pimpinan Om Krisna. Tim ini mendominasi dua kelas kenari. Om Krisna menurunkan kenari Panglima Perang dan The Rambols. Panglima Perang menjadi juara 1 Kelas Bangsa, sedangkan The Rambols juara 3 Kelas Bangsa dan juara 4 Kelas Pejuang.

KFC Pemalang juga menurunkan kenari Sukhoi andalan Om Azhie, yang menjadi runner-up Kelas Pejuang dan juara 4 Kelas Bangsa. Masih ada lagi kenari Recoba 07 milik Om Nendra yang meraih juara 3 Kelas Pejuang. Kelas Pejuang dijuarai kenari Farrel milik Om Inu (KCBF 168 Dongkal).

KFC Pemalang
KFC Pemalang, juara umum SF, merajai kelas kenari.

Om Zaeny Marshall selaku pimpinan Zaeny Event Organizer mengucapkan banyak terimakasih atas partisipasi para peserta, serta kerjasama yang apik antarpersonel panitia, sehingga gelaran Gebyar Merah Putih bisa berlangsung lancar dan sukses. “Tunggu even selanjutnya, tiket kaki lima, hadiah hotel bintang lima,” ujarnya. (OK-1)

Kalista SF
Kalista SF sukses di kelas lovebird.

Hasil Lomba Gebyar Merah Putih, Pemalang (klik di sini)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.