Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Mungkin juga Anda tidak pernah sempat lagi setiap hari mencuci karpet dasar sangkar padahal kondisi sangkar sangat perlu selalu bersih, atau minimal sehari sekali dibersihkan? Atau mungkin juga Anda merasa risih setiap memasang karpet dasar sangkar masih dalam kondisi basah lantas burung harus segera digantang atau dijemur atau segera perlu dikerodong?
Ya, kalau Anda merawat sendiri burung-burung Anda, padahal burung lebih dari 10 ekor misalnya, maka minimal Anda akan memerlukan waktu untuk membersihkan wadah pakan dan mengeringkannya, mencuci wadah minum serta mengganti pakan dan minum yang baru, sekitar 25 sampai 30 menit.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Belum lagi kalau Anda juga merasa harus selalu mencuci karpet dasar sangkar untuk semua burung, maka Anda harus meluangkan waktu hampir satu jam lagi. Jadi, hanya untuk mengganti pakan dan minum dengan kondisi bersih semua, serta mencuci karpet dasar sangkar saja Anda perlu waktu 1,5 jam. Nah, bagaimana hal itu bisa kita persingkat?
Bikin semuanya dobel dan lakukan sore atau malam hari
Oke, yang ingin saya sampaikan di sini sebenarnya bukan mempersingkat waktu, tetapi membagi pekerjaan itu agar bisa dilakukan pagi hari dan pada waktu lain, bisa sore atau malam hari ketika Anda sudah pulang kerja atau sedang punya banyak waktu luang.
Hal ini memang sekadar tips sederhana, tetapi akan sangat membantu Anda untuk tidak terkena stress setiap pagi hari gara-gara merasa tidak pernah punya waktu yang cukup untuk merawat burung secara baik.
Cara agar wadah pakan (atau pakannya) dan wadah minum (sekaligus air minumnya) selalu bersih di pagi hari:
1. Belilah wadah pakan dan minum yang sama dengan yang Anda gunakan untuk memberi pakan dan minum semua burung Anda selama ini.
2. Siapkan wadah pakan dan pakan baru, serta wadah minum dan air minumnya yang baru di sore hari atau malam hari. Jejer atau deretkan di meja atau di mana saja selama bebas dari kotoran dan tidak diganggu tikus, serangga atau hewan lain.
3. Pagi hari, begitu Anda menurunkan burung dari gantangan di dalam rumah, segera ambil satu wadah pakan dan wadah minum yang sudah Anda siapkan (sesuai dengan jenis burungnya) untuk mengganti yang ada di dalam sangkar. Kalau perlu ganti buah, siapkan juga sebelumnya dan sekaligus diganti saat itu juga.
4. Setelah itu, gantang burung atau jemur dengan wadah pakan (dan isinya) serta wadah minum (dan air minumnya) yang sudah bersih itu.
5. Lakukan hal sama untuk semua burung. Dan TUMPUKLAH WADAH PAKAN DAN WADAH MINUM KOTOR di ember atau di wadah apa saja. Tutup agar tidak dirubung lalat atau bikin bau, dan ketika Anda luang di sore atau malam hari, segera cuci semuanya, dikeringkan dan persiapkan hal sama mulai dari poin 2.
HAL YANG SAMA JUGA PERLU DILAKUKAN DENGAN KARPET DASAR SANGKAR. Ya mengapa tidak?
Buatlah 2 (DUA) karpet dasar sangkar untuk SATU sangkar burung. Dengan demikian, ketika pagi hari bersamaan dengan mengganti pakan dan minum, Anda sekaligus mengganti karpet kotor dengan karpet bersih dan kering yang sudah siap untuk masing-masing (sangkar) burung.
Tumpuk juga karpet-karpet kotor di satu wadah, tutup, dan bersihkan serta keringkan di sore hari atau di malam hari ketika Anda punya waktu luang. Pada pagi hari, karpet kering dan bersih itu sudah siap pakai.
Karamba burung, buah, EF dll
Untuk hal-hal lain, Anda sebenarnya juga bisa membagi waktu atau mempersingkat waktu merawat burung di pagi hari. Untuk karamba burung misalnya, ya kurangi budget rokok Anda atau acara makan-makan di luar untuk membeli beberapa karamba lagi sehingga Anda bisa mengaramba, misalnya, 5 burung dalam waktu yang sama. Beri sekat antar karamba dengan lembaran plastik, seng dll.
Untuk penyiapan kroto misalnya, bisa Anda beli/siapkan sore atau malam hari, dengan cara membersihkannya, mengantunginya di kotak kertas dan digantung atau diangin-anginkan sehingga tetap segar di pagi hari untuk diberikan ke burung.
Prinsip dari hal yang ingin saya sampaikan adalah bahwa Anda tidak perlu selalu mengalokasikan waktu dengan durasi panjang dalam merawat burung di pagi hari.
Intinya, janganlah hobi burung justru membuat Anda stres. Ya kan? Enjoy saja…