Kawasan Puncak di Bogor bukan hanya terkenal karena kesejukannya, tapi juga menjadi lokasi untuk mengamati burung-burung yang bermigrasi. Para pengamat burung, atau bird watching, mengatakan akhir Oktober hingga medio November adalah waktu yang tepat untuk menyaksikan perjalanan jarak jauh dari burung-burung pemangsa setiap tahunnya di kawasan ini.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Burung pemangsa sejenis raptor ini sering terlihat terbang melintasi kawasan Puncak secara berkelompok, sehingga menjadi pemandangan menakjubkan. Mereka bermigrasi dari benua Eropa, Amerika, hingga Australia. Tercatat ada sekitar 61-66 jenis burung yang bermigrasi ke kawasan Asia dan Afrika.
Beberapa jenis burung yang umum dijumpai terbang melintasi Puncak antara lain elang alap china (Accipiter soloensis), elang alap jepang (Accipiter gularis), dan sikep madu asia (Pernis ptilorhyncus).
Selain jenis raptor, seperti tahun-tahun sebelumnya, juga sering terlihat burung dari keluarga bebek-bebekan, sikatan, raja udang, serta beberapa jenis burung pengicau yang melintasi langit kawasan Puncak.
Sebetulnya migrasi burung-burung ini adalah proses alami yang terjadi setiap tahun, karena perubahan musim, yang menjadikan habitatnya menjadi tidak cocok untuk ditempati lagi. Jadi mereka mencari habitat baru, meski hanya sementara.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Pengamatan bisa dilakukan di area-area populer seperti kawasan yang sering dijadikan wisata paralayang, Gunung Mas, dan Puncak. Aktivitas bird watching juga bisa dilakukan di Kebun Raya Bogor. Ayo, siapkan kamera dan teropong mulai sekarang.
Salam dari Om Kicau!