Pamor burung pleci di Bandung dan sekitarnya hingga kini tetap moncer, meski di kawasan Jabodetabek mulai merosot. Hal ini terlihat ketika omkicau.com jalan-jalan ke Pasar Burung Sukahaji, Minggu (16/12) ini. Bukan hanya itu. Saat meliputi even Galamedia Cup, hari ini, panitia penyelenggara terpaksa membuka satu kelas pleci lagi, setelah dua kelas pleci full peserta hingga 70 gantangan.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Suasana Pasar Sukahaji sejak pagi hingga sore hari ini ramai sekali. Para pedagang tumpah ruah hingga memenuhi separo badan jalan, yaitu Jalan Peta, sehingga memacetkan arus lalu-lintas yang sehari-hari sudah padat.
Yang menarik, sebagian besar burung yang dijajakan hingga meluber ke badan jalan adalah pleci, yang umumnya dijual dalam kandang ombyokan. Harganya pun bervariasi , pleci dada putih ditawarkan Rp 25.000 / ekor, sedangkan dada kuning Rp 50.000 per ekor.
Apabila mau membeli pleci yang sudah disortir di kandang soliter, dan umumnya sudah mulai belajar bunyi, dibanderol dengan harga Rp 100.000 – Rp 250.000. Sekadar perbandingan, harga pleci dada abu (ombyokan) di Jabodetabek rata-rata Rp 50.000/ekor, sedangkan dada kuning (sudah disortir) Rp 100.000 – Rp 165.000. Info harga burung terbaru di kawasan Jabodetabek bisa dilihat di sini.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Calon pembeli pleci pun tak henti-henti memantau kondisi burung yang siap jual. Sebagian langsung pulang membawa momongan imutnya, sebagian lagi beralih ke pedagang lain setiap belum menemukan kecocokan harga atau belum sreg dengan burung yang diinginkannya.
Fakta ini nampaknya juga terjawab lewat gelaran Galamedia Cup di Bandung, yang juga berlangsung hari ini. Semula panitia hanya membuka dua kelas pleci saja. Ternyata dua kelas itu penuh peserta hingga 70 gantantang. Melihat antusias peserta, panitia pun akhirnya membuka satu kelas pleci lagi.
Dari dua peristiwa tersebut bisa disimpulkan, kicaumania Jawa Barat khususnya Bandung dan sekitarnya masih tergila-gila dengan pesona pleci. Bahkan Pleci Mania Indonesia (PCMI) Chapter Garut secara rutin juga menggelar even khusus burung pleci, seperti yang berlangsung pekan lalu. (Waca-Jogja)
Salam chiew..chiew… Salam sukses dari Om Kicau.