Saat ini kalangan kicaumania sedang ramai membicarakan manfaat pemberian jus belimbing bagi burung kicauan. Bahkan terapi jus belimbing dipercaya bisa membuat suara burung makin bening dan bertambah gacor.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Tidak diketahui secara pasti sejak kapan kicaumania di Indonesia mulai memberikan terapi jus belimbing kepada burung kicauannya. Sebelumnya, Om Kicau pernah menulis terapi belimbing (bukan jus belimbing) untuk mengatasi cucak hijau yang over birahi.
(Baca juga Terapi umbar dan belimbing untuk mengatasi cucak hijau over birahi)
Bagaimanapun, belimbing merupakan salah satu jenis buah yang sangat kaya vitamin A dan C yang bersifat antioksidan dan kalium. Selain itu, belimbing mempunyai kandungan serat yang cukup tinggi, terutama serat pektin, yang berguna bagi kesehatan pembuluh darah.
Belumbing juga mengandung berbagai jenis vitamin dan mineral yang bisa memberi energi tambahan bagi burung kicauan. Berikut ini kandungan gizi / nutrisi yang terdapat dalam 100 gram buah belimbing.
Catatan: HARUS DILAKUKAN SECARA CERMAT DAN HATI-HATI, SEBAB TERAPI APAPUN PASTI BERISIKO DAN RISIKO DITANGGUNG SENDIRI…
Nutrisi | Nilai gizi | Persentase |
Kalori | 31 kcal | 1,5% |
Karbohidrat | 6,73 gr | 5,0% |
Protein | 1,04 gr | 2,0% |
Lemak | 0,33 gr | 1,0% |
Kolesterol | 0 mg | 0% |
Serat | 2,80 gr | 7,0% |
Vitamin | ||
– Folat | 12 µg | 3,0% |
– Niacin | 0,367 mg | 2,25% |
– Pyridoxine | 0,017 mg | 1,5% |
– Riboflavin | 0,016 mg | 1,25% |
– Thiamin | 0,014 mg | 1,0% |
– Vitamin A | 61 IU | 2,0% |
– Vitamin C | 34,4 mg | 57,0% |
– Vitamin E | 0,15 mg | 1,0% |
– Vitamin K | 0 µg | 0% |
Elektrolit | ||
– Sodium | 2 mg | 0% |
– Kalium | 133 mg | 3,0% |
Mineral | ||
– Kalsium | 3 mg | 0,3% |
– Zat besi | 0.08 mg | 1,0% |
– Magnesium | 10 mg | 2,0% |
– Fosfor | 12 mg | 2,0% |
– Seng | 0,12 mg | 1,0% |
Sumber: USDA – National Nutrient Database
Selama ini, jenis burung kicauan yang pernah diterapi dengan buah belimbing adalah ciblek dan cucak hijau. Namun tidak menutup kemungkinan terapi ini juga bisa diterapkan pada jenis burung kicauan lainnya.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Lalu, apa sebenarnya manfaat buah belimbing pada burung kicauan? Menurut pengakuan sejumlah kicaumania, terapi jus belimbing mampu membuat burung ciblek dan cucak hijau makin rajin berkicau dengan suara lebih kristal daripada sebelum menjalani terapi.
Buah belimbing diberikan dalam bentuk cair atau jus. Cara pembuatannya sederhana saja, yaitu:
- Buah belimbing matang diperas airnya, atau dibuat jus dengan cara disaring, atau diperas dengan kain bersih untuk diambil airnya.
- Air perasan ditempatkan dalam wadah terpisah, atau sebagai air minum untuk sementara waktu (selama burung menjalani terapi).
Meski bermanfaat, pemberian jus belimbing secara berlebihan dan terus-menerus juga tidak dianjurkan. Lebih baik jika air perasan / jus belimbing diberikan 2-3 kali seminggu.
Kalaupun ingin memberikannya setiap hari, posisinya jangan sampai menggantikan air minum. Jadi, tempatkan dua cepuk terpisah, masing-masing untuk cepuk air minum dan cepuk jus belimbing.
Selain itu, jangan memberikan buah belimbing yang terlalu masam. Sebab belimbing yang terlalu masam banyak mengandung asam oksalat yang bisa menimbulkan gangguan pencernaan dan ginjal pada manusia maupun burung yang mengkonsumsinya.
Mencegah lebih baik daripada mengobati. Jadi berikanlah terapi buah belimbing yang tepat dan tidak berlebihan, agar suara burung bisa lebih bening dan tambah gacor.
Catatan: HARUS DILAKUKAN SECARA CERMAT DAN HATI-HATI, SEBAB TERAPI APAPUN PASTI BERISIKO DAN RISIKO DITANGGUNG SENDIRI…