Mandi bagi burung kicauan merupakan momen yang sangat menyenangkan. Mandi bisa memberikan kesegaran dan menjaga bulu-bulunya agar tetap bersih. Biasanya kita memandikan burung dengan cara disemprot, atau memakai karamba mandi. Kali ini Om Kicau ingin mengajak Anda berkreasi membuat bak mandi burung dari toples plastik. Mau?
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Bak mandi yang terbuat dari toples plastik bekas ini bisa digunakan untuk burung berukuran kecil hingga sedang seperti kenari, finch, lovebird, dan sebagainya. Jika ingin membuat bak mandi untuk burung yang berukuran lebih besar, tentu toples yang digunakan harus berukuran besar pula.
Berikut ini cara membuat bak mandi dengan memanfaatkan toples plastik bekas:
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Bahan dan peralatan yang digunakan
- Toples plastik berbentuk kotak atau persegi.
- Pisau atau cutter.
- Lakban.
Cara membuat bak mandi burung
- Buatlah pola yang nantinya akan menjadi pintu masuk dan keluar bagi burung.
- Toples yang digunakan sebaiknya berbentuk kotak atau persegi, agar bisa diletakkan secara vertikal atau horisontal.
- Setelah itu, potong pola-pola tersebut menggunakan pisau atau cutter.
- Untuk menutupi tepian lubang yang cukup tajam, Anda bisa menggunakan lakban atau menggunakan tulang penjepit kertas (PVC slide binder) yang berwarna-warni agar tampak lebih cantik.
- Setelah selesai, bak mandi bisa langsung digunakan.
Mudah bukan?
.