Putra Dewa Merdeka –Dalam rangka memperingati HUT Ke-72 Kemerdekaan RI, Putra Dewa akan menggelar even spesial bertajuk Putra Dewa Merdeka. Lomba burung berkicau ini akan berlangsung di Gantangan Putra Dewa, Jl Mulyorejo Indah I / Kodim 0831 Surabaya, Kamis 17 Agustus 2017.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Panitia Putra Dewa Merdeka membuka empat kelas, dengan harga tiket mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 60.000. Kelas utama Ganda Kicau Jatim melombakan lovebird, cucak ijo, dan murai batu. Juara 1 mendapat hadiah berupa trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 700.000 + bonus Rp 300.000.
Tiga kelas lainnya yang dilombakan dalam even Putra Dewa Merdeka adalah Putra Dewa (tiket Rp 40 ribu, juara 1 Rp 500.000), Merdeka (Rp 30 ribu, juara 1 Rp 350.000), dan Kodim 0831 (Rp 20 ribu, juara 1 Rp 250.000).
Dalam kontes Putra Dewa Merdeka, lovebird dimainkan delapan sesi, termasuk dua sesi baby. Murai batu dan cucak ijo masing-masing dimainkan dua dan tiga sesi.
Panitia akan memberi penghargaan Best of The Best (BOB) untuk lovebird (dewasa), murai batu, dan cucak ijo. Setiap jenis burung dipilih tiga terbaik, dengan hadiah berupa trofi serta uang pembinaan masing-masing sebesar Rp 150.000, Rp 100.000, dan Rp 75.000.
Brosur Lomba Putra Dewa Merdeka
Info selengkapnya mengenai lomba burung berkicau Piala Raja 2017 bisa dilihat pada brosur. Untuk pemesanan tiket maupun info lomba, hubungi Om Yohanes YKS SF ( 0857 0769 9561 ).
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Anda butuh desain brosur & piagam lomba burung? SMS / WA 0857 1074 6150.
Jadwal lomba burung, latpres, atau latber ini bisa diunduh pada Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.