Banyak kicaumania yang ingin mempercepat masa mabung burung rawatannya untuk berbagai keperluan. Cara yang dilakukan sangat beragam, mulai dari memberikan pakan yang tidak biasa sampai membuat burung stres / ngedrop. Berikut ini 5 cara memaksa burung agar mabung.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Beberapa cara memaksa burung agar mabung.

Hampir semua spesies unggas (Aves), termasuk burung kicauan, memiliki siklus alami berupa pergantian bulu lama ke bulu baru. Dalam proses pergantian bulu ini ada fase di mana bulu lama akan rontok atau kerap disebut ngurak / mabung.

Siklus ini bisa terjadi beberapa bulan sekali, tergantung spesies / jenis unggas tersebut. Proses pergantian bulu juga membutuhkan waktu tertentu, yang tidak selalu sama antara spesies yang satu dan lainnya.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Faktanya, ada beberapa individu burung yang mengalami masa mabung lebih lama dari burung-burung sejenis. Hal ini tentu menyiksa burung, sehingga beberapa kicaumania kerap melakukan upaya paksa untuk merontokkan bulu-bulu lama.

Namun, ada juga kicaumania yang berusaha melakukan beberapa cara memaksa burung agar mabung, meski belum memasuki siklus alaminya. Hal ini mereka lakukan dengan beberapa alasan dan tujuan sebagai berikut:

  • Mengganti bulu yang sudah tua dan rusak.
  • Melakukan setelan ulang dalam perawatan hariannya
  • Untuk tujuan pemasteran.

Jika diperhatikan, ada beberapa cara yang umum dilakukan para kicaumania dalam memaksa burung agar mabung. Coba simak lima cara memaksa burung agar cepat mabung berikut ini:

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

1. Mengganti voer burung dengan voer ayam

Voer ayam memiliki kandungan protein cukup tinggi. Jika burung rutin mengkonsumsinya, maka bisa menimbulkan efek panas yang menyebabkan bulu mudah rontok. Voer ayam yang biasa digunakan adalah 511 polos.

2. Memberikan campuran susu bubuk

Susu bubuk juga bisa digunakan untuk memaksa burung agar mabung. Bahan yang dipakai adalah susu bubuk putih yang dicampur bersama dengan voer yang biasa dikonsumsi burung. Menu ini diberikan sampai bulu burung rontok. Setelah itu, perawatanya dilakukan seperti biasa.

3. Mencampur telur bebek dan voer

Cara lain yang juga umum dilakukan adalah mencampur telur bebek dan voer. Telur bebek dipecahkan, lalu diambil kuning telurnya saja. Setelah itu dicampur dalam voer yang diberikan, lalu dianginkan sampai kering.

Campuran voer dan telur bebek diberikan sampai bulu-bulu burung mulai rontok. Setelah itu, voer dapat diberikan kembali secara utuh, tanpa perlu dicampur lagi dengan telur bebek.

4. Terapkan full kerodong

Mengerodong sangkar secara penuh (full kerodong) juga bisa memaksa burung cepat mabung. Sangkar dikerodong sangat ketat, setelah itu burung dibiarkan berada di dalamnya untuk beraktvitias.

Tak sedikit pula kicaumania yang menjemur burung dalam kondisi full kerodong. Metode yang disebut terapi sauna itu dianggap cukup ampuh membuat bulu-bulu burung cepat ambrol. Biasanya, sebelum dijemur, kain kerodong terlebih dulu disemprot air menggunakan hand sprayer.

5. Memasukkan kulit jeruk dalam sangkar

Memasukkan kulit jeruk ke dalam sangkar, lantas dikerodong penuh, lazim digunakan para kicaumania di Thailand. Cara ini bisa membuat burung cepat mabung. Dalam hal ini, kulit jeruk disebarkan di bagian dasar sangkar, setelah itu dikerodong penuh.

Itulah beragam cara yang bisa dilakukan para kicaumania untuk memaksa burung agar mabung.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.