Pandu BC mengadakan latber rutin setiap Jumat dan Selasa siang, mulai pukul 13.30. Latber digelar di Jalan Pangkalan 2 Cikiwul, Bantargebang, Bekasi. Dalam setiap latberan, Pandu BC membuka tiga kelas.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Kelas Pandu (tiket Rp 30 ribu) melombakan murai batu, cucak hijau, kacer, lovebird dewasa, lovebird baby pemula, dan lovebird baby durasi. Juara 1 mendapat trofi dan uang pembinaan Rp 300 ribu + bonus Rp 200 ribu. Bonus keluar jika jumlah peserta minimal 46 gantangan.
Kelas Losgant (Rp 25 ribu) juga melombakan jenis burung yang sama. Juara pertama mendapat trofi serta uang pembinaan sebesar Rp 250 ribu + bonus Rp 100 ribu.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Kelas Bintang (Rp 20 ribu) terdiri atas murai batu, cucak hijau, lovebird dewasa setting, baby pemula, serta baby durasi. Juara 1 mendapat trofi dan uang pembinaan Rp 300 ribu.
Brosur Latber Rutin Pandu BC
Informasi selengkapnya mengenai Latber Rutin Pandu BC setiap Jumat dan Selasa siang dapat dilihat pada brosur. Untuk pemesanan tiket, hubungi Om Budi Gg Bawang (0812-1906-607) atau Om Usman (0813-9811-8692).
Jadwal lomba burung, latpres, atau latber ini bisa diunduh pada Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.
Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.