Bagaimana kandang kenari yang bagus?

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Tanya:

Bagaimana kandang kenari yang bagus?

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Jawab:

1. Untuk kaki bagian bawah, sebaiknya bukan roda, tetapi langsung besi/kayu dengan cara pemindahan diangkat. Dengan kaki roda, akan membuat repot dalam mengantisipasi agar kandang tidak dirambah semut. Dengan kaki langsung besi/kayu, maka kita tinggal meletakkan krobokan plastik (wadah minum burung yg terbuat dari plastik jg bisa) untuk diletakkan di masing2 kaki kandang dan diisi minyak tanah. Kalau kaki dg roda maka untuk menghindari serangan semut dilakukan dengan meletakkan/menggoreskan kapur ajaib/antisemut di roda tersebut atau di sekitarnya. Namun cara ini sangat rawan karena daya usir kapur mudah luntur, dan kalau kita lupa hanya satu-dua jam saja, ribuan semut biasanya sudah menyerang sarang kenari.

2. Perlu sekat tertutup (tidak transparan) di antara kandang satu dg lainnya, agar masing2 pasangan tidak terganggu/saling ganggu.

3. Secara umum, sejumlah sangkar yang menggabung seperti itu, menyulitkan penanganan penangkaran kenari. Sebab, dalam prakteknya, ada pasangan yang membutuhkan masa jemur lama (pasangan baru atau pasangan yang anakannya baru saja diangkat), ada pasangan/indukan betina yang perlu jemur tetapi sebentar (indukan betina yang sedang meloloh anakan), ada yang tidak memerlukan jemur selama 14-15 hari tetapi sekadar sirkulasi udara yang bagus dengan kelembaban cukup (indukan sedang ngeram). Dengan kandang yang menyatu seperti itu, menurut pengalaman selama ini, sulit/merepotkan penanganannya dan pada akhirnya kandang tersebut harus diisi sejumlah pasangan dengan masa reproduksi yang bersamaan (pasangan baru semua/ ngeram semua/ ngloloh semua dsb). Padahal dalam prakteknya, seandainya kita punya 9 indukan betina dengan jantan 9 ataupun 3 ekor (jika 1 jantan dikawin dg 3 betina), maka yang masa reproduksinya bersamaan hanya dua atau tiga pasangan). Itulah mengapa saya menyebutkan kandang yang menyatu seperti itu merepotkan. Hal ini terbukti dari pengalaman saya yang mempunyai kandang seperti itu, yang pada akhirnya tidak bisa dimanfaatkan secara maksimal.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Selain itu, kandang yang menyatu memerlukan tenaga gotong royong untuk mengangkat/memindahkannya. Jika didorong, akan menimbulkan efek getar (apalagi kalau lantai tidak rata) yang mengganggu ketenangan kenari. Menurut saya, kandang penangkaran kenari yang paling efisien, murah dan memudahkan penanganan adalah sangkar gantung. Mudah dalam menjaga kebersihannya, penjemuran, serta lebih fleksibel untuk diangkat/dipindah ke tempat yang relatif sempit. (Duto)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

4 Comments

  1. hohooho, thanks berat mas duto, atas jawaban diatas
    tapi mau nambah tanya lagi ni,(jadi banyak nanya nih mas)
    apakah kenari jodoh tidurnya misah ato gabung dalam satu tengeran(KN saya pisah, beda tengeran)
    apa yang paling perlu saya perhatikan dan lakukan pada KN saya yang saya ternak pake sangkar gantung ini mas (siapa tau ada trik ato suplemen buat ternak KN saya dari mas duto)
    makasih mas
    salam

    Jawab:
    Burung juga banyak yang kayak artis lho…. main pisah ranjang, hehehehe. Don't worry Om.
    Nggak ada trik ah… nanti dikira tukang sulap…
    Kasih pakan 4 sehat 5 lima sempurna seaja. Untuk 4 sehatnya beri pakan kenari campuran pabrikan (rata-rata bagus kok) plus sayur (ginseng, binahong dll; kalau sawi beli di pasar, direndam air dulu sekitar 2 jam sebelumnya biar kalau ada pestisidanya, bisa larut; juga dicuci bersih) dan buah (apel yang masir/empuk; nggak usah banyak ngasihnya; kalau belinya banyak nggak apa-apa, lainnya dipaketkan ke Solo, heeemmmm). Untuk 5 sempurnanya, ya kuning telur ayam/puyuh/ bebek rebus. Untuk telor cukup "sak ndulit" saja ya sekadar untuk merangsang birahi dan tidak bikin gemuk.

    Salam,
    Duto Solo

  2. oh ya mas, saya kelupaan
    1. apakah kenari ternak pake sangkar gantung emang tidak perlu di kerudung,???
    2. ganguan nyamuk gimana??? maklum daerah saya cukup banyak nnyamuk mas, kata temen-emen saya, nyamuk cukup berbahaya bagi kenari
    3. maunya saya memang tidak di kerodong, biar saya bisa liat gimana kenari kawin dan pase setelah kawin sampai menetas.
    4. kalo saya gantung di dekat lampu ruang tamu gimana mas ??
    kalo mas duto ada cara mudah agar nyamuk tidak menganggu kenari, tolong kasi tau ya mas
    mohon petunjuknya mas
    terimakasih
    salam

    Jawab:
    1. Nggak perlu karena setiap kali mau ganti pakan akan kerepotan dan akhirnya malah mengganggu KN yang ngeram.
    2. Soal nyamuk, sebenarnya secara umum KN punya perlindungan diri yang cukup. Kalau dia pas tidur sebenarnya semua bulu sudah menutup semua bagian, termasuk kaki (kepala masuk ke sela sayap) kecuali dalam kondisi mabung sehingga bulu sangat tipis.
    Untuk meminimalisir risiko, ya tempatkan KN di ruang yang bebas nyamuk (ruangan ber-ram kawat anti nyamuk). Atau sangkarnya sendiri sudah dilapis ram kawat anti nyamuk di bagian luar dsb-dsb. Intinya, KN yang ngeram bisa mendapatkan sirkulasi udara maksimal, tidak banyak terganggu dengan dinaikturunkan dari dan ke gantungan.
    3. Ya.
    4. Jangan dekat-dekat lampu, bisa bikin silau dan kalau dalam waktu lama bisa menyebabkan katarak. Bikin temaram saja, yang penting KN betina bisa melihat makanan kalau mau makan di malam hari. Mengapa? KN yang sedang mengeram, waktu makannya tidak tentu. Kadang malam kadang siang.
    OkeY?

    Salam,
    Duto Solo

  3. oh gitu ya mas. mulai ngerti saya.
    cuman mau tanya tentang no 3. seandainya saya tidak pisahkan yg jantan dan betina(yang masih ngeram gimana), kalo saya cari betina yg lain,dana ligi.xixixixi.
    ok saya ikutin saran mas duto, moga-moga ternak LB dan KN saya bisa sama-sama berhasil(amin)
    makasih mas
    salam

    Jawab:
    Selamat menangkar, semoga sukses.

    Salam,
    Duto Solo

  4. Wah Mas Duto, saya dah dapat kenari sepasang nih. kalo kenari ini dari temen. (belum pernah bertelur)
    Hanya sudah banyak memperbaiki sarang yang banyak dijual dipasar burung, di dalam sangkar gantung. kalo kata temen saya itu sih nunggu 1 ato 3 bulan dah bertelur, yang jantan pake ring dan betina nggak(katanya dari jogja) kebetulan kawan saya ini kawan main saya sehari2 sih. makanya saya percaya. saya tukar dg kenari f1 saya yang berumur 4 bulan(tukar tambah dg kenari sepasang).
    1. kira2 kalo saya ternak di dalam sangkar gantung aja gimana mas??
    2. apakah kerodong mesti selalu dilakukan pada sangkar ternak gantung ??
    3. penjemuran kapan aja nih??
    4. saat dah bertelur apakah penjemuran tetap(kapan aja)
    5. misalnya indukan kurang baik suaranya, apakah bisa kita perbaiki dari anakannya??
    6. kondisi sekitar kandang ternak gantung bagai mana sih??(kalo saya letakkan di ruang santay keluarga(sering muter musik) gimana???
    mohon petunjuk mas
    kalo ternak LB saya alhamdulillah masi terus mas
    makasih mas duto
    salam

    Jawab:
    Oke satu persatu ya.
    1. Memang di sangkar gantung saja meski bisa juga kemudian ditempel di tembok (hati-hati dengan sumut dan binatang kecil lain termasuk cicak).
    2. Kerodong tidak perlu untuk kenari yang ditangkar . Cuma pastikan bahwa tempat itu tidak kena terpaan angin secara langsung. Kalau malam, pastikan tempat/ruangannya hangat.
    3. Penjemuran dilakukan saat penjodohan saja. Setelah bertelor dan ngeram, nggak usah dijemur. Setelah usia ngeram sehari, jantannya bisa dikeluarkan untuk dirawat seperti biasa atau dikawinkan dengan betina lain. Satu jantan bisa untuk 2-4 betina tergantung kondisi vitalitas pejantannya.
    4. Setelah bertelor jangan dijemur.
    5. Anakan dari indukan bisa diperbaiki untuk lagu atau isiannya dengan memaster isian yang bagus. Kalau untuk volume suara, tidak bisa diperbaiki. Cuma indukan dengan volume keras belum tentu menghasilkan anakan dengan volume keras pula. Begitu juga sebaliknya.
    6. Letakkan di ruangan yang rekatif sepi agar kenari betina tidak banyak gangguan. Kalau sejak awal memang sudah diletakkan di tempat ramai, tidak mengapa karena berarti betinanya sudah terbiasa di tempat ramai.

    Begitu ya Om?
    Salam,
    Duto Solo

Komentar ditutup.