Banyak penghobi branjangan (BR) stress berat ketika BRnya mabung karena biasanya sulit untuk ngangkat suara lagi.
Kalau Anda ketemu stress seperti ini, moga-moga dengan tips ini stressnya nggak kelamaan:
1. Beri pakan undur-undur (apa nama Indonesianya saya tidak tahu). Caranya, cari saja binatang kecil (rata-rata seukuran 1-4 pentol korek api) yang suka berumah di tanah berdebu itu. Ambil 10-15 ekor. Ganti bubukan bata/tanah di sangkar BR Anda dan ganti dengan debu tempat asal undur-undur berada; atau ganti dengan bubukan bata yang baru. Sebab saja undur-undur hidup di sana, nanti dia akan bersarang di bubukan bata/debu itu. Nanti BR yang akan nguber-uber sendiri undur-undur. Selain disebari undur-undur, jangan lupa sebari kroto, sehari sekitar 1 sendok teh.
2. Poin nomer 1 bisa dibarengi (tidak mutlak) dengan mempertemukan BR macet dengan BR yang sedang gacor, agar mudah terpancing dan kembali gacor.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
TULISAN TERKAIT:
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
OM SAYA MAU NANYA LAGI NIH… D SYA COBA SRAN OM TP ITU BRANJANGAN SYA MASIH KAYA PESAWAT TEMPUR ALIAS LIAR OM…..
Jawab:
Hayo, Om tanya kan belum ada sebulan hehehe. Sabar Om.. masih lama peliharanya nanti ketimbang menjinakkannya. Kalau dipaksa2 nanti malah jadi masalah kan berabe…
saya mau bertanya tlng d bantu saya beranjangan klau branjangn yg msh liar di beri undur-undur p bsa buat branjangan itu jd g liar… mksh.
Jawab:
Enggak Om. Undur-undur bukan untuk terapi jinak. Untuk terapi jinak bisa baca di sini.
makash atas saran y om… mau tanya lagi om tuk penjinakan branjangan dgn smua brung kcau tu sama y om cara y..
Jawab:
Sama saja Om. Cuma kalau untuk branjangan, nyemprotnya jangan terlalu basah kuyup. Umumnya, branjangan memang terlihat liar meski sudah dipelihara lama. Tetapi nggak apa-apa yang penting bukan liar ketakutan.
1. Om Duto, selama ini saya bingung kalau dapat undur2 kasih makannya dimana apa ditempat makan apa dipasirnya, setelah membaca tulisan OM Duto berarti Undur2 ditaruh dipasirnya ya OM.
2. Saya ada BR yang lama tidak terurus ditempat lama seltelah saya bersihkan kandang dan ganti pasir laut, BR sudah mulai berbunyi dan isiannya lumayan banyak ada 7 isian sepengetahuan saya, masalahnya saya kurang paham sebetulnya bunyi asli BR itu sendir seperti apa.
3. Oh ya BR saya diatas kondisi bunyinya tidak ngerol rapet sering terputus-putus, beberapa rekan mengatakan BR saya seperti lupa sama isiannya atau memang type BR saya yang bunyinya seperti itu.
4. Terima kasih masukkannya OM.
Jawab:
1. Ya, tempatkan di pasirnya saja. Nanti si branjangan bisa menemukan sendiri kok. Beri barang 5 sampai 6 ekor saja. Jangan over karena efeknya bisa jadi tidak bagus.
2. Suara branjangan secara umum adalah suara ngerol tajam dan rapat. Contohnya bisa didengarkan dalam salah satu file di halaman down load suara burung di sini.
3. Suara BR peliharaan/rumahan, suara/lagunya tergantung isian ketika dia kecil/semasa mabung. Jadi kalau sejak kecil tidak pernah kemaster suara asli BR, ya jadi suara rapetnya (speed tinggi) nggak terasah dan bisa jadi nggak muncul. Tetapi faktor kondisi fisik/mental BR juga sangat berpengaruh. Semakin fit, semakin bisa mengeluarkan variasi lagu dan juga volumenya.
4. Terima kasih juga untuk kunjungannya Om…
Salam yee…
Duto Solo
kulonuwun. selamat malam om. tadi sore saya diajak teman ke rumah temannya lagi yang pelihara branjangan. begitu sampai di sana saya kaget banget om. soalnya branjangan yg saya lihat di sana ukuran tubuh 2x lebih besar dari yg skrg saya pelihara di rumah.kenapa bisa begitu om? memangnya ada berapa jenis burung branjangan? apa benar juga om, kalau branjangan yg tubuhnya kecil otomatis suaranya kecil juga? maklum ya om soalnya saya benar2 baru banget pelihara branjangan. jadi agak2 norak gitu loh. trims.
Jawab:
Wah branjangan (BR) memang banyak jenisnya.
Menurut Avibase (database burung dunia), branjangan atau mirafra terdiri dari banyak spesies, antara lain:
Mirafra passerina
Mirafra cantillans
Mirafra cantillans cantillans ssp.
Mirafra cantillans marginata ssp.
Mirafra cantillans chadensis ssp.
Mirafra cantillans simplex ssp.
Mirafra candida
Mirafra javanica
Mirafra javanica javanica ssp.
Mirafra javanica williamsoni ssp.
Mirafra javanica beaulieui ssp.
Mirafra javanica philippinensis ssp.
Mirafra javanica mindanensis ssp.
Mirafra javanica parva ssp.
Mirafra javanica timorensis ssp.
Mirafra javanica sepikiana
Mirafra javanica aliena ssp.
Mirafra javanica halli ssp.
Mirafra javanica subrufescens
Mirafra javanica soderbergi ssp.
Mirafra javanica melvillensis ssp.
Mirafra javanica rufescens ssp.
Mirafra javanica normantoni
Nah banyak khan. Kalau pengin lihat gambar2nya, bisa klik di sini.
Kalau soal tubuh kecil otomatis suara kecil, ya tidak-lah. Sebab ada juga BR yang bertubuh besar suaranya kecil dan sebaliknya.
Okey?
Duto