Jalan-jalan nonton stok anyar Karunia Sangkar @ Om Kicau

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Sudah lama sebenarnya saya ingin main ke rumah Om Bashori Karunia Sangkar karena sudah lewat hitungan bulan janji itu saya sampaikan.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Akhirnya kesampaian juga saya nyelonong ke Markas Karunia Sangkar di kawasan Wirosaban Jogja. Saya meluncur bersama Om Dwi Lovebird Jogja yang berencana borong-borong kebutuhan pakan lovebird dan kenari-kenarinya.

Nama Karunia Sangkar tentu tidak asing lagi bagi kebanyakan penghobi burung. Om Bas sendiri, yang bernama lengkap H Muhammad Bashori, adalah pemain burung lama yang kini lebih berfokus pada usaha pembuatan/ jual beli aneka perlengkapan hobi dan penangkaran burung.

Begitu sampai di rumah Om Bas, yang saya dapati adalah stok-stok baru sangkar burung dengan beragam variasi. Tentunya tidak mengherankan sebab selain Karunia Sangkar selalu memperbarui stok secara rutin, Om Bas sedang menyiapkan barang dagangan khusus untuk digelar di event Lomba Burung Valentine di Denggung, Sleman, pada 13 Februari mendatang.

Salah satu sangkar yang menarik perhatian saya adalah sangkar ukir dengan motif ikan. Yah barangkali ini terbawa juga oleh hobi saya yang lain selain hobi burung- yah mancing, hehehe.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Sangkar Ikan Cucut, demikian Om Bas menamakannya, bisa digunakan untuk beberapa jenis burung seperti Kacer, Cendet, Kenari maupun Cucak Ijo. Dengan ukuran 42cm x 48cm, sangkar ini dibuat dengan teknik “natural bakar”.

Motif lain yang menarik perhatian saya adalah Sangkar 200 Dewa. Saya tidak bisa terlalu banyak bercerita mengapa saya tertarik, cuma dari sisi gambar globalnya, saya sangat suka. Sangkar burung motif 220 Dewa juga cocok untuk kacer, cendet, kenari dan cucak ijo. Berukuran 43cm x 43cm, sangkar ini juga dibuat degan tehnik natural bakar.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Detil umum Sangkar 200 Dewa

Ukiran di tebok sangkar Motif 200 Dewa

Masih banyak sangkar motif lain sebagai stok baru di Karunia Sangkar. Tetapi, saya hanya cuma kepengin saja saat itu karena memang “belum siap” untuk belanja hehehe.

Om Dwi sendiri sempat borong-borong keperluan burung seperti besi gantangan, tangkringan dan juga pakan burung lovebird. Selain sangkar sebagai produk andalan, Karunia Sangkar juga menyediakan beragam asesoris seperti kunci pintu sangkar, berbagai jenis gantangan,k berbagai jenis kerodong, klem sangkar, guci, aneka macam tangkringan dan lain-lain.

Selain membuat barang jadi, Karunia Sangkar juga melayani pembuatan  sangkar dengan desain, ukuran, model  sesuai keinginan pemesan.
Di sana juga kita bisa menemukan layanan tukar tambah sangkar, service atau renovasi sangkar serta berbagai layanan segala macam jasa yang berkaitan dengan hobi burung.

Untuk lebih lengkap melihat gudang Karunia Sangkar, silakan Anda menuju ke website-nya di sangkarburung.com.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

13 Comments

  1. weleh…weleh…weleh.. Ya kalau burungnya gak moncer ki dadi koyo lagu kere munggah mbale…. He he he….berapa om harganya…?

Komentar ditutup.