Suara tajam burung Chardonneret Elegant atau goldfinch eropa, bagus untuk masteran: Dengar dan Download

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

burung chardonneretPernah mendengar istilah Cardhonneret? Ini adalah nama burung goldfinch. Termasuk burung Cardhonneret (Carduelis carduelis) ini antara lain Chardonneret Rouge atau Red Siskin (siskin merah), Chardonneret De Yarrell atau Yellow-faced Siskin (siskin muka kuning) dan Chardonneret Elegant (european goldfinch). Burung siskin merah ataupun siskin (muka) kuning relatif mudah kita temukan karena ada beberapa orang yang mengimpornya, namun burung Cardhonneret Elegant, relatif jarang ditemui di Indonesia.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Burung Cardhonneret mempunyai suara tajam berisik, khususnya Cardhonneret elegant, yang bagus untuk memaster burung. Burung murai batu anakan Hercules, yang diberi nama Waljinah oleh pemiliknya (Mas Samino – Lintang Songo BF Solo),  pandai menyuarakan suara burung Cardhonneret Elegant. Ngerol panjang melengking-lengking.

Burung Chardonneret Elegant - burung European Goldfinch - burung goldfinch eropa
Burung Chardonneret Elegant - Burung European Goldfinch - Burung goldfinch eropa

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Burung Chardonneret Elegant
Burung Chardonneret Elegant
Burung Chardonneret Elegant usia remaja
Burung Chardonneret Elegant muda

Sebelum Anda mendengar suara burung Cardhonneret ada baiknya saya bercerita sedikit tentang burung dengan panjang tubuh sekitar 12-13 cm ini. Cardhonneret yang berbentang sayap 21-25 cm dan berat 14 sampai 19 gram ini termasuk monomorfik. Warna bulu jantan dan betina secara umum mirip, dengan wajah merah, kepala hitam dan putih, dan sebagian wajah cokelat , sayap hitam dan kuning.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Pada pengamatan lebih dekat Cardhonneret jantan memiliki topeng yang lebih besar, warna merah lebih gelap yang membentang tepat di belakang mata. Pada betina, warna merah tidak mencapai mata. Burung Cardhonneret remaja memiliki kepala polos dan bagian belakang kelabu dengan garis sayap berwarna kuning. Burung Cardhonneret yang suka makan biji ini di Asia Tengah memiliki kepala berwarna abu-abu polos di balik wajah merah, dengan pola kepala hitam dan putih yang kurang jelas dibandingkan Cardhonneret Eropa dan Asia Barat.

Makanan yang disukai goldfinch adalah biji kecil dan serangga muda (kroto misalnya). Mereka bersarang di ranting pohon berdaun luar tinggi, atau bahkan di bambu, dan meletakkan 4-6 telur mereka di sarang yang akan menetas dalam waktu 11-14 hari.

Carduelis carduelis umumnya disimpan dan dibesarkan di penangkaran di seluruh dunia karena penampilan khas mereka dan lagu yang menyenangkan. Cardhonneret kadang-kadang disilangkan dengan betina kenari dengan maksud untuk menghasilkan bagal laki-laki dengan suara nyanyian yang indah.

Berikut ini adalah suara burung Cardhonneret yang bisa Anda dengar dan download.

Dengar 4 variasi suara burung Cardhonneret dalam format MP3.

Suara burung Chardonneret variasi 1:

Download suara burung Cardhonneret variasi 1, dengan meng-klik tautan ini: Suara burung Cardhonneret format MP3 variasi 1.

========

Suara burung Chardonneret variasi 2:

Download suara burung Cardhonneret variasi 2, dengan meng-klik tautan ini: Suara burung Cardhonneret format MP3 variasi 2.

========

Suara burung Chardonneret variasi 3:

Download suara burung Cardhonneret variasi 3, dengan meng-klik tautan ini: Suara burung Cardhonneret format MP3 variasi 3.

=========

Suara burung Chardonneret variasi 4:

Download suara burung Cardhonneret variasi 4, dengan meng-klik tautan ini: Suara burung Cardhonneret format MP3 variasi 4.

=========

Salam Cardhonneret, salam dari Om Kicau.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

25 Comments

  1. Ijin dunlud Om…lumayan buat ngisi momongan!!
    Tapi mo nanya Om Duto..emang aslinya ni burung suaranya pendek-pendek ya?
    ga ngerol panjang seperti kenari gitu??…matur tengkyu infonya Om

Komentar ditutup.