Penampilan gemilang kacer Rencong milik M Khadafi (Aceh Bintang SF Lampung) yang mencetak quatrick dalam even Sumsel Gemilang di Palembang, 20 Januari lalu, membuat banyak kicaumania penasaran dengan cara perawatannya. Bahkan Om Arfan Klom malah penasaran melihat gambarnya, sebagaimana terungkap dalam boks komentarnya pada berita kemenangan Rencong di Sumsel Gemilang. Oke, permintaan sobat-sobat kicaumania akan terpenuhi melalui artikel ini.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Ini dia kacer Rencong milik M Khadafi (Aceh Bintang SF Lampung).

Persaingan kelas kacer di negeri ini nampaknya memang sepanas murai batu, karena terus bermunculan jawara-jawara baru, termasuk kacer Rencong milik Om Dafi. Sayangnya Rencong tidak turun di even BnR Award 2013, sehingga gagal bertarung melawan sedikitnya tiga kacer terbaik saat ini: Bajing Ireng (Zoel Bakung), Satria Dewa (Jimmy DS ), dan Solo Berrick (Halley WS).

Saat itu Om Dafi menurunkan pelapisnya, Serdadu Timur, yang mencatat hasil lumayan untuk jago baru, yaitu juara 2 dan juara 3. Tetapi prestasi gemilang Rencong di Sumsel Gemilang (20/1) jelas tidak bisa dipandang sebelah mata, karena Sumatera dikenal sebagai gudang kacer jawara, khususnya dari Jambi (Zoel Bakung, Andre Sutanto, dll).

Apalagi Rencong pernah ngeluruk ke Bandung, mengikuti Galamedia Cup IX  (16/12/2012), dan berhasil menyapu bersih dua kelas yang dilombakan, yaitu Kelas Djarum dan Kelas Hoki, mengalahkan sejumlah burung jawara dari Pulau Jawa.

Prestasi kacer Rencong sepanjang 2012 – 2013

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

NAMA LOMBA DAERAH PRESTASI
TAHUN 2012
Danau Ranau Cup Muara Dua Palembang Juara 1 Kelas Eksekutif
Juara 1 Kelas Bintang
Juara 1 Kelas Favorit
Bupati Lampung Barat Cup Lampung Barat Juara 1 Kelas Eksekutif
Juara 1 Kelas Bintang
Indonesia Bird Contest (IBC) Jakarta Juara 2 Kelas Gold
Juara 6 Kelas Silver
HUT Martapura Cup Martapura Juara 1 Kelas Bintang A
Juara 1 Kelas Bintang B
Juara 1 Kelas Favorit
Juara 2 Kelas Eksekutif
Road to Presiden Cup 2 Jakarta Juara 1 Kelas Eksekutif
Juara 2 Kelas Silver
Road to Presiden Cup 2 Bengkulu Juara 1 Kelas Presiden
Juara 1 Kelas Herman
Juara 3 Kelas Sumatera Team
Road to Presiden Cup 2 Lampung Juara 2 Kelas Platinum
Juara 2 Kelas Gold
Road to Presiden Cup 2 Jambi Juara 2 Kelas Presiden
Juara 2 Kelas DPR
Juara 2 Kelas MPR
Juara 2 Kelas Rakyat
Dewa Ruci Cup Palembang Juara 1 Kelas Eksekutif
Juara 1 Kelas Bintang
Galamedia Cup IX Bandung Juara 1 Kelas Djarum
Juara 1 Kelas Hoki
TAHUN 2013
Sumsel Gemilang Palembang Juara 1 Kelas Eksekutif
Juara 1 Kelas Mega Bintang
Juara 1 Kelas Bintang
Juara 1 Kelas Favorit
Kacer Rencong: Selalu nagen di tangkringan, kepala mendongak ke atas.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Sama seperti murai batu Aladin, kacer Rencong sebenarnya burung milik Ramadhan, adiknya yang tinggal di Aceh. Sejak November 2011, burung ini dititipkan ke Khadafi agar lebih aktif ikut lomba. Dan, benar saja, begitu ditangani Om Dafi, Rencong makin menunjukkan prestasinya, bukan hanya di Aceh, bukan hanya di Sumatera, tetapi juga di Indonesia.

“Sebenarnya kacer ini dulu jagoan kampung. Cukup lama hanya ikut lomba di Aceh, akhirnya saya bawa ke Lampung untuk menguji dengan kacer jawara di seluruh Sumatera, bahkan beberapa kali main ke Jawa. Syukur alhamdulillah, selama ini Rencong tak pernah mengecewakan,” kata Om Dafi, seperti yang diceritakannya di forum kicaumania.or.id.

Perawatan menjelang lomba :

  • Senin s/d Rabu, masih menggunakan perawatan harian.
  • Hari Kamis, burung tetap dimandikan. Porsi jangkrik ditingkatkan menjadi 7 ekor pagi hari dan 7 ekor sore hari. Kroto tetap 2 sendok teh.
  • Hari Jumat, burung sudah tidak dimandikan. Jangkrik makin ditingkatkan, kali ini menjadi 10/10. Kroto ajeg, 2 sendoh teh.
  • Hari Sabtu, burung juga tidak dimandikan, kroto tetap 2 sendok teh. Hangkrik disediakan secara tidak terbatas (ad libitum). Artinya, kacer bisa makan semaunya, sepuasnya.

Perawatan pada hari lomba / saat di lapangan:

  • Minggu pagi, burung dimandikan. Biasanya dilakukan sekitar 4 sesi sebelum sesi kacer dimulai. Dijemur sebentar, kemudian dikerodong sampai sesi kacer dimulai.
  • Porsi jangkrik diturunkan menjadi 5 ekor, ditambah 2 sendok teh kroto.
  • Sebelum turun di sesi I, burung diberi 3 ekor ulat hongkong.
  • Sebelum turun di sesi II, burung diberi 5 ekor jangkrik dan 3 ekor ulat hongkong.
  • Sebelum turun di sesi III, burung kembali diberi 5 ekor jangkrik dan 3 ekor ulat hongkong; demikian seterusnya.

Untuk perawatan harian, kacer Rencong dibiarkan dalam kandang umbaran hingga sore. Dari umbaran, burung dimasukkan ke sangkar harian, dan dikerodong hingga esok hari.

Khusus menjelang lomba, kacer Rencong tidak diumbar, tetapi dimasukkan ke sangkar lomba. Pengerodongan mulai sore hingga pagi hari.

Saat istirahat di malam hari, baik dalam rawatan harian maupun lomba, kacer Rencong selalu ditempel dengan isian berikut ini:

  • Cililin
  • Lovebird
  • Cucak jenggot
  • Burung gereja tarung

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.