Cara Fredy merawat lovebird tanpa ribet

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Fredy merupakan lovebird mania dari ILB Sarolangun, Provinsi Jambi. Dalam even Duta Jawa Cup di Bangko, 28 April lalu, dia menurunkan Beat, jagoannya yang sudah empat bulan rehat. Dua sesi yang dibuka panitia pun diikuti semuanya, dengan hasil sempurna: juara 1 di Kelas Harry Potter dan juara 1 di Kelas Double Sex. Pada sesi terakhir, dua lovebird Fredy menjadi juara 1 (Beat) dan juara 2 (Rasya Jr). Menurut Fredy, perawatan Beat dan Rasya Jr relatif sederhana, nggak pakai ribet.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Salah satu keistimewaan Beat adalah langsung nancep di tangkringan begitu digantang, dan itu akan berlangsung sepanjang lomba. Sejak digantang, burung langsung rajin bunyi serta nembak panjang-panjang. Apa rahasianya?

Ternyata perawatan harian Beat tidak neko-neko. Setiap pagi diembunkan, kemudian diangin-anginkan sebentar. Setelah itu dijemur hingga pukul 11.00. Sore hari, burung kembali dikeluarkan untuk diangin-anginkan sejenak.

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

“Setelah diangin-angin pada sore hari, burung dimandikan. Jika bulu-bulunya sudah kering, burung kembali dimasukkan rumah untuk beristirahat,” kata Fredy, seperti dikutip Tabloid Agrobur.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Fredy (kiri) dengan dua piala, didampingi sahabatnya, Rico.
Fredy (kiri) didampingi sahabatnya, Rico. (Foto: Agrobur)

Setiap hari Beat hanya diberi milet putih. Pemberian jagung hanya dilakukan dua hari sebelum lomba (H-2). Jadi treatment pakan ini diberikan mulai Jumat, dilanjutkan Sabtu dan Minggu.

Tips ini ternyata juga dilakukan Rico, sahabat Fredy, yang menurunkan gaconya di Kelas Harry Potter. Nyi Oneng, besutan Rico,  membayangi Beat di urutan ketiga. Kebetulan keduanya juga berasal dari tim yang sama, ILB Surolangun.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.