Bukan Basa Basi juara di Ramadhan Cikeas

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Murai batu Bukan Basa Basi tampil sebagai juara pertama dalam even Ramadhan Cikeas di lapangan Jalan Puri Cikeas Cibubur, Bogor. Burung milik Megosiswanto dari Depok II ini menjuarai Kelas Ramadhan. Namun, seperti biasanya, tidak ada murai yang mencetak kemenangan di dua kelas atau lebih. Dua kelas lainnya dijuarai Raja Singit milik Deden / Ris (Pemula BC) dan Van Halen milik Teguh JP (Duta Jonggol BC).

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Murai batu Bukan Basa Basi
Bukan Basa Basi (gantangan n0mor 24) saat beraksi di lapangan.

Ramadhan Cikelas merupakan kerja bareng SAS Enterprise dan Cikeas Enterprise, yang digawangi H Tony dan Arek. Banyak burung debutan yang mencorong dalam even yang berlangsung Sabtu (27/7) lalu.

Salah satunya adalah Bukan Basa Basi. Saat tampil di awal sesi, kinerjanya memang jauh lebih menonjol daripada lawan-lawannya. Volumenya tembus, lagunya mewah, dengan durasi kerja maksimal.

Murai Bukan Basa Basi
Megosiswanto bersama murai batu Bukan Basa Basi.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Namun, beberapa jawara lawas juga bersinar, misalnya cucak hijau Rawit. Gaco polesan Yudi Wibowo dari Bogor ini menjuarai Kelas Ramadhan. Sejak di tangan Yudi, Rawit sudah beberapa kali juara. “Terakhir, Rawit juga juara di Cibubur,” jara Yudi.

Yudi Wibowo dan cucak hijau Rawit
Yudi Wibowo: Rawit gemilang di kelas cucak hijau.

Lovebird Argen milik Feby (Cibubur), yang hari itu dikawal Yanto, pun sukses memetik kemenangan di salah satu sesinya. Burung ini merupakan simpanan lama koleksi Feby. Lama istirahat, Argen coba ditampilkan lagi dan ternyata mau jalan.

Yanto dan Lovebird Argen
Yanto (kanan): Lovebird Argen tetap tangguh.

Di sesi pentet, Crypton milik H Udin / Yono dari Mandiri Team Bekasi menjuarai Kelas Chirpy.

H Udin - kelas pentet
H Udin (tengah) eksis di kelas pentet.

Even Ramadhan Cikeas berlangsung lancer dan meriah. Lapangan yang rindang, dan area parkir yang luas, membuat lapangan ini menjadi salah satu pilihan favorit kicaumania. Setiap Sabtu, di lapangan ini juga digelar latber rutin dengan harga tiket murah-meriah. Sabtu (3/8) mendatang, latber diliburkan karena menjelang Lebaran. (d’one)

H Tony dan Arek Cikeas
H Tony (kanan) dan Arek (topi hitam) sukses gelar Ramadhan Cikeas.

Hasil Lomba Ramadhan Cikeas (27 Juli 2013)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Lovebird Ramadhan
1  ArgenFebiCibubur
2  ExcellRopy/Gondrong777 Star
3  LakuciRopy/Gondrong777 Star
4  ManoharaTriyantoCileungsi
5  Black YellowAmir LJFCileungsi Team
Lovebird Chirpy
1  GalauDanielPangkalan 2
2  SaharaRopy/Gondrong777 Star
3  MonalisaPak RudiVillani
4  Embun PagiRopy/Gondrong777 Star
5  ManoharaTriyantoCileungsi
Lovebird Bintang
1  SatriaRopy/Gondrong777 Star
2  LakuciRopy/Gondrong777 Star
Murai Batu Ramadhan
1  Bukan Basa-BasiMegosiswantoDepok II
2  Raja SingitDeden/RisPemula BC
3  Rajo BintangAslam BorjuVillani Team
5  Kian SantangRintoPandu BC
Murai Batu Chirpy
1  Raja SingitDeden/RisPemula BC
2  OnomH.NurDepok
4  Kaisar PanduGiyatnoPandu BC
5  AttilaRonalKotwis
Murai Batu Bintang
1  Van HalenTeguh JPDuta Jonggol BC
2  OnomH.NurDepok
Kacer Ramadhan
1  JuniorMr DartoSragen
2  SunanAlfin AnwariCijantung
3  Black JackHariBCI Team
4  SidomunculMegosiswantoDepok II
Kacer Chirpy
1  Black JackHariBCI Team
2  JuniorMr.DartoSragen
3  SunanAfin AnwariuCijantung
4  Soto BabatIwan KGCDepok II
Cucak Hijau Ramadhan
1  RawitYudi WibowoBogor
2  TrustLannyVillani Team
3  Si PitungH.NurDepok
4  NarutoTriyantoCileungsi
5  PasopatiHeru ALCiangsana
Cucak Hijau Chirpy
1  TrustLannyVillani Team
2  BuldozerRonyCiteurep
3  VikingDidi CagakGn Putri
4  CitosAslam BorjuVillani Team
6  RawitYudi WibowoBogor
Cucak Hijau Bintang
1  PorklipMr.JaparCiteurep
Kenari Chirpy
1  SireiOgus DewaCimanggis
2  ZombieH.Udin/YonoMandiri Team
3  PajeroiMr.BowoKowis
Anis Merah Chirpy
1  HoreyH.NurDepok
2  Naga MasSuronoPabuaran
Anis Merah Bintang
1  HorexH.NurDepok
Pentet Chirpy
1  CryptonH.Udin/YonoMandiri Team
2  KerenH.NurDepok
3  BuserDenny/BoyBekasi
4  Tonk BazielDian/KelinkKp Tipar Cimanggis
Pentet Bintang
1  KerenH.NurDepok
Cucak Jenggot Chirpy
1  Putri KeratonMr.BudiBroker Team
2  GisellHolik SECikeas
3  MonalisaYantoLegenda Wisata
Cucak Jenggot Bintang
1  Dewi FortunaMegosiswantoDepok II
Campuran Impor
1  GenewaHandoyoKota Wisata

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.