Tidak butuh waktu lama bagi murai batu Gobi untuk merebut kembali peringkat teratas klasemen sementara Liga Ronggolawe Jabar (LRJ). Meski absen tiga kali (Seri 2 – 4), bahkan sempat terkena penalti -100, murai jawara milik Yadi Suzuki dari Cirebon ini sejak Seri 5 di Cianjur terus meraih poin hasil juara di beberapa sesi. Bahkan dalam Seri 7 bertajuk EB-Odjoss Vaganza di Taman Wisata Salabintana, Sukabumi, Minggu (29/9) kemarin, Gobi berhasil nyeri juara 1 dan sekali juara 4, atau menambah 240 poin.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Kru Yadi Suzuki bersama MB Gobi.

Kini, dengan total 900 poin, Gobi nangkrik di peringkat teratas, menggeser Lion King milik Erick Kawalu (Tasik) yang mengoleksi 880 poin.

Berbeda dari dua seri sebelumnya yang diluberi peserta, Seri 7 di Sukabumi mengalami penurunan jumlah peserta. Even kali ini hanya diikuti sekitar 560 peserta. Namun persaingan antarburung tetap panas, meski cuaca di arena lomba cukup dingin.

Cuaca dingin dikeluhkan sejumlah pemain, sebab banyak gaco mereka yang tidak bisa bekerja secara maksimal. Murai batu Lion King, misalnya, hanya mampu menjadi juara 2, juara 3, dan juara 5. Meski poin bertambah 160, sehingga totalnya menjadi 880, namun belum cukup untuk mempertahankan posisinya di puncak klasemen, tergeser Gobi yang meraih double winner dan sekali juara 4.

Kru MB Lion King, kini lengser ke peringkat kedua. (Foto: Ebod Jaya)

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

—-

Peringkat 3 klasemen murai batu masih ditempati Si Madu milik Fery Koploba Bandung (380 poin), setelah menjadi juara 2 dan juara 3. Posisi Biang Kerok milik WWY (H Warno, Wawan Sambas, dan Yopie Kucir) dari Purbalingga, melorot dari urutan 4 menjadi 6, karena tidak ada penambahan poin. Posisinya digeser Vidi, gaco milik Wawan / Yana Bandung, yang kemarin menambah 140 poin, hasil sekali juara 2 dan juara 3.

Persaingan di kelas kenari kini makin ramai. Dua burung yang sebelumnya di peringkat teratas, yaitu Hanoman dan Torpedo, tidak mampu menjuarai salah satu dari tiga kelas yang digelar di Sukabumi. Tiga kelas kenari dimenangi Ratu Laut milik Salim (Bandung), Dozer milik Adi (Garut), dan Terminator milik Udin Jon Tos (Bandung).

Meski demikian, Hanoman tetap mempertahankan posisinya sebagai pimpinan klasemen. Gaco milik Drs Kusnadi dari Fox 36 Bandung ini masih dapat menambah 80 poin, hasil sekali juara 3 dan juara 5, sehingga total poin menjadi 820.

Torpedo, kenari andalan milik H Asep Alba dari Garut juga masih bertahan di peringkat kedua (740 poin), berselisih 40 poin dari Ratu Laut yang menempati urutan ketiga (700) dan Terminator (680) di peringkat keempat.

Lovebird DJ mengancam Alphard

Di kelas love bird, DJ milik Agus Lurah (Wanaraja) menampilkan performa terbaiknya saat berlaga di Sukabumi. Turun di empat kelas, burung ini berhasil nyeri juara 1 dan dua kali pula menjadi juara 2. Itu berarti DJ sukses menambah 360 poin, sehingga total poin menjadi 1080 dan menempel ketat LB Alphard dalam klasemen sementara.

Posisi Alphard memang belum tergeser di puncak klasemen, dengan 1320 poin. Namun penampilan gaco milik Iwan TB (Cirebon) kemarin jauh dari top form, dan hanya mencorong di satu kelas, itupun hanya menjadi juara 4.

Dua sesi lovebird lainnya dimenangi Dewi Malam milik H Sunara (Bandung) dan Hello Kitty  milik Gery dari LBM Team. Dewi Malam juga menjadi juara 2, juara 3, dan juara 4 pada tiga sesi lainnya.

Dengan demikian, burung ini menambah 280 poin sehingga total poin menjadi 500, dan naik dari peringkat 8 ke urutan keempat klasemen sementara. Peringkat ketiga tetap ditempati Karmila milik Hery Tan-Tan (Bandung).

Penampilan stabil diperlihatkan anis merah Selebritis. Meski sudah jauh meninggalkan para peserta lainnya, gaco milik H Ojon (Bandung) ini tetap saja mampu mendulang poin maksimal. Dalam EB-Odjoss Vaganza di Sukabumi, Selebritis berhasil meraih double winner, sehingga poinnya bertambah menjadi 1320.

Peringkat kedua tetap ditempati New Star, meski kemarin tidak tampil. Karena absen, burung ini pun terkena penalti -80. Usut punya usut, New Star yang merupakan burung sangat prospek sudah dibeli Mr Kusman (Ciamis).

Sejak Seri 1 di Cirebon hingga Seri 6 di Cikampek, New Star masih di tangan Mr Adang (Purwakarta). Penampilan impresifnya selama di LRJ 2013 menarik minat banyak kolektor anis merah, dan akhirnya jatuh ke tangan Mr Kusman. Tapi, entah kenapa, burung ini absen pada Seri 7.

Hingga Seri 7, anis merah Selebritis tercatat sebagai burung yang paling banyak mengoleksi gelar juara 1, yaitu sebanyak 9 kali. Adapun murai batu Gobi dan lovebird Alphard masing-masing 8 kali dan 5 kali menjadi juara 1. LRJ Seri 8 akan berlangsung di Singaparna, Tasikmalaya, Minggu, tanggal 6 Oktober 2013.

—-

KLASEMEN SEMENTARA LRJ 2013

(7 Seri: Cirebon-Tasikmalaya-Garut-Bandung-Cianjur-Cikampek-Sukabumi)

—-

ANIS MERAH
1.   Selebritis H. Ojon Bandung

1320

2.   New Star Mr. Adang Purwakarta

920

3.   Bintang H. Sunara Bandung

660

4.   Rossy Charles Guntur BC Garut

420

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

5.   Dragon Heri Tan-Tan Bandung

260

6.   Pangeran Muda Geri Sukabumi

180

7.   Kuda Laut Acong Sukaraja

160

8.   Red Label Deded Bintaro

160

9.   Patas Joseph Kuningan

160

10. Anak Kecil Mung Sukabumi

140

MURAI BATU
1.   Gobi Yadi Suzuki Cirebon

900

2.   Lion King Erick-Kawalu Tasik

880

3.   Si Madu Fery Koploba Bandung

380

4.   Vidi Wawan/Yana Bandung

380

5.   Zeus Istono Raider Team

320

6.   Biang Kerok WWY Purbalingga

240

7.   Kiatsu Yadi Ekajaya Sumedang

200

8.   Jegger H. Uning Cahaya Tani Grt

180

9.   Gagak Rimang Mr. Nuryanto Savana Team

160

10. Holistik Yozee Futsal Majalengka

160

KENARI STANDAR
1.   Hanoman Drs. Kusnadi Fox 36 Bdg

820

2.   Torpedo H. Asep Alba Garut

740

3.   Ratu Laut Salim Bandung

700

4.   Terminator Uji Jon Tos Bandung

680

5.   Dancer Fadil/Agus Bandung

620

6.   Dozer Adi Garut

280

7.   Nikita Daden Bandung

240

8.   Pusaka Dewa Yoga Edy Margahayu Raya

180

9.   Batosai Cakra SF Cirebon

160

10. Bruno Maher BC Kuningan

120

LOVEBIRD
1.   Alphard Iwan TB Cirebon

1320

2.   DJ Agus Lurah Wanaraja BC

1080

3.   Karmila Heri Tan-Tan Bandung

520

4.   Dewi Malam Aan Bojong Soang

500

5.   Ulan H. Aang Lembang

480

6.   Kamasutra Acid Lembang

460

7.   Roket H. Ojon Bandung

300

8.   Syahrini H. Mansyur Jakarta

300

9.   Virus Tommy Baladewa Koploba Bandung

180

10. Helly Kitty Gety LBM Team

160

Selamat kepada para pemenang, tetap semangat untuk peserta lainnya.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.