Murai batu Hercules lepas dan hinggap di pohon

Murai batu Hercules milik Asiong lepas dari sangkar.

—-

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Ada cerita menarik menjelang dimulainya sesi paling bergengsi, paling ditunggu-tunggu, dan tentu saja paling mendebarkan, yaitu Kelas Murai Batu Liga Sumatera A.

Semua peserta bersiap menggantang gaconya masing-masing. Demikian pula dengan Asiong, yang kebetulan mendapat gantangan nomor 28. Entah bagaimana ceritanya, murai batu yang bernama Hercules (ada burung lain dengan nama sama, milik Fredy Oto Jaya / Jambi Team) tiba-tiba lepas dari sangkarnya.

Hercules menclok di bagian atas paddock lomba.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

—-

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Hercules terbang dan hinggap pada kuda-kuda di bagian atas paddock lomba. Karuan saja pemiliknya panik. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 13.30, justru ketika hujan turun. Tetapi panitia memutuskan lomba tetap dilaksanakan, tanpa keikutsertaan Hercules.

Mungkin ngambek nggak bisa berlomba (he.. he…), Hercules meninggalkan paddock, dan beralih ke pepohonan di sekitar arena lomba. “Adem banget,” batin si burung, he.. he…

Hercules hinggap di sebuah pohon.

—-

Sekitar pukul 14.00, hujan reda dan Hercules berhasil dipancing sehingga bisa tertangkap. Burung ini kemudian diikutkan dalam sesi lainnya, yaitu Kelas Murai Batu Dandim. Sayangnya, mungkin karena kedinginan sehabis hujan-hujanan, Hercules gagal masuk 10 besar.

Nggak apa-apa, yang penting tidak berpisah dari pemiliknya. Kalau sampai berpisah, pasti Om Asiong pusing tujuh keliling. (Waca / Kelana Lana)

Kembali ke halaman awal

Sekadar berbagi cerita.

—-

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

Page: 1 2 3 4 5