ZQ BF Jakarta, spesialis aneka jenis kenari singer

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Om ZQ Maher atau akrab disapa Bang Zak sudah lama menekuni breeding kenari singer. Entah kebetulan atau tidak, lelaki ini juga menggeluti seni musik dan teater. Alhasil, ZQ Bird Farm yang dikelolanya di Kelurahan Cengkareng, Jakarta Barat, dikenal sebagai spesialis pencetak kenari singer. Jenis kenari di penangkarannya sangat beragam, mulai dari spanish timbrado, american singer, germany roller, harzer roller, waterslager, raza espanola, Mexican, dan aneka kenari tipe penyanyi lainnya.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

ZQ Bird Farm Jakarta
Bang Zak (kiri), spesialis mencetak aneka kenari penyanyi.

Jenis-jenis kenari itu kemudian disilangkan satu sama lain, untuk menghasilkan anakan-anakan yang memiliki suara indah dan merdu. Untuk menciptakan anakan berkualitas lomba dengan volume bagus, tidak jarang dia juga menyilangkannya dengan mulai F1 dan F2 dari yorkshire (YS).

Beberapa program silangan yang sudah dilakukan dan membuahkan anakan antara lain F1 x spanish timbrado,  F2 x waterslager, F1 x roller, dan sebagainya. Hasilnya, tidak hanya lagu kenari yang mewah, tetapi juga didukung volume yang lantang dan layak diturunkan di lapangan lomba.

ZQ Bird Farm Jakarta
Anakan kenari hasil silangan F1 YS dan waterslager.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Dalam menjalankan usaha breeding kenari, Bang Zak dibantu adiknya, Om Holis. Kakak-beradik ini dengan telatan terus melakukan persilangan aneka jenis kenari singer, untuk memenuhi pesanan para pelanggannya yang umumnya pemain kenari.

ZQ Bird Farm Jakarta
Om Holis (kanan) menyeleksi calon indukan.

“Selain mencetak aneka kenari penyanyi untuk lomba dan hiburan di rumah, ZQ Bird Farm juga menyediakan induk kenari penyanyi impor. Jadi, pembeli juga bisa menjadi penangkar kenari singer, sama seperti saya,” kata Bang Zak.

Sejauh ini, belum banyak breeder di Indonesia yang fokus pada kenari singer. Booming kenari yorkshire membuat sebagian besar peternak menjadikan YS sebagai induk utama. Padahal, melihat jumlah penangkar kenari singer yang relatif terbatas, ini bisa membuka pasar baru yang tak kalah menggiurkan.

“Anakan hasil crossing seperti ini  biasanya pesanan dari kalangan pemain,” jelas Bang Zak, ketika ditemui Om Kicau di kediamannya, kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.

ZQ Bird Farm Jakarta
Kenari raza espanola di ZQ Bird Farm Jakarta.

Karena hasil breeding terbatas, Bang Zak juga menyediakan stok khusus burung-burung kenari penyanyi dari mancanegaea, untuk disuplainya kepada pelanggan di dalam dan luar Jabodetabek.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Setiap pekan, dia mengirim ratusan ekor kenari kepada para pelanggan. “Sebagian besar pelanggan yang memesan kenari impor ini memang kalangan penangkar, baik penangkar yang sudah mapan maupun penangkar pemula,” jelasnya.

ZQ Bird Farm Jakarta
Anakan kenari hasil silangan waterslager dan spanish timbrado.

Meski darah seni mengalir deras dalam tubuhnya, Bang Zak tetap berlaku profesional dalam menjalankan bisnis penangkaran dan agen kenari impor. Artinya, dia harus selalu menjaga kepercayaan pelanggan. Salah satu upaya yang dilakukannya adalah menjaga mutu produk.

“Semua produk, baik anakan hasil breeding sendiri maupun induk kenari impor, harus melalui seleksi ketat sebelum dikirim ke pelanggan. Bagi yang tinggal di Jabodetabek, lebih baik datang sendiri untuj memilih langsung kenari-kenari di sini sesuai dengan selera,” tambah Bang Zak.

Pembelian bisa eceran, partai kecil, maupun partai besar. Adapun harganya bervariasi sesuai dengan jenis kenari.

ZQ Bird Farm Jakarta
Kenari harzer roller warna putih.

Harga spanish timbrado, misalnya, dibanderol mulai dari Rp 750.000 hingga Rp 1,5 juta, Adapun american singer Rp 750.000, waterslager Rp 800.000, raza espanola Rp 800.000, dan sebagainya.

Untuk produk indukan impor, pembelian juga bisa jantan atau betina saja, pasangan siap produksi, hingga beberapa pasangan sesuai dengan jumlah yang diinginkan. (d’one)

ZQ Bird Farm Jakarta
Kenari spanish timbrado siap dipasarkan.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.