Kuda Hitam juara merpati tinggian di Jambi

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Dunia hobi burung di Kota Jambi memang menggairahkan. Tak hanya burung kicauan saja yang eksis, bahkan membawa nama harum Jambi di tingkat nasional. Kontes merpati tinggian juga rutin digelar di kota ini. Yang terbaru adalah Lomba Merpati Tinggian Ramadhan Cup di lapangan depan Gudang Bumi Waras, Kota Jambi, Minggu (6/7) sore tadi. Merpati Kuda Hitam milik Acun tampil sebagai juara dan meraih 1 unit sepeda motor Yamaha.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Setiap bulan, Om Hen dan kawan-kawan secara rutin menggelar kontes merpati tinggian / andokan di tempat yang sama, yaitu lapangan depan Gudang Bumi Waras. Karena kali ini bertepatan dengan Bulan Puasa, kemasannya diberi titel Ramadhan Cup.

Kuda Hitam, pembalap milik Acun yang dikendalikan joki Tito (BB Team Jambi), merebut gelar juara di kelas paling bergengsi. Satu unit sepeda motor Yamaha pun menjadi milik Om Acun.

merpati Kuda Hitam
Merpati Kuda Hitam milik Om Acun.

Tito memang merupakan salah satu joki terbaik di Jambi. Buktinya, dia tak hanya sukses mengawal Kuda Hitam. Merpati Tole milik Samsul yang juga dikendalikan Tito berhasil menjadi juara ketiga, dan mendapat hadiah lemari es.

Acun dan joki Tito
Om Acun (tengah) dan joki Tito (kanan).

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Om Acun memang memiliki beberapa koleksi merpati tinggian yang kerap menjuarai kontes di Jambi. Selain Kuda Hitam, masih ada lagi jagoan bernama Mustika, dan sebagainya.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Koleksi merpati tinggian
Empat amunisi tangguh milik Om Acun.

Menurut Om Hen, ketua pelaksana lomba, even kali ini diikuti sekitar 120 peserta. “Ini jumlah paling tinggi dibandingkan dengan gelaran rutin bulan-bulan sebelumnya,” kata Om Hen. Lomba dimulai pukul 11.00, dan berakhir sekitar pukul 16.30.

Beberapa peserta juga mengakui, inilah kontes merpati tinggian paling ramai di Kota Jambi. Memang jumlah peserta di kontes merpati tinggian tak bisa disamakan dengan lomba burung kicauan, karena jenis kelas dan teknis perlombaannya memang berbeda.

“Ya, kalau dibandingkan dengan even-even sebelumnya, jumlah peserta Ramadhan Cup bisa dibilang paling banyak. Yang lebih penting lagi, kontes berlangsung meriah dan lancar,” kata Om Faren, salah seorang peserta kontes.

Om Faren, salah seorang peserta merpati tinggian
Om Faren, salah seorang peserta merpati tinggian.

Kontes rutin ini dimaksudkan sebagai ajang menguji kemampuan jagoan-jagian milik merpati mania di Jambi dan sekitarnya, sekaligus menjalin tali silaturahmi antarpenggemar merpati tinggian di kota ini. (Kelana Lana)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.