Lomba Burung Berkicau Special Ramadhan – KPPBS di Samarinda, 20 Juli 2014

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Lomba Burung Berkicau Polder Air Hitam Samarinda
Suasana lomba burung berkicau di Polder Air Hitam Samarinda.

Komunitas Pelestari dan Penggemar Burung Samarinda (KPPBS) akan menggelar Lomba Burung Berkicau Special Ramadhan di Arena Lomba Burung Polder Air Hitam, Jl Kadrie Oening Samarinda, Minggu 20 Juli 2014, mulai pukul 10.00 WITA. Selain hadiah untuk juara 1-10 pada masing-masing kelas, panitia juga memberikan reward untuk burung-burung terbaik di kelasnya.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Untuk cucak hijau, kacer, murai batu borneo, dan lovebird terbaik, ada reward masing-masing Rp 150 ribu. Kenari dan cendet terbaik masing-masing Rp 100.000,” kata Ketua Panitia, Om Edi Polder, kepada Om Kicau.

Seperti biasanya, predikat burung terbaik ditentukan berdasarkan akumulasi poin tertinggi, yang dihitung dari gelar juara 1-3 yang diraih masing-masing burung pada beberapa kelas yang diikuti.

Andung dan Edi Polder
Ketua KPPBS Om Edi Polder (kanan) dan Om Andung.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Selain burung terbaik, panitia juga akan memilih single fighter (SF) dan bird club (BC) terbaik. Juara umum BC dan SF masing-masing mendapat uang pembinaan sebesar Rp 250.000.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

“Biasanya, Polder Air Hitam menggelar lomba dengan membuka 30 kelas. Kali ini kita rampingkan menjadi 23 kelas, karena even digelar di Bulan Puasa. Takutnya kalau tetap buka 30 kelas, peserta yang datang dari jauh bisa kemalaman saat kembali ke kota masing-masing. Kasihan kalau berbuka di jalan,” tambah Om Edi Polder. (v1rgoboy)

Informasi lomba selengkapnya bisa dilihat langsung pada brosur di bawah ini:

Brosur Lomba Burung Berkicau Special Ramadhan - KPPBS, Samarinda, 20 Juli 2014
(klik gambar untuk mengunduh brosur)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.