Memelihara burung kicauan bukan pekerjaan mudah. Tak jarang burung yang semula rajin bunyi berubah jadi macet bunyi, hanya karena sesuatu hal yang tidak diduga sebelumnya. Kalau Anda rajin membuka halaman omkicau.com, pasti akan menemukan berbagai cara mengatasi burung macet bunyi. Kali ini Om Kicau ingin berbagi audio terapi khusus mengatasi macet bunyi untuk lima jenis burung kicauan, yaitu murai batu, kacer, cucak hijau, anis merah, dan tledekan.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Banyak penyebab burung berkicau yang semula gacor kemudian mandek atau macet bunyi. Misalnya burung mengalami stres baik karena dilombakan dalam kondisi tidak fit, atau merasa kurang nyaman di sangkar atau lingkungan sekitar rumah.
Untuk mengatasi masalah burung macet bunyi, hal pertama yang harus dilakukan adalah memisahkannya dari keberadaan burung sejenis maupun burung dari jenis lainnya. Burung perlu disimpan di tempat tenang.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Selama di tempat tenang, burung harus terpenuhi kebutuhan nutrisinya, termasuk memberikan suplemen tambahan seperti vitamin. Selain itu, burung bisa diberikan terapi khusus dengan memutarkan suara alam yang dilengkapi dengan nada-nada tertentu dan gelombang frekuensi yang bisa diterima memori burung dan bisa memberi perasaan tenang dan nyaman.
Dalam berbagai kasus, hal tersebut cukup terbukti efektif meredakan stres pada burung kicauan. Setelah memberikan terapi audio selama beberapa hari, burung mampu kembali pada kondisinya semula. Untuk itu silakan download beberapa audio terapi berikut ini untuk digunakan sebagaimana mestinya.
1. Audio terapi untuk burung cucak hijau dengan gelombang brainwave
2. Audio terapi untuk burung kacer dengan gelombang brainwave
3. Audio terapi untuk burung anis merah dengan gelombang brainwave
4. Audio terapi untuk burung murai batu dengan gelombang brainwave
5. Audio terapi untuk burung tledekan / sikatan dengan gelombang brainwave
Download audio terapi MB, KC, CI, AM, dan TD (klik di sini)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
tks………