Rembo, kacer dada hitam milik kakak-beradik Fahrul dan Didi, kembali merajai even di Kalimantan Timur. Dalam Lomba Burung Berkicau Mahakam Cup I di lapangan Polder Air Hitam Samarinda, Minggu (28/9), kacer Rembo meraih empat gelar juara 1 alias mencetak kemenangan quattrick.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Even Mahakam Cup I yang di dikomandani Om Afdani (Agrobur Biro Kaltim) selaku ketua panitia dan Andung H (ketua pelaksana) berlangsung rancak, diikuti 977 peserta. Awan terlihat cerah sehingga lomba pun berjalan lancar, mulai pukul 10.30 tepat hingga 16.00 WITA.
Sejumlah pemain dari berbagai daerah di Kalimantan Timur turun di sini, antara lain Sangasanga, Sanggata, Bontang, Balikpapan, Melak, Kutai Kartanegara, Muara Badak, Penajam, Grogot, Long Ikis, Loa Bakung, dan tentu saja para kicaumania Samarinda. Semuanya tumplek blek pada kontes ini.
Tidak tanggung-tanggung, panitia membuka tujuh kelas kacer, dua di antaranya khusus kacer hitam. Rembo tampil sebagai kacer terbaik, setelah menjuarai empat kelas. Dua kelas kacer hitam dijuarai burung besutan Fahrul / Didi (Pelangi BC). Dua kemenangan lainnya diraih Rembo di kelas bebas / campuran yang diikuti juga sejumlah kacer poci.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Kelas utama, Mahakam, dijuarai kacer Raja Tega kepunyaan Much More (Pelangi BC). Kacer NR milik E-Q (Samarinda) menjuarai Kelas Poci Pesut A. Adapun Poci Pesut B dijuarai President milik H Onny dari Sadewa SF.
Lima kelas cucak hijau berlangsung lumayan ketat, tapi Klorofil tetap paling dominan dengan meraih double winner, serta sekali juara 2 dan 5. Burung milik Eko (Satria Pandawa) pun dinobatkan sebagai cucak hijau terbaik.
Tiga sesi lainnya masing-masing dijuarai cucak hijau Toh Pati milik Pakde Jati (BKM Bontang), Sinyo kepunyaan Rudi dari BKB BC, dan Marques milik Hery Tenggarong.
Sama seperti Klorofil, lovebird Gundik milik Rony SF Bontang juga menjuarai dua dari lima kelas yang dilombakan. Gundik menjuarai Kelas Lembuswana B dan Pesut B, serta juara 3 Kelas Pesut A.
Kelas Pesut A benar-benar full peserta (64 gantangan) dan dijuarai lovebird Barcelona milik Yogi dari SJA SF. Martel, lovebird milik Fitri BKS, berada di urutan kedua atau satu tingkat di atas Gundik.
Dua sesi lainnya masing-masing dimenangi Arum, lovebird sarat prestasi milik Yogie LV (Samarinda), serta Rock Star kepunyaan Fitri BKS. Panitia menetapkan Gundik sebagai lovebird terbaik.
Kelas kenari terdiri atas tiga sesi, dan yang paling ramai adalah Kelas Pesut dengan tiket Rp 100.000. Sebanyak 33 peserta turun di Kelas Pesut. Ini menunjukkan bahwa kelas kenari masih diminati para kicaumania di Kalimantan Timur.
Kenari President milik Fitri BKS sukses menjuarai kelas tersebut. Hari itu, President dikawal Om Kiki (Pelangi BC), karena Om Fitri berada di Semarang mengikuti even akbar 168 Cup III., bahkan menjadi juara umum single fighter (SF).
Dua sesi lainnya masing-masing dimenangi kenari Bungas milik Teddy (Lambung SF) dan Satria Langit kepunyaan E-Q (Samarinda).
Di kelas murai borneo, ada dua burung yang tampil paling menonjol, yaitu Kenzo milik Fitri BKS dan Hercules milik Jemmy dari Lamasia BC.
Hercules menjuarai kelas paling bergengsi, Mahakam, serta Kelas Pesut A. Burung ini juga moncer di dua sesi lainnya, masing-masing juara 2 dan 3.
Bagaimana dengan Kenzo? Murai terbaik di Kalimantan Timur ini mendulang tiga kemenangan, yaitu Kelas Lembuswana A dan B, Pesut B, serta sekali juara 2 dan juara 6.
Mengingat akumulasi poinnya lebih tinggi daripada Hercules, panitia pun menobatkan Kenzo sebagai murai borneo terbaik dalam Mahakam Cup I.
Prestasi Kenzo, ditambah sejumlah gelar juara di kelas lain, membuat Pelangi BC tampil sebagai bird club terbaik dalam even ini. Gelar single fighter terbaik menjadi milik Pancasila SF yang digawangi H Tara.
Om Andung selaku ketua pelaksana mengatakan, panitia menghadirkan juri kolaborasi dari Kaltim dan Jawa. Ada tiga juri yang sengaja didatangkan dari Jawa, yaitu Tono dari AJII, Agus dari Kediri, dan Amang dari Gantangan Dewa 99 Sidoarjo.
Adapun juri senior dari Kaltim adalah Ahim dan Agus (Samarinda), Gianto (Bontang), dab Syukur dari Balikpapan. Korlap 1 dipercayakan kepada Iwan (Balikpapan), dan Korlap 2 Edo dari Samarinda.
“Ini merupakan inovasi Polder Air Hitam agar pelaksanaan lomba, khususnya penilaian, makin sportif dan fairplay. Semoga pula para peserta merasa terpuaskan,” ujarnya.
Panitia mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang hadir mengikuti even Mahakam Cup I, sekaligus mohon maaf jika masih ada kekurangan di sana-sini. (v1rgoboy)
BURUNG TERBAIK DAN SF / BC TERBAIK
KACER TERBAIK | REMBO | FAHRUL/DIDI ( PELANGI BC) |
CUCAK HIJAU TERBAIK | KLOROFIL | EKO ( SATRIA PANDAWA) |
MURAI BORNEO TERBAIK | KENZO | FITRI BKS (PELANGI BC) |
LOVEBIRD TERBAIK | GUNDIK | RONY SF (BONTANG) |
KENARI TERBAIK | BUNGAS | TEDDY (LAMBUNG SF) |
CENDET TERBAIK | ALDAIER | IAN POY (SEMPAJA BC) |
BIRD CLUB TERBAIK | PELANGI BC | |
SINGLE FIGHTER TERBAIK | PANCASILA SF |
Hasil Lomba Mahakam Cup I (klik di sini)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.