Merawat cacing tanah untuk pakan burung kicauan

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Cacing tanah merupakan salah satu jenis pakan untuk burung kicauan, seperti anis merah, anis kembang, kacer, dan murai batu. Cacing tanah dapat dibeli di pasar burung, atau bisa juga menyuruh orang lain untuk mencarikannya. Berikut ini cara merawat cacing tanah untuk pakan burung kicauan.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

manfaat cacing tanah
Cacing tanah memiliki manfaat banyak bagi burung kicauan.

Perawatan cacing tanah sebenarnya tidak terlalu sulit, bahkan bisa dilakukan melalui media kardus, ember/wadah plastik, atau pot bunga berukuran besar. Yang penting tanah yang digunakan mengandung banyak makanan sehingga cacing bisa bertahan hidup dan berkembangbiak.

Tahap awal, sediakan beberapa cacing tanah dewasa, yang bisa dibeli di pasar burung atau mencarinya di lahan perkebunan yang gembur.

Siapkan media untuk menyimpan cacing, bisa berupa ember plastik, toples, atau apa saja. Tanah yang digunakan sebaiknya tanah kompos atau tanah kebun yang gembur. Masukkan tanah ke dalam wadah yang sudah disiapkan. Jika media tanahnya agak kering, Anda bisa menyemprot permukaannya dengan sedikit air untuk menjaga kelembaban.

cacing tanah untuk pakan burung
Media yang digunakan dalam pemeliharaan cacing tanah.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Kelembaban yang dibutuhkan untuk pertumbuhan cacing dan perkembangbiakkannya adalah 15-30 %. Adapun suhu yang dibutuhkan cacing untuk berbiak sekitar 15-25°C. Dengan demikian, media cacing harus berada di lokasi yang tidak terkena cahaya matahari secara langsung, atau disimpan di tempat teduh dan tersembunyi.

Tahap berikutnya adalah memasukkan cacing tanah ke dalam media penyimpanan. Setelah itu, semprot dengan sedikit air. Terkadang ada beberapa cacing yang kurang sreg dengan rumah barunya, sehingga sering jalan-jalan di permukaan tanah. Jika melihat hal seperti itu, cacing bisa dipindahkan ke tempat baru atau menambahkan makanan di atas permukaan tanah.

Pakan untuk cacing tanah

Cacing tanah dapat diberi pakan apa saja. Tetapi karena mau dijadikan pakan burung, maka pakan cacing tanah yang aman adalah limbah organik seperti sisa sayuran dan buah-buahan, serta kulit telur, kertas koran atau kertas tisu.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

makanan cacing tanah
Beberapa jenis pakan untuk cacing tanah.

Namun ada beberapa pakan yang sebaiknya tidak diberikan kepada cacing tanah, karena bisa menyakitinya atau membuat tubuhnya beraroma tidak sedap, bahkan sebagian bersifat mematikan. Bahan pakan yang dimaksud antara lain:

  • Bawang merah dan bawang putih.
  • Buah-buahan yang mengandung asam seperti jeruk dan kulitnya.
  • Biji buah apel dan pir.
  • Makanan olahan yang terbuat dari cokelat, yoghurt, dan krim.
  • Makanan-makanan pedas

Perawatan harian cacing tanah

Media penyimpanan cacing tanah harus selalu dipantau setiap 3 jam sekali, untuk melihat apakah ada cacing yang merasa tak nyaman sehingga sering berada di permukaan tanah.

Cacing-cacing yang sering berada di permukaan tanah bisa diberikan dua pilihan, yaitu dipindahkan atau langsung dijadikan pakan bagi burung kicauan Anda.

Media tanah yang digunakan jangan sampai kering atau kurang lembab. Untuk itu, penyemprotan dengan sedikit air sangat diperlukan untuk menjaga kelembabannya.

makanan cacing tanah
Sobekan kertas koran yang disemprot sedikit air pun bisa dijadikan pakan cacing.

Selama perawatannya, beberapa ekor cacing tanah bisa diambil ketika akan diberikan pada burung peliharaan atau bisa juga menambahkannya dengan cacing-cacing baru.

Dengan metode perawatan di atas, Anda tidak perlu khawatir kesulitan mendapatkan cacing tanah di pasar burung, karena sudah memiliki stok yang cukup, bahkan sebagian bisa berkembangbiak.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.