Borneo Bird Champion (BBC) 2014 bakal menjadi even paling spektakular di pengujung tahun 2014. Duet Mr Ming dan Om Alex Golden berkolaborasi mengemas even tersebut, yang akan berlangsung di Polder Air Hitam Samarinda, Minggu 7 Desember 2014.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Om Alex selaku penanggung jawab lomba menuturkan, gelaran BBC yang dikemas menarik ini bakal dijadikan agenda rutin lomba burung berkicau yang diadakan setiap setahun sekali.
“Kita berharap Borneo Bird Champion bisa menjadi ikon dan magnet perburungan di Bumi Borneo, khususnya Kalimantan Timur. Jika Joga punya Piala Raja, lalu di Balikpapan ada Tani Jaya, Semarang punya 168 Cup, di Surabaya ada Pakde Karwo Cup, maka Kota Samarinda pun memiliki Borneo Bird Champion,” kata Om Alex.
Mr Ming yang dikenal ahli melakukan setting lomba burung dan selalu sukses, didaulat sebagai ketua pelaksana. Menurut Mr Ming, even kali ini akan dikemas sebaik mungkin, mulai dari penjualan tiket, tempat yang representatif, hadiah yang menarik, hingga sistem penjurian yang fairplay,” ujarnya.
Tempat yang digunakan adalah Arena Lomba Burung Polder Air Hitam, yang sudah tak asing lagi bagi para kicaumania di Kalimantan. Fasilitasnya sangat lengkap dan permanen, didukung ruang juri serta pedok peserta yang berlimpah, tempat parkir yang luas, kantin untuk peserta, toilet, dan lain-lain.
“Untuk penjurian, kita akan mendatangkan beberapa juri dari Jawa, berkolaborasi dengan para juri di Kalimantan Timur. Soal sportivitas dan fairplay, kami tidak mau main-main, dan ini harus difahami para juri,” tambah Mr Ming. (v1rgoboy)
Informasi lomba selengkapnya bisa dilihat pada brosur di bawah ini:
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.