Empat burung menjadi bintang lapangan dalam even Bara Cup di Lembah Hijau Multifarm, Mojolaban, Sukoharjo, Minggu (15/3). Murai batu Sadewa Raja milik H Hakim Arief (Muntilan) mencetak hattrick. Tiga burung lainnya nyeri juara 1, yaitu kenari Balloteli, cucak hijau Scorpion, dan lovebird Putra Naga.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Secara keseluruhan, lomba burung berkicau yang digarap bersama Om David, Om Johan Bara Team, dan Om Mardi PJSI ini berlangsung sukses.
Hujan deras sempat mengguyur kawasan Lembah Hijau Multifarm dan sekitarnya. Namun hal ini sama sekali tidak mengganggu pelaksanaan lomba, lantaran lomba digelar di hanggar yang luas. Gantangan lomba sampai lokasi parkir tertutup atap permanen yang cukup tinggi.
Datang dari Muntilan ke Sukoharjo, Om Hakim Arief membawa jagoannya bernama murai batu Sadewa Raja. Burung ini pernah membuat kejutan besar dengan menjuarai Piala Raja 2014, kendati sebelumnya tak diunggulkan.
Sejak itu prestasinya makin mengkilap. Ini dibuktikannya kembali dalam even Bara Cup. Tiga kelas yang dibuka panitia disapubersih. Sadewa Raja menjadi satu-satunya peserta yang mampu mencetak hattrick.
Perlawanan datang dari beberapa musuhnya, antara lain murai batu Bejo milik Babahe Ciky dan Caping Gunung milik Bashori / Supri (Klaten).
Pada Kelas Bara, Caping Gunung harus mengakui keunggulan Sadewa Raja dan menempati posisi kedua. Bejo sesungguhnya juga tampil sangat bagus, khususnya di Kelas VIP. Banyak yang menjagokannya bakal merebut juara.
Namun pada menit-menit terakhir, Bejo malah turun main ke bawah / tebok. Juri pun akhirnya memilih Sadewa Raja sebagai kampiun.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Kenari Balloteli milik Vicho dari Remaja Baru Salatiga kembali tampil gemilang, dan menjuarai dua kelas yang dilombakan. Balloteli kini disiapkan untuk mengikuti even KLI Paris Van Java di Bandung, Minggu (22/3) mendatang.
Om Agus Delta juga hadir dalam even ini, membawa kenari King Arthur yang belakangan ini rajin menuai kemenangan. Sayangnya, gaco yang sengaja dipanaskan untuk berlaga di Arema Cup V Malang (22/3) ini tampil kurang maksimal. Meski demikian, King Arthur tetap masuk tiga besar di Kelas Sejati.
King Arthur merupakan kenari YS lokal yang dibeli dari Rudi-Leo (Kampung YS Jongke Mlati Sleman). Dua pekan berturut-turut, gaco ini menjuarai FairPlay Cup di Solo (1/3) dan Soeharto Cup II di Jogja (8/3).
Kenari Venus milik Rudi NRS (Luwes BC) juga meraih prestasi bagus, dengan menjadi juara 2 Kelas Sejati dan juara 3 Kelas Bintang. Sebagaimana King Arthur, Om Rudy NRS juga yang mendapat kenari Venus ini dari Om Leo Jongke.
Lovebird masih menjadi kelas paling ramai dan keras persaingannya. Lovebird Putra Naga besutan Jeffry Osella (Solo Star BC) tampil dominan. Dua dari lima kelas yang dilombakan berhasil dijuarainya. Bahkan burung ini juga selalu masuk daftar juara pada tiga kelas lainnya, masing-masing juara 5, 7, dan 9.
Selain Putra Naga, lovebird lainnya yang tampil menawan adalah Lirih dan Sabrina, keduanya milik Putra Madun SF Boyolali. Lirih menjuarai kelas utama Bara dan juara 5 Kelas Bintang A. Sabrina meraih juara 3 Kelas Bara, serta tiga kali masuk daftar juara pada sesi lainnya.
Lorde milik M Adrian (Sukoharjo SF) kembali berprestasi, dengan menjuarai Kelas Bintang B dan juara 2 Kelas Bara. Mr Duwo, pimpinan Solo Star BC, menurunkan lovebird Nikita dan meraih juara 3, 4, 6.
Sejumlah gaco milik Luwes BC juga bertengger di posisi atas, mulai dari Kliwon milik Londo Sastro yang (juara 1), Sekar Mayang milik Benny (juara 2), DJ Krisna milik Nanang Kris/ Lucas, dan Jeker milik Eko LMS.
Cucak hijau Scorpion milik Bashori / Supri (Klaten) tak tertandingi di dua kelas yang dilombakan panitia. Prestasi Scorpion, ditambah murai batu Caping Gunung dan kacer Pajero, membuat total poin Bashori / Supri tidak terkejar peserta lainnya, dan dinobatkan sebagai juara umum single fighter (SF). Juara umum BC diraih Naga Hitam. (Waca)
Hasil Lomba Bara Cup Sukoharjo (klik di sini)
Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.
Page: 1 2