Sempat ngeruji akibat serangga, kenari Bulluk juara 1 dan 2 di Weringin BC Brebes

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Kenari Bulluk milik Om Lucky (TGGM Tegalsari) menjadi bintang lapangan dalam Latber Weringin BC di Jalan Pancasakti, Songgom Lor, Kabupaten Brebes, Kamis (28/4). Tampil dua kali, Bulluk menjuarai Kelas Bintang dan juara 2 Kelas Mega Bintang.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Gantangan Weringin BC Brebes
Gantangan Weringin BC di Jalan Pancasakti, Songgom Lor, Brebes.

Lapangan hari itu memang tergenang air di beberapa bagian. Meski demikian, para kicaumania yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Brebes dan Tegal tetap terlihat antusias. Bahkan beberapa di antaranya membawa burung langganan juara, termasuk Om Lucky yang menurunkan kenari Bulluk.

Selama ini, kenari Bulluk kerap menjuarai beberapa even latberan di Brebes dan Tegal, misalnya Kaligung BC (Adiwerna), Sinar Mas BC (Margasari), Kokaba BC (Balapulang), dan lain-lain.

Kenari Bulluk
Kenari Bulluk double winner.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Berlaga di Kelas Bintang, Bulluk yang memiliki cengkok dominan suara burung sirdum dengan irama panjang dan volume nyaring itu tampil paling menawan. Gelar juara 1 diraihnya, mengungguli Cleopatra besutan Om Tesny (Slawi).

Om Tesny dan kenari Cleopatra
Om Tesny: Kenari Cleopatra juara 2 Kelas Bintang.

Namun di Kelas Mega Bintang, kenari Bulluk harus puas menjadi juara 2. Burung ini sempat ngeruji sangkar karena ada serangga yang mengitari sangkarnya. Juara 1 dan 3 kelas ini diraih Pangsit milik Om Hardani dan Pangeran milik Om Opick, keduanya rekan setim Om Lucky di TGGM Margasari.

Lovebird Shisuka milik Om Kasturi (Bengok) harus berbagi gelar dengan lovebird Surti andalan Om David dari Karangsembung. Shisuka terbaik di Kelas Mega Bintang, unggul atas lovebird Intan milik Om Hermawan (Tim Kangkung) dan Ken Block kepunyaan Om Hery KLNI (GPS Team).

Lovebird Shisuka
Lovebird Shisuka jawara Kelas Mega Bintang.

Adapn lovebird Surti menjuarai Kelas Bintang. Juara kedua dan ketiga diraih lovebird Klaras milik Om Rawink (Tim Kangkung Jatibarang) dan burung di gantangan nomor 18 (identitas tidak lengkap).

Menurut Om Damari, pelaksana Latber/Latpres Weringin BC, even kali ini hanya terdiri atas lima sesi. Kenari dan lovebird dua sesi. Satu sesi lagi adalah kacer yang dimenangi Joni milik Om Wira (Songgom). Kelas cucak hijau, pleci, dan murai batu tak bisa dimainkan.

Penghargaan LBW diberikan setiap bulan

Apabila Latber Yudhistira BC di Slerok, Kota Tegal, memiliki tradisi menarik berupa pemberian penghargaan Best in the Class (BITC), Weringin BC juga punya daya tarik serupa. Namanya penghargaan LBW (Liga Burung Weringin BC).

Bedanya, BITC diberikan per jenis burung yang meraih poin tertinggi selama satu bulan mengikuti latber hari Rabu dan Minggu. Penghitungan poin BITC diatur menurut jenis burung, misalnya lovebird (Januari), cucak hijau (Februari), murai batu (Maret), dan kenari (April).

Adapun penghargaan LBW diberikan kepada burung jenis apapun, sepanjang mampu mengumpulkan 1.000 poin selama sebulan mengikuti even di Weringin BC. Latber digelar setiap Kamis siang (mulai pukul 14.00).

Juara 1, 2, dan 3 pada setiap sesi mendapat poin 100, 75, dan 50. Burung jenis apapun, jika bisa mendulang 1.000 pun, berhak mendapat penghargaan LBW. Untuk edisi Maret 2016, penghargaan LBW diraih lovebird Surti milik Om David (Karangsembung).

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Om David dan lovebird Surti
Om David bersama lovebird Surti, peraih LBW edisi Maret 2016.

Untuk edisi April 2016, sejauh ini poin tertinggi diraih kenari Pangsit milik Om Hardani (TGGM Margasari) dengan 750 poin, disusul cucak hijau Gledeg kepunyaan Om Yani (Karangbinangon, 500), dan pleci Berkah Murah milik Om Irfan (Duta DPC Brebes, 400).

Cucak ijo Gledeg
Cucak ijo Gledeg untuk sementara peringkat 2 LBW.

Penghargaan LBW menjadi salah satu daya tarik Weringin BC. Daya tarik lainnya dalah pemberian doorprize berupa uang tunai Rp 50.000 dari manajemen Sultan Mart, yang kali ini menjadi milik Om Adi (Temu Kerep BC).

Trofi juga diberikan kepada juara 1, 2, dan 3 di setiap kelas, berapapun jumlah pesertanya. “Semua ini untuk kepuasaan para kicaumania, sebagai bagian guyup rukun kita bersama, dan ujud apresiasi dari Sultan Mart,” tandas Om Damari.

Ketua Weringin BC, Om Sultoni, mengabarkan bahwa pihaknya akan mengadakan latpres di lapangan yang sama, Minggu 15 Mei 2016. Ada tiga kelas yang dilombakan, yakni Mega Bintang (tiket Rp 60.000), Bintang (Rp 40.000), dan Favorit (Rp 20.000).

Suasana pendaftaran Latber Weringin BC
Suasana pendaftaran Latber Weringin BC Songgom, Brebes.

“Kami mohon dukungan teman-teman kicaumania di wilayah Eks Karesidenan Pekalongan, khususnya Kota dan Kabupaten Tegal, serta Brebes,” ujar Om Sultoni atau biasa dipanggil Om Tony Brebes. (Julis Nur Hussein)

Latber Weringin BC
Guyup rukun para peserta Latber Weringin BC.

Hasil Latber Weringin BC Brebes (klik di sini)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.