Lomba burung berkicau dengan konsep menarik, BnR 36, berlangsung meriah di kampus Universitas Trilogi, Jalan Taman Makam Pahlawan No 1 Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (1/5).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Gelaran BnR 36 ini menggunakan kemasan baru, di mana setiap kelas maksimal hanya berisi 36 gantangan. Karena itu, kelas yang dibuka lumayan banyak hingga 70 kelas. Juaranya pun hanya 5-10 saja, dengan menggunakan dua lapangan.
Sejumlah gaco papan atas dari berbagai daerah turun di sini, misalnya murai batu Baron milik Om Hendy (Ozone BC Jambi), lovebird Frettty andalan Om Barnas (Depok), kacer Setan Hitam Jr orbitan Om Aldi (Jakarta), kenari Bad Boy milik Fitri BKS Samarinda, dan lain-lain.
Kelas bergengsi BnR 36 hanya melombakan satu jenis burung saja, yakni murai batu. Kelas yang tiketnya dibanderol Rp 1 juta, dengan hadiah utama Rp 10 juta, itu akhirnya dimenangi murai batu Baron orbitan Om Hendy (Ozone BC Jambi).
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Om Hendy menghadiri langsung even akbar ini bersama Om Aan Lie (ketua BnR Jambi). Duet ini bersama Om Joni Huang serta Om Agus Arizon (ketua Ozone BC) juga bekerjasama dalam membesarkan breeding murai batu Hose BF di Kota Jambi.
Tak sia-sia Om Hendy membawa murai batu Baron. Jagoan ini sukses menjuarai kelas bergengsi, unggul atas murai batu Bintang Satria andalan Om Andy Donk (Jogja) serta Ketu besutan Om Ovan / Om Nanda (Duta Pakualam) yang harus puas berada di posisi kedua dan ketiga.
Prestasi murai batu Baron memang makin mengkilap di tangan Om Hendy. Tiga minggu lalu, burung ini sukses mencetak hattrick dalam even Kapolres Cup OKU di Baturaja (10/4).
( lihat juga Video dan perawatan murai batu Baron )
Panitia membuka sembilan kelas murai batu, dua di antaranya dijuarai Kingstone milik Fitri BKS. Gaco ini terbaik di Kelas AMB, mengalahkan Baron yang bertengger di posisi runner-up. Kingstone juga menjuarai Kelas Poor BnR B.
Lima kelas lainnya dibagi rata untuk murai batu The Kill milik Den Agus (Garut), Valentine milik Om Ucok Maslan (Jagakarsa BC), Jambrong besutan Om Ojie / Om Widodo (Mattena BF), Bomber kepunyaan Om Robby Marble (Kudus SF), Hummer gaco lawas langganan juara milik Om Herry TSI, dan Excavator koleksi Om Bonni N (Mahesa Ratu SF).
Ada yang menarik dari penampilan beberapa jawara murai batu. Misalnya MB Jambrong milik Om Ojie / Widodo (Mattena BF). Di Kelas Poor B, Jambrong mampu mengalahkan Raja Bintang Selatan koleksi Om Aan Lie (Ozone BC Jambi) dan V2 milik Om Fitri (BKS).
Kemenangan Jambrong di kelas ini sangat menarik. Sebab, beberapa menit sebelumnya, burung ini baru saja menyelesaikan lomba di Kelas Gurah C yang berlangsung di Lapangan B. Saat itu Jambrong moncer di urutan kelima.
Dari Lapangan B, Jambrong langsung berpindah ke Lapangan A dan mampu menjurai Kelas Poor B. “Jadi, Jambrong sama sekali tanpa istirahat. Begitu turun gantangan di Lapangan B, murai langsung saya bawa ke Lapangan A dan juara satu,” tutur Om Widodo.
Lovebird Fretty kembali jadi bintang lapangan
Sama seperti murai batu, lovebird juga dibuka sembilan sesi. Bintang lapangannya tetap lovebird Fretty milik Om Barnas (Depok) yang memperkuat Fitri BKS.
Fretty menjadi satu-satunya peserta yang mampu mencetak quattrick, atau empat kali juara 1. Lovebird yang mengikuti jejak sang fenomenal Kusumo ini juga moncer di kelas lainnya, dengan menjadi runner-up sebanyak dua kali dan sekali juara 6.
Lovebird Candy milik Om Rizki RWP (RWP BC Bandung) juga menunjukkan kualitas terbaiknya. Burung ini sukses mencetak hattrick (juara 1 Gurah A, AMB A, AMB B), serta juara 2, 2, 3, 4, 4. Sungguh penampilan yang sangat stabil.
Dua kelas lainnya dimenangi lovebird Asih milik Sien Ronny SF Surabaya. Asih menjuarai Kelas Poor BnR B, unggul atas lovebird Bionic milik Om Aidy Wijaya (Duta Vit Orange) yang dikenal punya ngekek sangat panjang. Asih juga terbaik di Kelas Gurah B, unggul atas lovebird Candy.
Dalam even ini, empat burung sukses mencetak kemenangan hattrick. Selain LB Candy, tiga burung yang lain adalah kacer Setan Hitam Jr besutan Om Aldi / Om Sunarto (Jakarta), serta kenari Bad Boy dan pleci Rocker, keduanya milik Fitri BKS.
Turun empat kali, Setan Hitam Jr tidak terkalahkan di Kelas Gurah A, Gurah B, dan Probiovit. Hampir saja burung ini mencetak quattrick. Sayangnya, Setan Hitam Jr hanya menjadi juara 2 Kelas Poor BnR. Kelas ini dimenangi kacer Matrix milik Fitri BKS.
Kenari Bad Boy juga tampil luar biasa. Jagoan milik Fitri BKS ini menjuarai dua kelas yorkshire. Tak hanya itu, Bad Boy juga diturunkan pada empat dari lima kelas standar besar. Hasilnya, Bad Boy meraih juara 1, 2, 2, dan 4.
Kenari Ganbate milik Om Alvin (Alvin BC) sukses menjuarai Kelas Standar Besar Gurah A dan juara 2 pada Kelas Standar Besar Poor BnR.
Om Azhiz Jupiter berhasil mengangkat pamor Duta Dandim Cup Solo. Gaco andalannya, kenari Fortuner, terbaik di Kelas Standar Besar Poor BnR, juara 4 Standar Besar AMB, juara 2 Yorkshire Gurah, dan juara 4 Yorkshire Poor BnR.
Persaingan kelas standar kecil sangat seru. Kenari TC1 milik Sien Ronny yang dikawal Om Eka Jr bertarung sengit menghadapi Raja Ngeyel andalan Om William Canary (Bravo Team), Pedro milik Fitri BKS, dan Ultron yang juga memperkuat Sien Ronny.
TC1 berhasil meraih juara 1, 1, 1, 2, 4, 5. Raja Ngeyel juga tampil sangat ngeyel. Langganan juara di Blok Tengah ini mulai menasbihkan dirinya sebagai salah satu jawara nasional, dengan meraih juara 1, 1, 2, dan 3. Kenari Ultron dan Pedro masing-masing kebagian satu gelar juara 1.
Sukses menjuarai 14 kelas, Fitri BKS pun tampil sebagai juara umum SF. Penyerahan trofi diwakili salah seorang kolega terdekatnya di Jakarta, yakni H Nendra. Juara umum bird club diraih RWP BC Bandung pimpinan Om Rizki RWP, yang mendulang 5 gelar juara 1, tiga di antaranya melalui lovebird Candy.
Even yang digawangi Bang Boy (penanggungjawab), Om Faisol (ketua panitia), serta Om Bayu RG (ketua pelaksana) berlangsung sukses, diikuti sekitar 1.400 peserta. Selain nyaman, even ini berlangsung nyaris tanpa teriak. Burung-burung pun bisa lebih terkontrol karena jumlah peserta di setiap sesinya terbatas. (d’one)
Hasil Lomba BnR 36 | Galeri Gambar