Selama ini, RMA Bird Shop Jakarta milik Om Ully lebih dikenal sebagai penyedia berbagai burung-burung prospek dan prestasi. Meski demikian, Om Ully pun kerap mengorbitkan burung ke tangga juara, seperti cucak hijau TheBe (TB) yang sampai kini masih menjadi maskotnya.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Tak hanya itu, RMA juga sukses mengorbitkan kenari jawara (Yakuza dan Singo Barong) serta murai batu (Al Baro, Rawa Rontek, Peri Kecil, dan Dragon Black).

Saat berlomba, RMA selalu menggunakan bendera B-08 SF. Cucak hijau TB menjadi amunisi utamanya. Berbagai even besar pernah dimenanginya, antara lain juara 1 Imlek Cup di Cibubur (20/3), serta masuk tiga besar dalam even Depok Bird Song Champhionship (DBSC) / Road to Presiden Cup IV di Universitas Pancasila Jakarta (13/3).

Cucak hijau TB andalan RMA / B-08 SF.

Sudah banyak ijomania yang ingin meminang TB, namun Om Ully belum mau melepasnya lantaran nilai maharnya belum cocok. “Saat ini TB baru saja menyelesaikan masa mabungnya. Semoga prestasinya ke depan makin cemerlang,” ujar Om Ully.

Kenari Yakuza dan Singo Barong masih menjadi andalan RMA di lapangan. Namun sebagian besar murai batu orbitannya sudah di tangan para pembeli dan pelanggannya. Kini RMA juga berhasil mengorbitkan murai batu ekor hitam (blacktail).

Kenari Singo Barong juga orbitan RMA.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

“Murai blacktail ini baru saja moncer dalam kontes Royhan Enterprise, meraih juara pertama dan ketiga.  Kalau berminat, silakan kontak saya,” tambah Om Ully.

Basecamp RMA di Mampang, Jakarta Selatan, tak hanya menjadi tempat jualan burung, melainkan juga tempat berdiskusi yang mengasyikkan mengenai perawatan harian dan setelan untuk burung-burung lomba. Anda juga bisa berbagi pengelaman kepada Om Ully maupun kru RMA di tokonya.

Beberapa jenis burung kicauan yang ada di RMA antara lain murai batu, lovebird, kenari, cucak hijau, dan kacer. Ada yang masuk kategori burung prospek, namun banyak juga burung prestasi yang sudah moncer beberapa kali di lapangan.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Salah satu murai batu orbitan RMA.

Yang dimaksud burung prospek di sini bukanlah burung bahan, melainkan burung yang sudah jadi dan memiliki dasar serta materi suara isian yang baik. “Tinggal merawat dan mengkondisikan saja, karena dasar materi isian, volume, dan mentalnya sudah ada,” lanjut dia.

Adapun burung prestasi adalah gaco-gaco -burung yang sudah pernah meraih prestasi di lapangan, baik dalam even latberan maupun latpresan. “Harga burung prospek tentu saja berbeda dari burung prestasi. Tapi terjangkau deh, he..he..,” kata Om Ully.

Kru RMA Bird Shop (B-08 SF).

Apabila membutuhkan burung masteran, Anda juga bisa mampir ke RMA. Beberapa burung master yang tersedia antara lain cililin siri-siri, dan kapas tembak.

Tersedia pula aneka jenis sangkar ukir jepara, dengan beragam model dan motif ukiran. RMA juga agen produk voer AMS Gold 36 dan Vitabooster. Jadi, buat sobat kicaumania yang penasaran dengan burung-burung prospek dan prestasi, silakan mampir dan pantau langsung di RMA Bird Shop. (d’one)

Om Ully bersama trofi kemenangan burung-burung orbitannya

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.