Om Fery Sakato SF termasuk salah seorang kicaumania Subang yang eksis di kelas murai batu. Sudah banyak gaco miliknya yang moncer di lapangan, mulai dari Kapeka, Sambal Lado, Chris John, Preman Subang, hingga yang terbaru Sangkuriang dan Artomoro.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Sejak kedatangan murai batu Sangkuriang dan Artomoro, sekitar enam bulan lalu, nama Fery Sakato SF makin sering masuk daftar juara dalam berbagai even di Blok Barat. Kedua murai itu diperolehnya dari Om Mulyono, pemilik breeding murai batu Mulyono BF Depok.
Belum lama di tangannya, murai batu Sangkuriang langsung meraih juara 2 dalam gelaran HUT Ke-29 TVRI Jabar di Bandung, 13 Maret 2016, serta moncer pula dalam beberapa even lain. Tapi setelah itu, Sangkuriang memasuki masa mabungnya.
“Cukup lama istirahat. Tapi sekarang sudah beres mabung, dan siap meramaikan kembali even-even di Blok Barat. Bahkan Sangkuriang meraih juara satu dalam gelaran Pangkal Perjuangan Cup II yang diadakan MJ Enterprise di Karawang, 28 Agustus lalu,” ujar Om Fery.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Saat masih di tangan Om Mulyono, MB Sangkuriang juga sudah meraih sejumlah prestasi. Di kakinya terpasang ring dengan kode Mulyono BF 533.
Menurut Om Fery, Sangkuriang mempunyai materi lengkap, full isian cililin, lovebird, dan tembakan burung gereja tarung, kapas tembak, serta suara burung-burung kecil seperti kenari dan “kolibri” (burung-madu), hingga suara jangkrik. “Pokoknya isiannya banyak, lengkap, dengan volume keras,” sambungnya.
Selain Sangkuriang, Om Fery Sakato juga memboyong murai batu Artomoro yang juga mengenakan ring Mulyono BF. Prestasinya tak kalah mencorong dari Sangkurang. Bahkan materi isiannya juga jos.
Sejak di tangannya, Artmoro sudah berprestasi dalam even HUT Danyon Armed di Bandung, Dry’s Enterprise Subang, Radjawali Indonesia Subang, Piala Unpad 2 di Jatinangor Sumedang, dan even-even lainnya.
“Kelebihan Artomoro antara lain gayanya yang aduhai saat mengeluarkan materi isiannya. Burung ini berdiri di tangkringan sambil ngeplay dan bongkar isian saat ketemu lawan-lawannya. Artomoro tipe burung yang jujur. Kalau digantang pasti langsung kerja dari awal hingga akhir,” tandasnya. (d’one)