Duta JML dan Jabrig SF masing-masing tampil sebagai juara umum bird club (BC) dan single fighter (SF) dalam Latber Special Ngawen BC di halaman kantor Kecamatan Ngawen, Blora, Minggu (6/11). Acara ini dikelola Ngawen BC yang dipimpin Om Fredy, sedangkan kepanitiaan dikoordinasi Om Bowo.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Meski hanya membuka tiga kelas (19 sesi), even ini diikuti sekitar 650 peserta, atau rata-rata 34 peserta / sesi. Para kicaumania datang dari berbagai daerah di Kabupaten Blora, Grobogan dan Rembang.
Latpres dimulai sekitar pukul 12.00 dan berakhir lima jam kemudian, berjalan lancar tanpa ada halangan. Pada akhir lomba dilakukan penghitungan poin, di mana Duta JML mengoleksi poin tertinggi dan meraih juara umum BC. Tim ini akan menggelar lomba burung berkicau JML Cup di halaman SMPN2 Rembang, Minggu 11 Desember 2016.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Juara umum single figher diraih Jabrig SF yang juga akan mengadakan kontes burung berkicau Jabrig Cup di Lapangan Yonif 410 / Alugoro, Blora, Minggu 8 Januari 2017.
Jabrig SF menyapubersih tiga kelas cendet, masing-masing melalui double winner New Port besutan Om Felix dan Monster milik Om Jabrig. Kedua burung ini sering menjuarai even-even di Blora dan sekitarnya.
Cendet New Port menjuarai Kelas Eksekutif, mengungguli Monster dan Alyby besutan Om Temon (Duta JML). Burung ini juga terbaik di Kelas Bintang, menyingkirkan Overdosis milik Om Nank (Kampung Tebok) dan Preman Surya yang juga milik Om Felix. Kelas Favorit dimenangi Monster, diikuti Overdosis.
Poin Jabrig SF juga disumbang oleh lovebird Kepyok besutan Om Rian/ Wisnu (juara 1, 3, 5), murai batu Rocky jagoan Mbah Mo (juara 1), cucak hijau Cancel milik Om Jabrig (juara 3), dan kenari Adipati orbitan Den Wongso CFB (juara 3).
Selain cendet New Port, ada dua burung lainnya yang nyeri juara 1, yaitu cucak hijau Jabrig orbitan Om Nursidi (Maboexa SF), kicaumania asal Groogan, serta kacer Raja Tembak milik Om Yon Pos (Duta JML).
Cucak hijau Jabrig terbaik di Kelas Eksekutif, mengungguli Yakuza milik Om Joko (Kunduran) dan Cancel milik Om Jabrig (Jabrig SF). Kelas Bintang dimenangi cucak ijo Blarutan milik Om Yan (Ngablak SF), unggul atas Optimus Prime besutan Om Boxer (Boxer BC) dan Adipati milik Om Sutikno (Bongkel).
Kelas Favorit dimenangi Jabrig, mengalahkan Aspalela besutan Om Derio (Cipuxs SF) dan Otong orbitan Koh Amien (System SF).
Kacer Raja Tembak menjuarai Kelas Eksekutif, mengungguli Bocil besutan Om Candra (Ngawen) dan AK milik Om Roni (Extreme SF). Kelas Bintang juga dimenangi Raja Tembak, disusul Predator kepunyaan Om Kurnia (Todanan).
Duta JML juga moncer bersama murai batu Tum Hi Ho milik Om Puguh ADPT (juara 1, 2), cucak hijau Dot Matrix kepunyaan Om Temon (juara 4), cendet Alybi milik Om Temon (juara 3), cendet Vinaves milik Om Nank (juara 4), lovebird Putri milik Om Temon (juara 2), dan lovebird Positif besutan Om Nank (juara 2 dan 3). (neolithikum)
Hasil Latber Special Ngawen BC (klik di sini)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.