Duta Yamaha BC tampil sebagai juara bird club dalam even Special 2nd Anniversary ILF di Lapangan Ceria, depan SPBU Selincah, Kota Jambi, Minggu (2/4). Kemenangan Duta Yamaha BC antara lain ditentukan oleh penampilan gemilang murai batu Bintang andalan Om AXL serta lovebird Chelsea kepunyaan Om Ahong Kadaci.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Lomba burung berkicau dalam rangka memperingati ultah kedua Indonesian Lovebird Felloship (ILF) ini diikuti sekitar 500 peserta. Para kicaumania datang dari berbagai daerah di Provinsi Jambi, antara lain Sengeti, Sungai Bahar, Muara Sabak, Tungkal, dan Kota Jambi.
Murai batu Bintang, langganan juara milik Om AXL, tampil stabil dalam gelaran ini. Turun di seluruh (3) kelas yang dilombakan, Bintang selalu masuk dua besar. Bahkan Kelas Anniversary dimenanginya, unggul atas MB Nawawi milik Den Jaka (Jangkar SF) dan Bima milik Miming (Sultan Thaha SF).
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Di kelas utama ILF, Bintang nangkring di posisi runner-up di bawah MB Goblin milik Om Usman yang juga memperkuat Duta Yamaha BC. Urutan ketiga ditempati murai batu Pasaman besutan Om Dedi JB.
Murai batu Rambo memenangi Kelas Miltih. Burung koleksi CV Tawa Motor (Gerbang Persijam SF) ini unggul atas Bintang dan Jupiter milik Om Adi Pakang (Duta Yamaha BC).
Duta Yamaha BC juga moncer bersama lovebird Chelsea koleksi Om Ahong Kadaci. Chelsea terbaik di Kelas Anniversary, unggul atas Biola milik Om Johan (Nusantara BC) dan Ratu Mas orbitan Om Teddi RMB (Tungkal Team).
Tetapi Biola mampu mengungguli Chelsea di Kelas Miltih. Biola berada di urutan pertama, sedangkan Chelsea di posisi runner-up. Kelas ILF dimenangi LB Cleo andalan Om Irr (KPKJ), disusul Ratu Mas.
Duta Yamaha BC, Nusantara BC, dan KKMJ bersaing ketat pada tiga kelas kacer. Duta Yamaha unggul melalui kacer Lontong milik Om Besuk yang menjuarai Kelas Miltih, disusul Rock Start kepunyaan Om Nando (Nusantara BC) dan Jambul milik Uda Sula (KKMJ).
Kelas ILF dimenangi kacer Jambul, disusul CR9 milik Om Rudi Candra (KPKJ) serta Yakuza orbitan Om Buyung (Obit BC). Kacer Rock Start terbaik di Kelas Anniversary, unggul atas Dewa Jr besutan M Tari (Nusantara BC) dan Lontong.
Dua sesi kapas tembak disapubersih Raja orbitan Om Ahuat dari Nusantara BC. Di Kelas Anniversary, kapas tembak Raja mengalahkan Gajah Mada milik Om Abu Tholib (Duta Yamaha BC) dan Pesek kepunyaan Om Deo (Nusantara BC).
Kenari Predator milik YR Kenari Jambi (GP SF) kembali tampil gemilang. Burung ini memenangi Kelas Anniversary, disusul kenari Pesta Pora milik Om Hadi (KPKJ) dan Lontong milik Galaxy (Duta Yamaha BC). Pekan sebelumnya, Predator juga menjuarai even Ngobar bersama Pesona (26/3).
Kelas Miltih dimenangi kenari Goyang Dumang, langganan juara milik Om Joni Huang dan Om Hendy dari Hose BF, yang dalam even ini memperkuat KPKJ. Posisi kedua kembali ditempati Pesta Pora.
Secara keseluruhan, gelaran Special 2nd Anniversary ILF berjalan meriah dan lancar. Hal ini tak lepas dari persiapan matang yang dilakukan Om Wahyu ILF dan kawan-kawan.
Duta Yamaha meraih trofi juara BC setelah memperoleh 800 poin. Juara single fighter diraih Gerbang Persijam SF (200 poin), sedangkan KPKJ menjadi juara komunitas dengan mengoleksi 250 poin. Sabak dan Tungkal Team menjadi tim paling tertib dalam even ini.
“Terimakasih atas dukungan dan kehadiran rekan-rekan kicaumania di Jambi. Semoga ILF dari waktu ke waktu makin kompak, serta bisa memberi kontribusi bagi kemajuan dunia kicauan di Jambi,” ujar Om Wahyu. (Kelana Lana)
Selanjutnya, baca Daftar Juara Special 2nd Anniversary ILF Jambi. (klik saja)
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.