Harga burung non-lomba di wilayah Jabodetabek. Banyak kicaumania yang membeli burung kicauan yang biasa dilombakan seperti murai batu, kacer, kenari, lovebird, cucak ijo, dan sebagainya. Namun tak sedikit pula para kicaumania rumahan yang mencari burung-burung non-lomba. Sebagai panduan bagi Anda, berikut ini daftar harga burung non-lomba di Jabodetabek, berdasarkan pantauan bulan Juni 2017.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Indonesia terdiri atas belasan ribu pulau dan kepulauan yang menjadikannya kaya sumber daya alam. Dibandingkan dengan kicaumania di negara-negara tetangga, para penggemar burung di Indonesia lebih beruntung karena dapat menemukan aneka jenis burung kicauan dan non kicauan, burung lomba dan non-lomba, dengan berbagai warna dan suaranya.
Para kicaumania umumnya memelihara burung kicauan popular yang sering dilombakan. Namun banyak juga yang lebih senang memelihara jenis burung kicauan non lomba. Mereka memeliharanya sebagai kelangenan atau bisa juga sebagai burung master. Bahkan ada juga yang tertarik dengan penampilan maupun suara khasnya.
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Di sejumlah pasar burung di wilayah Jabodetabek, Anda bisa menemukan aneka jenis burung non-lomba. Harganya sangat bervariasi, tergantung jenis burung dan kondisinya. Namun sebagian besar burung ditawarkan dengan harga yang terjangkau.
Berikut ini daftar harga burung non-lomba hasil pantauan di sejumlah lokasi di Jabodetabek pada Juni 2017:
- Anis cendana: Rp 350.000
- Anis batu: Rp 250.000
- Burung beo: mulai dari Rp 1.000.000
- Betet: Rp 350.000
- Ciilin hitam: Rp 1.000.000
- Cililin coklat: Rp 1.500.000
- Cucak hijau mini: Rp 350.000 s/d Rp 400.000
- Cucak rante: Rp 250.000
- Cucak rante mas: Rp 300.000
- Cucak cungkok: Rp 3.000.000
- Cabai-cabaian/kemade: Rp 20.000
- Cucak kutilang: Rp 50.000 s/d Rp 100.000
- Cucak trucukan: Rp 75.000 s/d Rp 200.000
- Cucak kuning /kutilang mas: Rp 150.000
- Cucak kurincang /kutilang sutra: Rp 200.000
- Cucak kopi: Rp 200.000
- Decu: mulai dari Rp 200.000
- Derkuku: Rp 50.000 s/d Rp 100.000
- Emprit bondol/peking: Rp 2000 s/d Rp 5000
- Ekek geling: Rp 1.000.000
- Gereja anakan: Rp 15.000 s/d Rp 20.000
- Gereja dewasa: Rp 5000
- Gereja masteran: Rp 150.000 s/d Rp 200.000
- Jalak kerbau: Rp 100.000
- Jalak ungu: Rp 150.000 s/d Rp 200.000
- Jalak kapas: Rp 80.000 s/d Rp 150.000
- Kaso-kaso: Rp 150.000
- Kepodang: Rp 500.000 s/d Rp 700.000
- Kapasan: Rp 50.000
- Laura: Rp 100.000
- Murai air : Rp 100.000 s/d Rp 200.000
- Murai irian/tangkar centrong: Rp 200.000 s/d Rp 300.000
- Manyar: Rp 50.000
- Pancawarna: Rp 350.000 s/d Rp 500.000
- Parkit biasa: Rp 75.000 /pasang
- Parkit australia: Rp 800.000
- Poksay mandarin: Rp 250.000
- Poksay jambul sumatera: Rp 500.000 s/d Rp 700.000
- Pelatuk batu: Rp 50.000
- Prenjak: Rp 20.000 s/d Rp 50.000
- Rosella: Rp 1.000.000
- Rambatan: Rp 150.000 s/d Rp 300.000
- Robin peking: Rp 700.000
- Selendang biru: Rp 50.000
- Siri-siri: Rp 50.000 s/d Rp 100.000
- Sirtu/cito: Rp 150.000 s/d Rp 250.000
- Srigunting biasa: Rp 150.000
- Srigunting kantil: Rp 250.000 s/d Rp 350.000
- Tledekan laut: Rp 150.000 s/d Rp 200.000
- Tengkek udang: Rp 50.000
- Tengkek buto: Rp 1.000.000
- Tuwu jantan: Rp 3.500.000
- Tuwu betina: Rp 2.000.000
Keterangan: Harga bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kondisi
Kata kunci untuk artikel ini:
harga burung, kicauan, non-kicauan, non-lomba, non kicauan, non lomba, daftar harga burung, jabodetabek, harga burung kicauan, harga burung non lomba, jenis burung[/spoiler]
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.