Brainwave nature therapy adalah terapi modern yang memadukan unsur alam dan gelombang otak / brainwave yang berfungsi sebagai penghilang stres, membangkitkan energi, serta kecerdasan otak. Selain diterapkan pada manusia, terapi brainwave juga umum digunakan untuk hewan peliharaan, termasuk burung kicauan. Berikut ini audio terapi brainwave terbaru untuk burung kicauan.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Burung kicauan yang stres maupun macet bunyi bisa diatasi melalui berbagai cara, mulai dari pembenahan perawatan harian, pemberian obat atau suplemen tertentu, hingga memperdengarkan audio terapi brainwave.
Pemutaran audio terapi ini harus dilakukan secara teratur, sampai burung pulih seperti sediakala. Beberapa waktu lalu, omkicau.com sudah pernah membagikan audio terapi serupa, antara lain:
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
- Audio terapi brainwave untuk burung pleci
- Audio terapi brainwave untuk burung kacer
- Audio brainwave untuk terapi dan memancing bunyi burung bakalan
- Natura sound therapy untuk burung branjangan, sanma, pailing, dan sonca
Kali ini, omkicau.com ingin berbagi enam audio terapi brainwave terbaru untuk berbagai jenis burung kicauan. Audio yang terdiri atas suara alam dan dilengkapi dengan gelombang brainwave ini bisa membantu mempercepat proses pemulihan burung stres maupun macet bunyi.
Berikut ini enam suara terapi alam dengan gelombang brainwave terbaru untuk burung kicauan yang stres dan / atau macet bunyi.