Lomba burung berkicau dalam rangka Grand Launching Bintang Depok Enterprise akan berlangsung di Lapangan PBI Depok, Jalan Raya KSU Depok, Rabu 4 April 2018, mulai pukul 11.00. Kontes tersebut didukung Juri Independen Profesional (JIP).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Gelaran yang diprakarsai Om Nana 99 (penanggung jawab), Om Ricky (pelindung), Om Yosep (ketua panitia), dan Om Antho JIP (ketua pelaksana) ini terdiri atas lima kelas.
Kelas utama N-99 (tiket Rp 150.000) bersifat loss gantangan, yang terdiri atas murai batu dan cucak hijau. Juara pertama memperoleh trofi serta uang pembinaan Rp 3 juta.
Kelas Bintang Depok (Rp 50.000) juga loss gantangan. Jenis burung yang dilombakan murai batu ring, cucak hijau, kacer, dan kenari. Juara 1 mendapat trofi dan uang tunai Rp 1 juta.
Tiga kelas lainnya dalam Grand Launching Bintang Depok Enterprise adalah Margonda (Rp 100.000, juara 1 Rp 2 juta), Juanda (Rp 50.000, juara 1 Rp 750.000), dan KSU (Rp 30.000, juara 1 Rp 500.000).
Brosur Grand Launching Bintang Depok Enterprise
Informasi selengkapnya tentang lomba burung berkicau Grand Launching Bintang Depok Enterprise dapat dilihat pada brosur. Untuk pemesanan tiket, hubungi Cang El (SMS / WA 0896-6188-8666).
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Anda butuh desain brosur & piagam lomba burung? SMS / WA 0857 1074 6150.
Jadwal lomba burung, latpres, atau latber ini bisa diunduh pada Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.