Om Rizky Hidayat: Cucak ijo CI.AP tak akan saya jual sampai mati

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Cucak ijo CI.AP akhir-akhir ini makin ditakuti di Pontianak, KaIimantan Barat, terutama di seputar Kuala Mempawah. Gaco Om Rizky Hidayat ini acapkali meraih juara, sekaligus mengantarkan timnya, Pandawa BC tampil sebagai juara umum bird club.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

cucak ijo CI.AP
Cucak ijo CI-AP andalan Om Rizky Hidayat (Pandawa BC).

Om Rizky sudah lama bermain di kelas cucak hijau. Dia mendapatkan cucak ijo CI.AP tahun 2014, dari rekan kicaumania yang tinggal tak jauh dari rumahnya.

Om Rizky
Om Rizky Hidayat saat menjuarai even Triple C.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

“Waktu saya beli, burung masih bahan. Bahkan bulu-bulunya masih terlihat kuning. Harganya hanya 350 ribu rupiah,” kata Om Rizky yang juga pengelola RM Asam Pedas Pak Wahab.

Setelah dirawat secara konsisten, cucak ijo CI.AP mulai menunjukkan kehebatannya. Gaco ini memiliki volume suara yang bagus. Materi yang dikeluarkannya pun bervariasi dan berulang-ulang, mulai dari lovebird, tengkek buto, walet, kapas tempak, hingga burung gereja tarung.

cucak ijo jawara
Sebagian trofi kemenangan cucak ijo CI.AP.

Berbagai kejuaraan (termasuk latpres dan latber) lintas-event organizer (EO) di Provinsi Kalimantan Barat pun pernah dimenanginya, antara lain:

  • Anniversary Juri Singbebas (juara 1, 1, 5)
  • Pembaharuan Cup (1, 1)
  • Kapolsek Cup Tebas (1, 2, 3)
  • Milton Cup I (1, 7)
  • PDI Cup (1)
  • Triple C (1)
  • Latber Putra Bungsu (1)
  • Even Danyonif (2,7,7)
  • Aniversary Akcaya Cup (2)
  • Latber Patria Mempawah (2)

cucak ijo CI.AP

Tips perawatan cucak ijo CI.AP

Om Rizky sangat menyayangi cucak ijo CI.AP. Apalagi perawatannya terbilang gampang. Nyaris tidak perbedaan yang mencolok antara perawatan harian dan setelan lomba.

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

cara merawat burung cucak ijo
Tips perawatan cucak ijo CI.AP.

1. Perawatan harian (Senin – Sabtu):

  • Setiap malam, sekitar pukul 19.00, burung dimandikan dengan cara semprot. Mandi malam ini dilakukan untuk menjaga kestabilan birahinya.
  • Pakan utama berupa buah-buahan (pisang dan pepaya).
  • Pakan tambahan / extra fooding (EF) berupa jangkrik, dengan porsi 1 ekor pada pagi hari dan 1 ekor lagi pada sore hari.
  • Air minum wajib diganti setiap hari.
  • Baik siang maupun malam, sangkarnya tak pernah dikerodong. Kerodong hanya diterapkan ketika burung diberangkatkan dari rumah menuju arena lomba.
  • Sehari-hari, burung tanpa masteran.

cucak ijo CI.AP

perawatan cucak ijo
Om Rizky sedang menggoda cucak hijau CI.AP.

2. Perawatan Hari-H (Minggu):

  • Sebagian besar perawatannya sama seperti harian.
  • Pada Hari-H, burung tak perlu dimandikan.
  • Dua sesi sebelum digantang, cucak ijo diberi EF berupa jangkrik (3 ekor), ulat hongkong (5 ekor) dan kroto super (7 butir).

cucak hijau CI.AP

Sebenarnya sudah banyak kicaumania yang berminat meminang cucak ijo CI.AP. Penawaran tertinggi sejauh ini mencapai Rp 35 juta.

Pandawa BC
Om Rizky (kanan) bersama rekan-rekan Pandawa BC.

“Tawaran itu datang dari bos batubara asal Banjarmasin yang kebetulan mampir ke RM Asam Pedas Pak Wahab. Tapi saya berjanji, cucak ijo CI.AP tidak akan saya jual sampai mati, berapapun nilai yang ditawarkan,” tegas Om Rizky. (neolithikum)

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.