Komunitas Poksay Hongkong Indonesia (KPHI) akan menyelenggarakan Kopdar Nasional 1 KPHI di Solo, 15-16 Desember 2018. Kegiatan ini berisi sarasehan yang berlangsung di Asrama Haji Donohudan (Gedung Mekkah), Solo, Sabtu (15/12), serta lomba burung khusus poksay hongkong di Gantangan Taman Pasar Burung Depok Solo, Minggu (16/8).
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
KPHI merupakan wadah para penggemar / penghobi burung poksay hongkong (Garrulax chinensis) yang terbentuk pada 11 Januari 2018. Komunitas ini memiliki motto “Hobby Mempererat Silaturahmi”.
“Tujuan utama KPHI adalah, melalui hobi ini, akan tercipta jalinan silaturahmi antarpenghobi poksay hongkong maupun dengan elemen perkicauan lainnya,” kata Om Istono Yuwono, pimpinan dan panitia Kopdarnas 1 KPHI.
Sejak berdiri, KPHI telah berperan aktif dalam berbagai aktivitas perkicauan di Tanah Air, termasuk ambil bagian dalam Aksi Tolak Permen LHK dan berpartisipasi aktif dalam penggalangan dana “Peduli Palu”.
Burung poksay hongkong pernah menjadi salah satu primadona dalam lomba burung berkicau pada akhir dekade 1990-an hingga awal 2000-an, sebelum tergeser oleh jenis burung lainnya, dan saat ini makin jarang dilombakan.
Sarasehan dan lomba burung poksay hongkong kemasan KPHI ini bertujuan membangkitkan kembali dunia poksay di Tanah Air, seperti era keemasannya pada dasawarsa 1990-an. Tidak heran jika acara ini diberi titel Kopdar Nasional 1 KPHI: The Legend Reborn.
Hari Pertama (Sabtu, 15 Desember 2018): Sarasehan
Acara sarasehan berlangsung di Asrama Haji Donohudan Solo (Gedung Mekkah), mulai pukul 19.00. Para peserta bisa bersilaturahmi, ramah tamah, share tentang perawatan dan problematika burung poksay hongkong. Peserta juga akan dibekali pemahaman mengenai grade penilaian (pakem) lomba kicauan burung poksay hongkong.
Beberapa fasilitas yang diperoleh peserta sarasehan meliputi: t-shirt / jersey raglan Kopdarnas, tanda peserta, piagam / sertifikat, makan malam, snack, diktat, stiker, tiket lomba Kelas Reborn, dan penginapan.
Hari Kedua (Minggu, 16 Desember 2018): Lomba poksay hongkong
Lomba burung khusus poksay hongkong akan digelar di Gantangan Taman Pasar Burung Depok Solo, mulai pukul 09.00. Panitia membuka lima sesi gantangan regular (60G) dan BOB (12G). Harga tiket murah-meriah, mulai dari Rp 20.000 hingga Rp. 50.000.
Yang menarik, KPHI akan memberikan piagam/sertifikat kepada semua peserta lomba, meski poksay piaraan Anda tidak masuk daftar juara.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.
Wah ini lomba besar2 nih om, ngomong2 ikut lomba gak nih om