Angker BC kembali menggelar Latber Minggu Ceria, bertempat di Jalan Piet A Tallo, Liliba (depan Politekes), Kupang, Minggu 20 Januari 2019. Dalam even tersebut, panitia membuka dua kelas yang terdiri atas 21 sesi.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Sesi I (tiket Rp 50.000) melombakan lovebird dewasa A-B, lovebird paud A-B, kenari, murai batu, kacer, cucak ijo, anis kembang, dan anis cendana. Juara 1 memperoleh trofi dan uang pembinaan Rp 550.000 (jika peserta mencapai 43 gantangan).
Sesi II (Rp 50.000) terdiri atas anis merah, anis cendana, kenari, pleci, cucak ijo, decu, kacer, murai batu, cendet, serta lovebird dewasa dan paud. Juara 1 juga mendapat trofi dan uang pembinaan Rp 550.000.
Brosur Latber Minggu Ceria Angker BC
Informasi selengkapnya mengenai Latber Minggu Ceria Angker BC dapat dilihat pada brosur berikut ini. Tiket dijual langsung di lapangan, mulai pukul 10.00 WITA.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Jadwal lomba burung, latpres, atau latber ini bisa diunduh pada Halaman Brosur Lomba Burung. Klik link tersebut sampai muncul browser baru. Cari brosur dengan melihat judul lomba dan tanggal pelaksanaannya. Klik judul terpilih, sehingga muncul lagi browser baru berisi gambar brosur ukuran besar.
Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.