Lomba burung berkicau Radjawali Grand Prix 1 akan digelar di Lapangan Banteng Jakarta, Minggu 10 November 2019. Panitia membuka tujug kelas, dengan harga tiket mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 2 juta.
Kelas Executive (tiket Rp 2 juta) khusus melombakan murai batu, dengan sistem 25 G. Juara pertama mendapat hadiah berupa trofi dan uang tunai sebesar 40% dari penjualan tiket (setelah dipotong 20 % untuk operasional panitia).
Kelas Panglima (tiket Rp 1 juta) melombakan murai batu dan murai batu ring (sistem 25 G). Juara 1 memperoleh trofi dan uang tunai sebesar 40% dari penjualan tiket (setelah dipotong 20 % untuk panitia).
Kelas Radjawali (Rp 500 ribu) juga melombakan murai batu. Juara pertama mendapat trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 7 juta.
Kelas Banteng (Rp 300 ribu) melombakan murai batu, cucak hijau, dan kacer. Juara 1 mendapat trofi dan sepeda motor second.
Tiga kelas lainnya yang dilombakan dalam even Radjawali Grand Prix adalah DKI (Rp 200 ribu, juara 1 Rp 2,5 juta), DPD (Rp 100 ribu, jura 1 Rp 1,5 juta), dan Punggawa (Rp 50 ribu, juara 1 Rp 600 ribu).
Panitia juga menyediakan hadiah untuk juara umum BC dan SF. Hadiahnya berupa trofi eksklusif dan uang pembinaan masing-masing sebesar Rp 1 juta dan Rp 700 ribu.
Brosur Lomba Radjawali Grand Prix 1
Informasi selengkapnya mengenai lomba burung berkicau Radjawali Grand Prix 1 dapat dilihat pada brosur. Untuk pemesanan tiket, hubungi H Arlon (0821-1274-8306).
Selamat berlomba, jaga sportivitas dan fairplay.