Banyak teman blogger (pemilik blog) yang pengin segera mendapat teman atau pengunjung yang banyak ke blog mereka.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Untuk ukuran blog konten khusus, blog OmKicau.Com lumayan ramai pengunjung. Hal ini bisa dilihat dari statistik trafik di bawah ini:

Update (Alhamdulillah, jumlah bertambah terus)

Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...

Rekor baru pengunjung di kisaran 95ribu/hari

Bagaimana agar trafik bisa naik atau minimal bertahan? Berikut ini beberapa tips ngeblog yang bisa Anda jalankan:

Jawil teman-teman dan saudara terdekat Anda

Ya, ajak semua teman dan anggota keluarga Anda untuk membaca blog kita. Kirim mereka email ketika Anda memperbarui isi blog, sampaikan kepada mereka tentang hal itu ketika Anda bertemu secara pribadi, maka ini bisa membuat mereka senang berkunjung ke blog Anda. Tak mengapa Anda memiliki sedikit pengunjung tetapi yang peduli pada Anda dan sebaliknya Anda peduli kepada mereka, ketimbang punya banyak pengunjung tetapi kita tidak tahu sama sekali tentangf mereka.

Baca dan berikan komentar pada blog orang lain

Gunakan mesin pencari seperti Sphere untuk menemukan orang-orang yang memiliki minat yang sama dengan Anda. Kemudian Anda berlangganan ke blog mereka menggunakan “RSS reader” seperti Bloglines dan coba kenali mereka lebih jauh. Ketika Anda melihat ada artikel yang menarik minat Anda di situs mereka, maka bacalah dan tinggalkan komentar Anda.

Membuat link ke blog lain

Anda tentu suka mendapatkan banyak link, maka begitu pula halnya dengan orang lain. (Ingat, bicara ngblog adalah bicara tentang hubungan antar-manusia.) Ketika Anda melink ke blog lain, maka blogger lain akan melihat hal itu melalui statistik di dasbor mereka, Technorati, atau pingback dan mereka akan datang untuk melihat apa yang Anda tulis atau katakan. Jika blog Anda menarik, mereka bahkan mungkin akan berlangganan blog Anda dan meninggalkan komentar di blog Anda.

Memberitahu orang tentang entri blog kita

Jika Anda memiliki sebuah blog entry yang Anda tulis maka sampaikan hal itu kepada mereka melalui email pendek dengan link ke blog atau tulisan Anda. PERINGATAN: hal ini hanya dapat berfungsi jika digunakan dalam jumlah terbatas, mungkin sekali sebulan untuk setiap penerima email kita. Ingat, Anda tidak perlu mengganggu siapa pun dengan email Anda atau email Anda akan tampak seperti spam.

Gunakan tag yang sesuai

Buatlah sebuah tag yang sesuai dan orang akan mudah menemukan blog Anda melalui tag atau kategori yang Anda buat. Berhati-hatilah untuk tidak menggunakan terlalu banyak tag; antara 5 dan 10 tag (atau kategori atau keduanya) adalah jumlah yang dianjurkan. Semakin banyak tag yang Anda gunakan, semakin kecil kemungkinan posting Anda akan tampil di daftar tag WordPress.com.

Sering-seringlah menulis

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis...

Rajin-rajinlah mengisi blog dengan tulisan-tulisan baru. Blog yang selalu memunculkan tulisan-tulisan baru dan dilakukan secara teratur (dan sering) akan cepat berkembang (pengunjungnya).

Tulis hal-hal yang menggairahkan, penuh semangat dan “kontroversial”

Jangan menulis hal-hal yang datar-datar saja. Sampaikan inspirasi, semangat, dukungan, dan kalau perlu sedikit kontroversial. Kontroversi (yang terukur) tidak akan menyakiti pihak lain.

Sabar, semua perlu waktu.

Meski Anda menjalankan semua saran di atas, tidak otomatis Anda segera mendapatkan keberhasilan dalam ngeblog. Tidak mungkin semuanya bisa Anda rengkuh secara instan. Biasalah, membangun kepercayaan pembaca dan pegunjung membutuhkan waktu.

Banyak sedikit pengunjung, bukan ukuran sukses sebuah blog

Akhirnya perlu Anda ingat bahwa banyak-sedikitnya pengunjung bukanlah ukuran baik-buruknya sebuah blog. Sebab semuanya semata-mata seberapa besar kepedulian Anda pada mereka dan seberapa jauh mereka peduli kepadaq Anda.

Oke. Salam nge-blog.

(Untuk tips lengkapnya, bisa Anda baca di link ini).

Halaman terkait:

BLOG TIPS

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.