Saya menerima banyak email dari teman-teman pengunjung yang bertanya mengenai burung bermasalah melalui contact form, di halaman Kontak Om Kicau. Banyak di antara sudah saya balas, tetapi saya yakin ada beberapa penanya yang tidak menerima balasan saya. Hal itu terlihat dari balasan Yahoo Alert “failur notice” yang muncul begitu balasan saya buat.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Failure notice berisi informasi bahwa alamat si penanya yang saya kirimi email balasan tidak valid/ tidak bisa ditemukan. Ini contoh peringatan failure notice:
Maaf menyela, kalau burung Anda kondisi ngoss terus dan pengin jadi joss, gunakan TestoBirdBooster (TBB), produk spesial Om Kicau untuk menjadikan burung ngoss jadi joss...
Demikian pula dengan pertanyaan melalui SMS. Kadang saya kelewatan menjawabnya karena banyaknya SMS yang masuk (sehari bisa sampai 150 SMS tanya jawab problem burung). Dan setali tiga uang atau sama saja alias sami mawon adalah pertanyaan-pertanyaan melalui pesan masuk di FB, di dua akun saya yang http://facebook.com/dutosricahyono maupun yang http://facebook.com/omkicau. Sering banyak pertanyaan yang kelewatan tidak dijawab atau dijawab secara terlambat.
Dalam kaitan itu saya mohon maaf kepada teman-teman semua. Dan saya ucapkan terima kasih untuk Anda yang sudah meluangkan waktu untuk berkunjung ke blog ini.
Salam.