Lomba di belakang rumah pun tetap ramai: Kisah nyata di Sukoharjo

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Tempat lomba rupanya tidak menjadi masalah besar bagi kicaumania di Sukoharjo. Itu sebabnya, Minggu (9/12) lalu, Panitia Lomba Bersama Kicaumania Sukoharjo berani menggelar kontes di halaman belakang rumah Om Wisnu, yang kebetulan adalah kebun kosong. Tapi apa yang terjadi? Sekitar 500 peserta pun tumplek-blek di tempat ini.

Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.

Dalam suasana seadanya, lokasi yang tak terlalu luas, bahkan pagar lapangan pun hanya memanfaatkan bambu, panitia tetap mengantisipasi kemungkinan hujan. Karena itu, mereka menutup pedok gantangan dengan paranet.

Bagaimana dengan petugas keamanan? Ada beberapa, tapi tak seorang pun mengenakan atribut seperti biasa dikenakan petugas keamanan. Padahal lokasinya hanya beberapa langkah di sebelah barat Markas Kodim Sukoharjo.

SUASANA LOMBA DI BELAKANG RUMAH OM WISNU.
SUASANA LOMBA DI BELAKANG RUMAH OM WISNU.

Meski kondisinya serba sederhana, lomba tetap berjalan dengan lancar dan situasinya sangat kondusif. Secara keseluruhan hanya ada 12 sesi lomba, namun panitia mengatakan jumlah peserta mencapai 500 orang. Artinyam setiap sesi rata-rata diikuti lebih dari 40 peserta.

Di sisi lain, persiapan panitia juga mepet, hanya beberapa hari saja. ”Kebetulan kita kerja pulang malam terus. Kami hanya berkomunikasi lewat telepon, terus kumpul. Jadi, semua gotong-royong. Ada yang punya ternakan, sangkar, dan lainnya, langsung disumbangkan untuk doorprize,” jelas Wisnu, didampingi Santoso dan Parmin.

Selain dari kawasan Solo Raya, sebagian peserta datang dari Jogja bahkan Nganjuk, Jawa Timur. Rombongan Jogja yang tergabung dalam Peugeot BC bahkan memborong juara 1, 2, dan 3 kelas pleci. Adapun Jeleng Tri dari Nganjuk, seperti biasanya, mengandalkan kacer Bledeg.

Jagoan dari Solo, cucak jenggot Cinderella masih menguasai arena. Penampilannya yang stabil mengulangi prestasi pada kontes IKPBS Special Open di Dinakeswan Balekambang , 24 November lalu.

HSW TEAM: SUKSES MENGANTAR CINDERELLA SEBAGAI JUARA DI KELAS CUCAK JENGGOT.
HSW TEAM: SUKSES MENGANTAR CINDERELLA SEBAGAI JUARA DI KELAS CUCAK JENGGOT.

Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.

Secara rutin, Kota Sukoharjo menggelar lomba setiap 3 bulan sekali, dengan lokasi yang berpindah-pindah. Even berikut di Solo Raya adalah Krakatau Team Karanganyar di lapangan panahan Alun-Alun (16/12), serta Jogja Bird Community yang menggelar Desember Ceria di Ndalem Notoprajan pada 23 Desember mendatang. (Waca-Jogja)

Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Hasil Lomba Bersama Kicaumania Sukoharjo (9/12)

CUCAK JENGGOT FAVORIT
1. CinderelaHSW TeamSolo
2. Anak TenanDanangSragen
4. LatanzaOemarSukhoharjo
ANIS MERAH VIP
1. IndigoBul-BulBekonang
2. ExtremDodoxSolo
3. HerculesHusenSolo
ANIS MERAH SEJATI
1. IndigoBul-BulBekonang
2. The LeaxMr.DinoBaturetno
4. DemokratAriefGMC-Wonogiri
5. MessiMemedSatria Sf
6. RonggengHeriSolo
7. Yang GemangArramBSBC
MURAI BATU BINTANG
1. Smack DownTopaBima Finance
3. Tiga RodaMr.DwiSolo
4. New DahliaAgus MSukoharjo
5. BentoAgung JangkrikSolo
6. Merah PutihEdi SamudraSamudra Sf
7. Black DevilAgusSukoharjo
MURAI BATU SEJATI
1. Merah PutihEdy SamudraSamudra Sf
2. FabregasAri BomKartosuro
3. GladiatorJonathanSolo
KACER VIP
1. QodratHandokoKaranganyar
2. BledegJelengNganjuk
3. Super StarSupriKlaten
4. Raja GibasEdi SamudraSamudra Sf
5. KitacilDaperKlaaten
6. JagerRendySolo
7. TrialBG PavingSukoharjo
KACER BINTANG
1. BledegJelangNganjuk
2. QodratHandokoGembong
3. KimcilGaperKlaten
5. KrupukLinggarSukoharjo
6. Raja GibasEdi SamudraSamudra Sf
7. TrialBG PavingSukoharjo
CUCAK HIJAU BINTANG
1. BonanzaMr. Dany JolodongSolo
2. Green HornetGatotGMC-Wonogiri
4. TemonDanangKlaten
5. 68AripWonogiri
6. DrogbaRendySolo
7. DoxzerJonathanSolo
CENDET BINTANG
1. BostonMr. MimingSolo
4. Super StarSupriKlaten
5. SelebritisMr.Dany JolodongSolo
CENDET SEJATI
1. SelebritisDany JolodongSolo
2. BrekeleYoyokNguter
3. GTO 37ThomasTawangsari
4. PamungkasIlyasSolo
5. BostonMr. MimingSolo
7. CombetEkoWatukelir
LOVE BIRD SEJATI
1. BirawaH. AliSolo
2. CemplukEndrasSolo
3. PelangiSigit WMPKlaten
4. SrikatonFitri BKSSamarinda
5. ImerArifPatung Jamu
PLECI FAVORIT
1. GDMMr. JayaPeugeot Bc
2. RinjaniMr. BHEPeugeot Bc
3. Mutiara SaktiMr. BHEPeugeot Bc
4. SindeRubyKaranganyar
5. TornadoSonie OsgorenDt.PCMI

Salam sukses dari Om Kicau.

Penting: Burung Anda kurang joss dan mudah gembos? Baca dulu yang ini.

BURUNG SEHAT BERANAK PINAK… CARANYA? PASTIKAN BIRD MINERAL DAN BIRD MATURE JADI PENDAMPING MEREKA.

Cara gampang mencari artikel di omkicau.com, klik di sini.

4 Comments

  1. Tepat sekali.bahkan latber dan kontes regional di daerah saya Cimahi-Bandung Jabar,sampai sekarang ada yang memakai gudang bekas penggilingan padi, ada kebun yang disewa dll.tetapi tiap Minggu penuh terus dengan burung kontes.

Komentar ditutup.