Pemuda Cup 2013 Sampit: Murai Kaisar cetak quattrick, lovebird Putri Mentaya hattrick

KETIK DI KOLOM BAWAH INI 👇🏿 SOLUSI MASALAH BURUNG YANG PINGIN ANDA CARI…

Lomba dan Pameran Burung Berkicau Pemuda Cup 2013 di lapangan SMPN 3 Baamang, Sampit, Minggu (26/5) kemarin, berlangsung meriah, diikuti lebih dari 700 ekor burung. Murai batu borneo Kaisar tampil gemilang dengan mencetak quattrick dari semua (empat) kelas yang dilombakan. Keperkasaan gaco milik H Iwan Palangkaraya ini tak mampu dibendung lawan-lawannya, termasuk Galaxi yang juga tampil prima. Prestasi apik juga ditorehkan lovebird Putri Mentaya, milik Syaifudin Zuhri, yang mencetak hattrick dari semua (tiga) kelas yang dilombakan.

Suasana lomba burung Pemuda Cup I di Sampit, Minggu (26/5).
Suasana lomba burung Pemuda Cup I di Sampit, Minggu (26/5).

Even Pemuda Cup 2013 merupakan kerja bareng antara Kicau Mania Sampit dan KNPI Kotawaringin Timur, yang diadakan dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional. “Lomba berjalan lancar dan sukses, serta diikuti lebih dari 700 ekor burung,” kata Ketua Panitia Didi S Syahwani ST. Om Didi juga merupakan tokoh pemuda setempat, saat ini menjabat ketua AMPG Kotawaringin Timur.

Penampilan Kaisar benar-benar prima. Empat kelas yang dibuka panitia, yaitu tiga kelas di MB Borneo (Executive, Bintang A, Bintang B), serta Kelas MB Bebas Favorit, semua dibabat habis. H Iwan, sang pemilik, sangat puas melihat penampilan jagoannya.

Apalagi gaconya yang moncer kemari bukan hanya murai batu, tetapi juga cucak jenggot Nuklir yang sukses meraih double winner dari dua kelas yang dilombakan, yaitu Kelas Bintang dan Kelas Favorit. Dua burung menempel ketat di belakang Nuklir, masing-masing Basoka milik H Ijey (Kereng Pangi) dan Queen milik H Hasan (Palangkaraya). Keduanya menjadi juara 2 dan juara 3 di Kelas Bintang, serta di Kelas Favorit tetapi dengan urutan terbalik.

Putri Mentaya milik Syaifudin Zuhri kembali membuktikan diri sebagai salah satu lovebird terbaik di Kalimantan Tengah. LB betina ini menjuarai semua (tiga) kelas yang dilombakan. Burung hasil penangkaran sendiri (SZ Bird Farm Sampit) ini tidak terbendung lawan-lawannya, termasuk Olivia milik Andi Sampit yang juga merupakan produk SZ Bird Farm. Tetapi prestasi Olivia tak mengecewakan, karena mampu mencuri juara 2 dan juara 4.

Selama lomba berlangsung, Putri Mentaya terus menunjukkan beberapa keistimewaannya, antara lain ngekek panjang sambil berputar dan berjalan-jalan di atas tangkringan. “Alhamdulillah bisa mencetak hattrick. Sebelum lomba, beberapa bulu Putri Mentaya terlepas. Namun tak mempengaruhi kinerjanya. Ia tetap mengeluarkan suara ngerol panjang-panjang, sehingga mampu mendominasi lawan-lawannya,” kata Om Yono Gendon, perawat Putri Mentaya. Jika penasaran dengan aksi lovebird jawara ini, silakan lihat videonya di sini.

Lovebird Putri Mentaya, durasi ngekek lebih dari 40 detik.
Lovebird Putri Mentaya, ngekek panjang hingga 40 detik lebih.

Banjir doorprize dan uang kaget

Peserta yang belum menang pun tak berkecil hati, karena panitia menyediakan aneka doorprize menarik, antara lain 6 unit kulkas, 4 unit TV 21 inci, kipas angin, setrika listrik, sangkar eksklusif, dan masih banyak hadiah menarik lainnya. Hadiah ini sumbangan dari beberapa tokoh masyarakat, termasuk Bupati Kotawaringin Timur H Supian Hadi SIKom dan Wakil Bupati HM Taufiq Mukri MM.

Bukan hanya itu. Enam orang peserta juga tak menyangka memperoleh hadiah uang kaget, masing-masing sebesar Rp 500.000, yang dipilih secara acak. ”Melihat animo kicaumania di Kalimantan Tengah yang luar biasa, dan pelaksanaan lomba yang terbilang sukses, kami berencana menjadikan Pemuda Cup sebagai even tahunan,” kata Om Didi S Syahwani.

Ketika dimintai pendapatnya mengenai pelaksanaan lomba, para peserta umumnya menyatakan puas. Apalagi penilaian dari tim juri berjalan fair play, bahkan menggunakan penjurian sistem nominasi juarayang bersifat terbuka, sebagaimana pernah dimuat di omkicau.com.

Penjurian sistem nominasi juara yang terbuka menjadikan even berjalan fair play.
Penjurian sistem nominasi juara yang terbuka menjadikan even berjalan fair play.

Para peserta pun bisa menerima hasilnya dengan sportif. Alhasil, secara keseluruhan lomba berjalan tertib. “Kami sengaja mengundang juri dari beberapa kota, antara lain Banjarmasin, Palangkaraya, Pangkalanbun, serta dari Sampit, dengan tujuan bisa menerapkan sistem penjurian nominasi tersebut, sehingga bisa difahami bersama. Jika sistem ini dinilai bagus, bisa diterapkan di kota masing-masing,” kata Om Suharto selaku ketua pelaksana.

Spanduk Pameran dan Lomba Burung Berkicau Pemuda Cup 2013
Spanduk Pameran dan Lomba Burung Berkicau Pemuda Cup 2013

Hasil Lomba Pemuda Cup 2013 Sampit (26/5/2013)

JUARA

NAMA BURUNGNAMA PEMILIKALAMAT

KACER EXECUTIVE

1

KAPSULSANATHASAMPIT

2

RAJA GEDEKREZAPANGKALAN BUN

3

MASTERDWISAMPIT

4

ATMH. HASANPALANGKARAYA

5

GESEKHARYONOSERUYAN

6

ULAR BIRIANGYUNG YUNGSAMPIT

7

ROLLING STONEH. IWANPALANGKA RAYA

8

HERCULESYAYANGPANGKALAN BUN

9

ZEUSMr. BLACKSAMPIT

10

UFOINZANKSAMPIT

KACER BINTANG – A

1

MONT BLANCANTONSAMPIT

2

MASTERDWISAMPIT

3

DINAMITSAMSYUPANGKALAN BUN

4

KAPSULSANATHASAMPIT

5

PANDUH. UDINSAMPIT

6

GESEKHARYONOSERUYAN

7

ROLLING STONEH. IWANPALANGKA RAYA

8

UFOINZANKSAMPIT

9

SELPIARUDISAMPIT

10

RAJA GEDEKREZAPANGKALAN BUN

KACER BINTANG – B

1

RAJA GEDEKREZAPANGKALAN BUN

2

GESEKHARYONOSERUYAN

3

KAPSULSANATHASAMPIT

4

ROLLING STONEH. IWANPALANGKA RAYA

5

MASTERDWISAMPIT

6

GREPESAURASAMPIT

7

PETRUKMAHMUDSAMPIT

8

SUKARNO-HATTAOVANPANGKALAN BUN

9

BLACK LEGENDBAMBANGSAMPIT

10

ZEUSMr BLACKSAMPIT

KACER FAVORIT

1

TRETESSUYADISAMPIT

2

RAJA GEDEKREZAPANGKALAN BUN

3

DROGBAAGUSPALANGKA RAYA

4

HERCULESYAYANGPANGKALAN BUN

5

MANDALAMr BLAKCSAMPIT

6

RAINBAYU ELEKTRONIKPANGKALAN BUN

7

GESEKHARYONOSERUYAN

8

SUKARNO-HATTAOVAN K.PANGKALANBUN

9

ROLLING STONEH. IWANPALANGKA RAYA

10

UFOINZANKSAMPIT

MURAI BORNEO EXECUTIVE

1

KAISARH. IWANPALANGKA RAYA

2

GALAXIANTONSAMPIT

3

SERULING DEWAH. UDINSAMPIT

4

KEN AROKYUYUTSAMPIT

5

MAXIMALISH. HASANPALANGKA RAYA

6

GUNS ROSESARUL METALKAPUAS

7

SABLENGSINTUKERENG PANGI

8

IBLISANTONSAMPIT

9

GANASADANGSAMPIT

10

JOKERROYSAMPIT

MURAI BORNEO BINTANG – A

1

KAISARH. IWANPALANGKA RAYA

2

GUNS ROSESARUL METALKAPUAS

3

SERULING DEWAH. UDINSAMPIT

4

DOBRAKLARASATIBANGKAL

5

GALAXIANTONSAMPIT

6

MAXIMALISH. HASANPALANGKA RAYA

7

SABLENGSINTUKERENG PANGI

8

STAR RUBBYPONDOK SOTO BETAWISAMPIT

9

PALVIDENNYSAMPIT

10

SRIKANDIWINDISAMPIT

MURAI BORNEO BINTANG – B

1

KAISARH. IWANPALANGKA RAYA

2

GALAXIANTONSAMPIT

3

SERULING DEWAH. UDINSAMPIT

4

SABLENGSINTUKERENG PANGI

5

KEN AROKYUYUTSAMPIT

6

GANASADANGSAMPIT

7

GUNS ROSESARUL METALKAPUAS

8

MOJANG KMPHADI SIMU KMPPANGKALAN BUN

9

BANTENG KMPSLAMETPANGKALAN BUN

10

TIBRUN KMPUPIPANGKALAN BUN

MURAI BATU BEBAS FAVORIT

1

KAISARH. IWANPALANGKA RAYA

2

GALAXIANTONSAMPIT

3

SABLENGSINTUKERENG PANGI

4

SERULING DEWAH. UDINSAMPIT

5

MOJANG KMPHADI SIMU KMPPANGKALAN BUN

6

HANTU LONGORBAMBANGPALANGKA RAYA

7

MAHRUSSABARJAPANGKALAN BUN

CUCAK HIJAU EXECUTIVE

1

ATHENAARUL METALSAMPIT

2

CATHINONTOMMYPANGKALAN BUN

3

BULDOZERRAFASAMPIT

4

AVANZAH. MUNASIBPANGKALANBUN

5

AISITERUANTONSAMPIT

6

TAMBANG MASTANTOWISAMPIT

7

BAHRIALFATASAMPIT

8

PREDATORANTONSAMPIT

9

BONKHEROSAMPIT

10

BUJANGSHIONGPANGKALAN BUN

CUCAK HIJAU BINTANG – A

1

LORENAYONOSAMPIT

2

SAZUKEBURHANSAMPIT

3

CATHINONTOMMYPANGKALANBUN

4

BULDOZERRAFA KAMILSAMPIT

5

CASPERNOR HASANAHSAMPIT

6

SINGO TIDARROYSAMPIT

7

UTAOPIKSAMPIT

8

AVANZAH. MUNASIBPANGKALAN BUN

9

BOCAH AJAIBANTONSAMPIT

10

TINGKIRPAK DULPALANGKARAYA

CUCAK HIJAU BINTANG – B

1

TYOMAHMUDSAMPIT

2

CATHINONTOMMYPANGKALANBUN

3

SINGO TIDARROYSAMPIT

4

BOCAH AJAIBANTONSAMPIT

5

LORENAYONOSAMPIT

6

UTAOPIKSAMPIT

7

ELANG PUTIHUDINSAMPIT

8

HULKANGINSAMPIT

9

CAROKREVASAMPIT

10

PHANTOMSANATHASAMPIT

CUCAK HIJAU FAVORIT

1

CATHINONTOMMYPANGKALANBUN

2

BOCAH AJAIBANTONSAMPIT

3

ANDROLOHERI TIDARSAMPIT

4

LORENAYONOSAMPIT

5

ELANG PUTIHUDINSAMPIT

6

CAROKREVASAMPIT

7

SINGO TIDARROYSAMPIT

8

UTAOPIKSAMPIT

9

RAMPOKTANTOWISAMPIT

10

MAP IAGUSSAMPIT

LOVEBIRD EXECUTIVE

1

PUTRI MENTAYASYAIFUDINSAMPIT

2

VERSUSANTONSAMPIT

3

GAJAH MADAH. IWANPALANGKA RAYA

4

OLIVIAANDISAMPIT

5

BISONAMADSAMPIT

6

YAKUZAH. IWANSAMPIT

7

GRANATTANTOWISAMPIT

8

BALENCIAGATOMMYPANGKALANBUN

9

KIRANAAMADSAMPIT

10

BLORONGREVASAMPIT

LOVEBIRD BINTANG

1

PUTRI MENTAYASYAIFUDINSAMPIT

2

OLIVIAANDISAMPIT

3

JOSSYAYANSAMPIT

4

SBYABRPANGKALAN BUN

5

BADIKSAMSYUPANGKALAN BUN

6

BISONAMADSAMPIT

7

LINTANGSONIEPELANTARAN

8

GAJAH MADAH. IWANPALANGKARAYA

9

MEGAAMATPALANGKARAYA

10

FATINMr PNPANGKALAN BUN

LOVEBIRD FAVORIT

1

PUTRI MENTAYASYAIFUDINSAMPIT

2

JOSSYAYANSAMPIT

3

HITMANIYAN HJSAMPIT

4

DEWI KWAN INMEY WANGPANGKALAN BUN

5

BRAJAU KMPUPIPANGKALAN BUN

6

MAP IAGUSSAMPIT

7

SBYABRPANGKALAN BUN

KENARI BINTANG

1

BARET HIJAUYUNG YUNGSAMPIT

2

SATRIAYAYANGPANGKALAN BUN

3

RAWITSAMSYUPANGKALANBUN

4

CRISEREVASAMPIT

5

INTER BATBONY W.PANGKALAN BUN

6

BAJAK LAUTTANTOWISAMPIT

7

XXXFERISAMPIT

KENARI FAVORIT

1

SATRIAYAYANGPANGKALAN BUN

2

BARET HIJAUYUNG YUNGSAMPIT

3

AIR MASDENNYSAMPIT

CENDET BINTANG

1

RATU SUBANG LARANGH. IWANPALANGKA RAYA

2

BAGINDATOMMYPANGKALANBUN

3

SINEGALTANTOWISAMPIT

4

PERMATAOVAN K.PANGKALANBUN

5

JAKA TINGKIRLARASATIBANGKAL

6

LINTASARIPANGKALAN BUN

7

ARJUNAFAJARKASONGAN

CENDET FAVORIT

1

BAGINDATOMMYPALANGKA BUN

2

RATU SUBANG LARANGH. IWANPALANGKA RAYA

3

ARJUNAFAJARKASONGAN

4

POWER BAJATANTOWISAMPIT

CUCAK JENGGOT BINTANG

1

NUKLIRH. IWANPALANGKA RAYA

2

BASOKAH. IJEYKERENG PANGI

3

QUEENH. HASANPALANGKARAYA

4

LUKAKUARIFINPANGKALAN BUN

5

ROJO JENGGOTHAFIZASAM BARU

6

NOVITA DEWIANTONSAMPIT

7

SUWEKDEDDISAMPIT

CUCAK JENGGOT FAVORIT

1

NUKLIRH. IWANPALANGKA RAYA

2

QUEENH. HASANPALANGKARAYA

3

BASOKAH. IJEYKERENG PANGI

CAMPURAN BEBAS

1

RED REVILUKIPANGKALANBUN

2

A. FATHONAHYAYANGPANGKALANBUN

3

BANSERTOMMYPANGKALAN BUN

Selamat kepada para pemenang, dan tetap semangat untuk peserta lainnya.