Tiga tahun lalu, Cinere Enterprise yang digawangi Om Sopyan dan Om Alam menjadi salah satu event organizer (EO) independen paling popular di Jabodetabek. Setiap gelaran latber dan latpres hari Sabtu selalu diluberi pesertanya. Konsep yang digarap dan kinerja juri yang profesional mendongkrak pamor Cinere Enterprise. Sebagian kicaumania di Jabodetabek menyebutnya even Pepaya, karena saat itu digelar di lapangan yang berada di Jalan Pepaya, Jagakarsa Jakarta Selatan.
Cara gampang mencari artikel omkicau.com, klik di sini.
Gelaran latberannya kerap menjadi barometer burung-burung yang diturunkan, terutama murai batu dan lovebird yang dipenuhi peserta. Bahkan, meski even latberan, peserta tak hanya dari Jabodetabek dan sekitarnya. Tidak sedikit juga yang berasal dari Cikampek bahkan Serang (Banten).
Pelaksanaan lomba yang relatif transparan, dengan penilaian fair play, serta tanpa teriak menjadi keunggulan sendiri dari Cinere Entereprise. Hal ini memang sudah disepakati para pendirinya. “Ya, kami tetap berkomitmen even ini tanpa teriak, sehingga peserta merasa lebih nyaman dalam menikmati suara burung yang diturunkan,” kata Om Sofyan.
Kini, lapangan lama sudah tidak memadai karena padat akibat pembangunan perumahan. Cinere Enterprise pun harus memindahkan lokasi lomba ke tempat baru, tepatnya di Jalan Sadar Raya (belakang Ben’s Radio), di perbatasan Jagakarsa dan Ciganjur, Jakarta Selatan. Tak begitu jauh dari lapangan lama, sekitar 2 km ke arah selatan dari lokasi lama.
Proses kepindahannya belum genap sebulan, sehingga para pengelola Cinere Enterprise terus membenahi lapangan senyaman mungkin. Lokasinya memang jauh lebih sejuk dan rindang dari lapangan lama. “Kami terus menatanya untuk kenyamanan para peserta,” tandas Alam, salah seorang panitia Cinere.
Cara mudah punya ribuan file MP3 suara burung, klik di sini.
Meski pindah lokasi ke Jalan Sadar Raya, jadwal latberan rutin tetap digelar setiap Sabtu. Dan, setiap awal bulan, akan digelar latpres atau even spesial dengan hadiah lebih besar. Susunan pengurus inti tidak mengalami perubahan. Demikian pula tim jurinya, masih seperti yang dulu. Hanya dilakukan beberapa rotasi untuk menambah suasana baru.
Yang jelas, di lapangan baru, pihak pania akan terus berbenah, terutama dalam hal teknis penyajian kemasan maupun kualitas juri agar menjadi jauh lebih professional. Ini tak lain, untuk kepuasan para peserta. (d’one)
—
Informasi Lapangan Baru
Cinere Enterprise
Om Sofyan ( 0815 992 9896 ) / Om Alam ( 0815 874 2428 )
Jalan Sadar Raya (belakang Ben’s Radio), Ciganjur, Jakarta Selatan.
—
—